Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

darmawati040Avatar border
TS
darmawati040 
Sunsite Di Taman Panda

Sumber Gambar: Dokumentasi Pribadi

Hallo ... Hallo, assalamualaikum, Agan and Sista. Apa kabar cuaca di daerah kalian? Panas, dingin, atau biasa-biasa saja? Bicara soal cuaca, di kota tempat Ara tinggal, kurang bersahabat, nih. Mau siang, sore, malam, terlebih waktu subuh, rasanya dingiiiin pake banget! Sebenarnya, yang dingin itu embusan anginnya, GanSis. Berasa menusuk hingga ke tulang. Eh tapi, cuaca yang kurang bersahabat tidak mengurungkan niat Ara untuk mengunjungi salah satu lokasi wisata yang satu ini. Namanya, Taman Panda

Kira-kira, apa yang Agan and Sista pikirkan ketika membaca, Taman Panda? Mungkin sebuah taman yang memiliki patung Panda, atau taman yang memang terdapat makhluk lucu bernama Panda, asyik berkeliaran di sana? Oh, no! Tempat wisata ini sama sekali tidak dihuni oleh Panda sungguhan atau pun patungnya. Di sana, yang ada hanyalah patung kuda. Loh? Kok, malah patung kuda, ya? Agan and Sista pasti terheran-heran, kan? Ok, baiklah. Biar Ara jelaskan. Yuk, baca terus threadnya.

Panda yang Ara sebut sebelumnya ialah, merupakan nama Desa yang terletak di perbatasan Kota Bima. Di desa Panda ini, Agan and Sista akan disuguhkan dengan pemandangan laut yang indah, serta gunung-gunung yang ada di sekitarnya. Selain itu, di dekat taman, terdapat kebun kelapa. So, tempat ini paling cocok dikunjungi saat GanSis merasa tenggorokannya perlu ngadem. Kenapa? Karena di sini ada banyak penjual es kelapa muda, atau buah kelapa muda yang baru dipetik.

Bagi yang hobi memotret alam.Taman Panda paling asyik dikunjuki ketika sore hari. Agan and Sista bisa mengabadikan moment di saat Sunsite akan tenggelam. Seperti yang Ara lakukan kemarin sore. Ara bersama kedua teman meluncur ke Taman Panda pukul 17:16, menggunakan kendaraan roda dua. Sampai di sana entah pukul berapa. And, tanpa ba bi bu. Langsung memotret keindahan Sunsite yang sungguh maa sya Allah, luarbiasa. Mau lihat seperti apa indahnya? Yuk, cekidot 😁

Spoiler for Sunsite di Taman Panda:

Sumber Gambar: Dokumentasi Pribadi

Nah, gimana, GanSis? Menarik tidak? Menarik, dong. Hkhk 😅

Di Taman Panda, juga terdapat bangunan unik yang terbuat dari kayu, loh. Bangun ini namanya Uma Lengge. Salah satu rumah adat di Bima Nusa Tenggara Barat. Konon, rumah adat ini dahulunya merupakan tempat penyimpanan bahan pokok makanan hasil perkebunan yang dipanen setiap tahunnya. Mau lihat seperti apa bentuknya? Yuk, diintip sama-sama, GanSis.

Spoiler for Uma Lengge:

Sumber Gambar: Dokumentasi Pribadi

Keren, ya, GanSis. Tempat ini tidak jauh, loh, dari Kota Bima. Yaiyalah, letaknya saja di perbatasan Kota, Ra. Hihi ... Iya, juga, ya 😁

Selain itu, Desa Panda juga dikenal dengan desa pacuan kuda, GanSis. Tak heran, jika di tamannya terdapat patung kuda, bukan Patung Panda 😂. GanSis tahu, tidak? Di Desa Panda ini, anak-anak usia tujuh tahun dan seterusnya sudah mahir memacu kuda, loh. Pemerintah daerah setempat seringkali mengadakan pertandingan memacu kuda. Mereka (anak-anak) keren banget, ya. Orang dewasa saja masih suka takut menyentuh kuda. Apalagi menaikinya. Kalau Ara? Sepertinya Ara berani, deh. Hanya saja, harus kuda yang jinak, dong. Hkhk 😅

Setelah Agan and Sista puas berselfi ria. Ara rekomendasikan buat mencoba makanan yang berada di sepanjang pantai ini. Dijamin mantap dan bikin nagih. Berhubung yang menjual makanan amat banyak, nih, ya, salah satu yang pernah Ara coba.


Sumber Gambar: Dokumentasi Pribadi

Agan and Sista bakal ketagihan, deh, sama ikan bakarnya. Bumbunya bener-bener mantap. Pas, dan menggoda. Harganya cukup terjangkau. Ara bersama kedua teman hanya membayar 65.000, loh. Padahal tiga porsi. Ada nasi, plecing, sambel mentah, sambel terasi, dan Aqua tanggung. Ikannya bisa milih sendiri sebelum dibakar. Agan and Sista kudu nyoba, deh.

Gambar ikan bakarnya mana, Ra? Duh, maaf, GanSis. Ara gak sempat memotretnya dgn baik dan benar. Kedua teman keburu makan. Katanya gak sabar sama wangi ikannya. So, ini dia gambar seadanya:

Sumber gambar: dokumentasi pribadi

Duh, wangi ikannya yang menghoda atau memang perut mereka yang sudah keroncong, sih? Haha 🤣

Em, sampai di sini dulu, ya thread dari Ara. Semoga di lain waktu bisa berbagi info menarik lainnya untuk GanSis tercinta. See you all emoticon-Kiss
Diubah oleh darmawati040 30-11-2020 05:10
Puspita1973Avatar border
swiitdebbyAvatar border
jungyeon96Avatar border
jungyeon96 dan 10 lainnya memberi reputasi
11
4.5K
76
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Travellers
TravellersKASKUS Official
23.1KThread11.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.