Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

feryherleAvatar border
TS
feryherle
Fakta Pembangunan Infrastruktur Papua Didahulukan Pemerintah Jokowi
Fakta Pembangunan Infrastruktur Papua Didahulukan Pemerintah Jokowi




MINEWS.ID, JAKARTA – Jika kita berbicara infrastruktur Papua hal yang terekam dalam benak adalah Jalan Trans-Papua dari Sorong Papua Barat ke Merauke di Papua sepanjang 4.330.07 kilometer yang dibangun sejak era BJ Habibie dan disempurnakan Presiden Jokowi. Namun, bukan hanya itu infrastruktur yang dikebut di Papua dan Papua Barat.

Bendungan untuk Ketahanan Pangan
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) juga membangun infrastruktur untuk mendukung ketahanan pangan di Papua Barat dengan membangun Bendung Wariori, di Kabupaten Manokwari pada 2016.
Bendung yang dilengkapi saluran irigasi primer sepanjang 1 kilometer tersebut mampu mengairi sawah seluas 1.400 hektar dari 3.450 hektar sawah potensial. Pembangunannya menghabiskan anggaran Rp 237,5 miliar melalui kontrak pekerjaan tahun jamak sejak 2013 hingga 2016.
Bendung lainnya di Kabupaten Manokwari yang sudah selesai yakni Bendung Oransbari yang mampu mengairi areal persawahan seluas 3.016 hektar, dimana saat ini sudah berfungsi mengairi 700 Ha untuk 450 petani. Keberadaan Bendung tersebut mendukung program peningkatan produksi pangan dan juga untuk meningkatkan penyediaan air baku di wilayah tersebut.
Selain itu Kementerian PUPR melalui Balai Wilayah Sungai Papua Barat juga telah menyelesaikan revitalisasi sungai Klagison di Kota Sorong dengan total anggaran Rp 19,56 miliar dan pembangunan pengaman Pantai Tanjung Kasuari dan Supraw sebesar Rp 13,22 miliar.
Perumahan
Di bidang perumahan, Kementerian PUPR juga telah membangun sejumlah rumah khusus yang diperuntukan bagi Polri di Kabupaten Sorong, TNI di Kota Sorong, nelayan di Teluk Mayalimbit Raja Ampat, rumah khusus di Distrik Batanta Selatan Raja Ampat, dan mendukung perumahan Green Sorong bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) di Kabupaten Sorong.
 
Pos Lintas Batas Pacu Ekonomi Papua
Selain pembangunan konektivitas, kawasan perbatasan juga mendapatkan sentuhan pembangunan. Kementerian PUPR telah selesai mengerjakan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw yang kelak dilengkapi infrastruktur penunjang lainnya seperti pasar sehingga kawasan PLBN dapat berfungsi sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru


masih ada kelanjutan nya ni gan kerja-kerja pak jokowi yg di lakukan di papua tinggal klik disini/:1thumbup//:request/

muhamad.hanif.2Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan muhamad.hanif.2 memberi reputasi
2
407
3
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.8KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.