Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

benben1404Avatar border
TS
benben1404
Solusi Limbah Plastik, Pembungkus Makanan ini Bisa Dimakan!


Limbah plastik telah menjadi permasalahan yang semakin serius akhir-akhir ini. Plastik yang pada dasarnya sulit terurai, menjadi salah satu penyebab terbesar kerusakan dan pencemaran lingkungan. Indonesia sendiri merupakan negara penyumbang plastik kedua terbesar di dunia. Dikutip dari Tirto, total limbah plastik yang ‘disumbangkan’ oleh Indonesia mencapai 187,2 juta ton per tahun. Bayangkan, seperti apa keadaan laut kita dengan sampah yang sebegitu banyaknya?



Turut khawatir akan masalah ini, seorang anak bangsa, David Christian mencetuskan sebuah produk edible plastic yang diberi nama Evoware. Ya, mengingat banyaknya limbah plastik yang dihasilkan oleh produk makanan, David menciptakan bahan plastik pembungkus makanan yang bisa ikut dimakan. Mulai dari gelas, kertas pembungkus, hingga plastic kemasan sachet.   

Produk pembungkus makanan ini terbuat dari rumput laut, bahan organik yang tidak memiliki rasa dan bau. Jadi, tidak perlu khawatir, karena produk ini tidak akan merusak rasa makanan atau minuman yang ada dalam wadah. Jika tidak habis dimakan, sisa wadah atau pembungkus ini bisa ditaruh langsung pada tanaman, dan wadah ini akan terurai dengan sendirinya dan menjadi pupuk.


Produk ini juga kaya akan serat, vitamin, dan mineral, jadi sangat baik untuk dikonsumsi!

Tidak haya dipasarkan di Indonesia saja, David juga menawarkan  produk ini ke perusahaan internasional dengan mengirimkan berbagai sampel. Bahkan, saat ini  87% produk yang ia produksi telah dikirim ke luar negeri.Harapannya, semakin banyak produsen makanan yang menggunakan wadah organik semacam ini, hingga limbah plastik pun dapat dikurangi secara signifikan.


tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
268
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.1KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.