Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Wakuliner.Avatar border
TS
Wakuliner.
Resep Mie Aceh Untuk Sajian Arisan
Resep Mie Aceh Untuk Sajian Arisan

Hai ! Apakah sudah dapat giliran untuk menjadi tuan rumah arisan? Jika menjadi tuan rumah, kita harus menyiapkan aneka makanan untuk menjadi konsumsi para anggota. Nah, buat kalian yang ingin menyajikan menu anti-mainstream bisa mencoba sajikan mie aceh untuk para tamu[/url]. Penasaran bagaimana resepnya? Berikut resep yang bisa kalian coba dari Bango:

Bahan

• 200 g daging kambing
• 750 ml air
• 1 lembar daun salam
• 300 g mie basah (mi hokkien), seduh dengan air panas, tiriskan
• 4 siung bawang putih, iris tipis
• 3 butir bawang merah, iris tipis
• 1 buah tomat, potong-potong
• 300 ml kaldu sapi
• 50 g taoge, siangi
• 50 g kol, iris tipis
• 1 ½ sdm Kecap Manis Bango
• ½ sdm garam
• 1 sdt gula pasir
• ½ sdt cuka
• 1 batang daun bawang, potong 1 cm
• 3 sdm minyak, untuk menumis
• Bumbu halus
• 6 butir bawang merah
• 4 siung bawang putih
• 4 buah cabai merah, buang bijinya
• 2 cm kunyit, dibakar
• 1 butir kapulaga
• ¼ sdt jintan
• ½ sdt merica bubuk putih

Acar Mentimun, aduk rata:

• 3 buah mentimun, dibuang bijinya, potong kecil-kecil
• 1 sdt gula pasir
• 1 sdt cuka
• ½ sdt garam

Bahan Pelengkap Hidangan

• 100 g emping siap santap
• 2 sdm bawang merah goreng

Cara Memasak:

• Rebus daging kambing, air, dan daun salam. Setelah daging kambing matang, buang airnya. Potong dadu 2 cm. Sisihkan.
• Tumis bawang putih, bawang merah, dan bumbu haluskan hingga harum. Tambahkan daging kambing, aduk rata.
• Tambahkan tomat, taoge, dan kol. Masak hingga layu.
• Masukkan kecap manis, garam, gula pasir, kaldu sapi, dan cuka. Masak hingga bumbu meresap.
• Masukkan mi, aduk rata. Lanjutkan memasak hingga matang. Taburi dengan daun bawang, aduk.
• Tata Mie Aceh di atas piring saji. Sajikan bersama dengan acar mentimun, emping, dan taburi dengan bawang merah goreng.

Itu dia Wakulovers resep mie acehnya[/url]. Jika kalian malam ribet menyiapkan bahan dan masak, kalian pesan saja prasmanan menu mie aceh di Wakuliner. Hanya dengan minimal pemesanan 25 pax kalian sudah bisa menghadirkan mie aceh untuk arisan. Acara arisan dijamin makin spesial karena kehadiran menu anti-mainstream ini! Selamat memesan di Wakuliner.

Wakuliner, All in One Culinary App!
Jika kamu masih belum download aplikasi Wakuliner, yuk download di Play Store atau App Store sekarang juga.
Diubah oleh gembelngehe 09-07-2019 15:55
0
704
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cooking & Resto Guide
Cooking & Resto GuideKASKUS Official
8.9KThread12.8KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.