Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kingsbulleAvatar border
TS
kingsbulle
3 Judul Buku Yang Dapat Mengubah Pola Pikir dan Hidup

Buku? Ya! bisa dikatakan menjadi alat cetak yang dapat menambah pengetahuan dan juga wawasan, perlu kalian tahu! Orang – orang yang hidup di bumi ini tidak semuanya suka membaca begitu pula menulis, itu kenyataannya benar?. Mengapa orang – orang bisa pintar? Cerdas, bahkan jenius? Salah satunya adalah, bahwa mereka sering membaca buku dan itu dijadikan hobi untuk aktivitas keseharian mereka. Contoh saja Albert Einstein yang dikenal sebagai Ilmuan fisika dan namanya sampai saat ini masih populer di kalangan para ilmuan, lalu ada lagi Stephen Hawking dan tokoh besar lainnya. Kita bisa belajar dari mereka semua, dan memang terkadang untuk membaca buku itu rasanya malas sekali, tapi kalian harus bisa memaksanya karena semua itu nantinya akan membawa sisi positif terhadap kehidupan kalian sendiri. 


Di artikel kali ini saya akan memberikan rekomendasi untuk kalian, mengenai 5 judul buku yang dapat membuka pikiran, dan mengubah pola hidup yang kalian jalani sehari – hari pastinya. Tentunya juga, ini akan membantu bagi mereka yang saat ini pikirannya sedang kacau, bingung, atau tidak tahu ingin berbuat apa. Berikut ini, Rekomendasi 3 Judul Buku Yang Dapat Mengubah Pola Pikir dan Hidup.


The New Psychology of Success


Oke teman – teman, buku pertama yang saya rekomendasikan untuk kalian baca judulnya adalah, The New Psychology of Success. Nah, mungkin di antara kalian ada yang tahu siapa pengarang buku ini? Carol Dweck tentunya. Dirilis pada tahun 2007 yang lalu, buku karya Carol Dweck sendiri memiliki 276 – 288 halaman, yang isinya menjelaskan kepada kita semua. Bagaimana cara mengubah mindset dan pola pikir berkembang? Selain itu, kita juga disuguhkan untuk membaca cara mengasah kemampuan diri, dan juga belajar untuk menjadi orang – orang sukses. Cukup mengeluarkan uang sebesar 100 ribuan kalian sudah bisa membaca buku ini pastinya. Tersedia di toko buku seperti Gramedia, dan juga kalian bisa membelinya secara online melalui situs E-Commerce.


Think and Grow Rich


Selain buku karya Carol Dweck, ada juga buku lainnya yang tidak kalah menarik untuk bisa dibaca. Salah satunya adalah Think and Grow Rich, nama pengarangnya adalah Napoleon Hill. Alasan dia menulis buku ini, dia mengatakan bahwa dia terinspirasi dari seorang pria kaya yang sukses di jamannya. Ditulis pada tahun 1937 tentunya banyak hal menarik yang dapat kita baca untuk menambah ilmu pengetahuan kita, teman. Di dalam buku ini kita juga dijelaskan bahwasanya kita tidak boleh menganggap sesuatu hal yang kecil, yang mana nantinya hal tersebut akan menjadi besar dan sulit untuk dipecahkan oleh kita sendiri. Dibanderol seharga 75 ribu – 150 ribu tentunya tidak akan sia – sia untuk dibeli.


Rich Dad Poor Dad


Buku karya Robert Kiyosaki, mengajarkan kita bagaimana cara menghasilkan uang yang banyak tanpa harus bekerja, yaitu berinvestasi. Ya, buku ini sangat populer untuk dibaca bagi mereka yang menyukai bisnis dan berani mengambil risiko dalam berinvestasi besar itu sendiri. Tentunya juga ini mengingatkan, bagaimana cara mengubah pandangan pola pikir kita terhadap uang dan juga pekerjaan. Kita bisa melihat di jaman modern ini, banyak orang yang sulit mendapatkan kerja, sulit keuangan dan ekonomi untuk membiayai hidup mereka sendiri. Nah untuk mengatasi itu semua saya sarankan, coba baca buku ini. Dijamin pola pikir dan kebiasaan hidup kalian akan berubah secara drastis.


Itulah 3 judul buku yang Insya Allah dapat mengubah kehidupan kalian secara pribadi. Sebenarnya masih banyak sekali buku bagus lainnya, jika kalian berniat untuk mencari. Menurut kalian? Judul buku mana yang ingin dibaca? Kalau saya sendiri, lebih memilih buku karangan Robert Kiyosaki. Sebab, itu sesuai apa yang saya alami saya ini. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kita semua, terutama bagi yang membacanya. Terima kasih gan ... emoticon-Hai

tata604Avatar border
tata604 memberi reputasi
1
3.1K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Inspirasi
InspirasiKASKUS Official
10.5KThread6.7KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.