Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

physicsontheskyAvatar border
TS
physicsonthesky
Tim Robotik Universitas Lampung Lolos ke Final Kompetisi Desain UAV Aerofest 2019

Tim Hex-Savior dari Universitas Lampung

LAPAN


Tim Robotik Universitas Lampung, Hex-Savior lolos ke babak Final Kompetisi Desain UAV Aerofest 2019 yang diadakan di Pusat Teknologi Penerbangan, Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional (LAPAN).

Tim ini dibimbing oleh dosen Teknik Elektro Universitas Lampung, Mona Arif Muda Batubara, yaitu M. Abdul Fattah (Teknik Elektro 2017), M. Abdul Rosyid dan Fathima Azmi (Teknik Elektro 2016). Tim ini mengangkat judul inovasi "Implementasi Hexarotor sebagai Instrumen Penyelamat Korban Bencana Alam Berbasis Kamera Thermal" dengan membuat jenis Drone Hexacopter.

"Jenis drone-nya hexacopter, wahana ini dirancang untuk mendeteksi adanya korban bencana menggunakan kamera thermal yang terintegrasi dengan mini PC," kata Rosyid. "Setelah korban terdeteksi maka wahana akan menjatuhkan kotak P3K dan Glow Stick, dan mini PC mengirimkan informasi berupa koordinat lokasi korban sehingga dapat membantu tim evakuasi (SAR) dalam melakukan penyelamatan dengan cepat,".

Aerofest 2019 adalah acara untuk memperingati delapan tahun lahirnya kembali litbang (penelitian dan pengembangan) penerbangan di LAPAN. Tujuan utamanya adalah membangun kesadaran publik tentang pentingnya pengembangan teknologi penerbangan. Ada berbagai kegiatan yang dilaksanakan, antara lain lomba menggambar, pengumuman pemenang lomba desain pesawat tanpa awak (UAV) dengan tema kebencanaan, pameran teknologi penerbangan dan antariksa, peluncuran roket air, mini planetarium, demo pesawat tanpa awak LAPAN serta kegiatan sosial seperti sunatan masal, donor darah dan bazar.

Wah.. selamat ya kepada Tim Hex-Savior dari Universitas Lampung. Semoga inovasinya bisa segera diterapkan emoticon-Smilie

Sumber:
LAPAN - https://www.lapan.go.id/index.php/su...-Aerofest-2019
LAPAN - https://www.lapan.go.id/index.php/su...ng-penerbangan

Physics On The Sky

Line: @ROT9595H
Instagram: physicsonthesky
Kaskus: physicsonthesky
Facebook: Physics On The Sky

emoticon-Toastemoticon-Toastemoticon-Toastemoticon-Matabeloemoticon-Matabelo emoticon-Matabeloemoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star
Diubah oleh physicsonthesky 09-07-2019 14:05
0
281
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sains & Teknologi
Sains & TeknologiKASKUS Official
15.5KThread11.2KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.