Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

agilhp09Avatar border
TS
agilhp09
Tips mencegah jerawat
Tips mencegah jerawatTips mencegah jerawat
Rahasia Mencegah Jerawat Datang– siapa yang tidak tahu tentang jerawat. Sebuah benjolan kecil yang ada di sekitar wajah. Yang membuat wajah terasa tak nyaman. Ada berbagai macam cara dalam mencegah timbulnya jerawat selain pengobatan dan perawatan dari dokter. Simak langkah-langkahnya.


Merawat kulit dengan tepat
untuk mencegah jerawat kembali muncul. Meski kelihatannya sederhana dan sering diabaikan, namun langkah-langkah perawatan kulit ini perlu dibiasakan agar jerawat tak mudah muncul kembali.

Membersihkan wajah
Kotoran, sel kulit mati, dan minyak berlebih dapat menyumbat pori-pori wajah, sehingga menyebabkan jerawat. Jadi, salah satu cara mencegah jerawat adalah menjaga kebersihan kulit wajah. Anda dapat membersihkan wajah dua kali sehari secara rutin, menggunakan sabun pembersih yang lembut dan bebas alkohol untuk mencegah iritasi. Kemudian, basuh wajah menggunakan air dan keringkan dengan handuk bersih. Tapi, jangan mencuci wajah terlalu sering karena hal dapat menyebabkan iritasi kulit.
Gunakan pelembap
Sesudah membersihkan wajah, jangan lupa untuk menggunakan pelembap kulit agar kulit wajah tetap terhidrasi dengan baik. Pilih pelembap sesuai dengan jenis kulit dan pilih produk berlabel noncomedogenic untuk meminimalkan munculnya jerawat di wajah.
Gunakan tabir surya
Sinar matahari langsung dapat menyebabkan kulit menjadi kering sehingga penting untuk menggunakan tabir surya setiap hari. Sebab, kulit yang tidak terhidrasi dengan baik cenderung akan memproduksi minyak berlebih sehingga pori-pori wajah bisa saja tersumbat. Pori-pori wajah yang tersumbat inilah yang menyebabkan munculnya jerawat.
Kurangi penggunaan makeup
Untuk meminimalkan munculnya jerawat, Anda disarankan untuk menggunakan produk makeup yang tidak mengandung pewangi, bebas minyak, dan berlabel noncomedogenic. Aplikasikan produk tersebut tipis-tipis, karena penggunaan makeup yan tebal dapat membuat pori-pori wajah tersumbat, sehingga jerawat bisa saja muncul.
Hindari menyentuh wajah
Tanpa disadari, kebiasaan menyentuh wajah turut andil terhadap munculnya jerawat. Pasalnya, kotoran dan bakteri yang terdapat di tangan dapat berpindah ke wajah, sehingga menyebabkan pori-pori wajah tersumbat. Hentikan kebiasaan menyentuh wajah, dan pastikan tangan dalam keadaan bersih jika memang harus menyentuhnya.
Menjaga kulit saja tidak cukup jika tidak dibarengi dengan pola hidup sehat, makanya rawat kulit harus juga dari dalam. Seperti berikut ini;

Mengonsumsi makanan sehat
Batasi konsumsi makanan berminyak, junk food, produk susu, dan makanan yang tinggi gula, karena makanan-makanan tersebut kemungkinan dapat memicu munculnya jerawat. Disarankan untuk memperbanyak konsumsi buah, sayur, dan biji-bijian, karena ini merupakan makanan yang baik untuk kesehatan kulit.
Olahraga secara rutin
Olahraga menjadi salah satu cara mencegah jerawat. Dengan melakukan olahraga secara rutin, maka sirkulasi darah dan suplai oksigen ke kulit dapat berjalan lebih lancar. Olahraga juga dapat mengontrol keseimbangan hormon tubuh, sehingga munculnya jerawat bisa diminimalkan. Namun, jangan lupa membersihkan wajah setelahnya.
Hindari stres
Beberapa studi mengaitkan stres sebagai penyebab dan memperparah kondisi jerawat. Jika Anda sedang mengalami stres, coba cari solusi terbaik untuk mengatasi stres. Mulai dari bercerita kepada orang terdekat, melakukan olahraga yoga, pergi berlibur, atau melakukan meditasi.
Perbanyak konsumsi air putih
Memastikan bahwa tubuh terhidrasi dengan baik merupakan cara mencegah jerawat lainnya. Agar tubuh tetap terhidrasi, disarankan untuk mengonsumsi 8 gelas air putih setiap hari.
Baca juga: Manfaat air putih bagi kesehatan tubuh

Tips mencegah jerawat tersebut bisa berhasil, jika Anda sabar dan konsisten dalam menjalaninya. Tetapi jika jerawat tetap muncul, jangan berkecil hati. Kini banyak obat jerawat yang terbukti bisa menjadi solusi dalam mengatasi masalah jerawat. Konsultasikan ke dokter kulit agar dapat diberikan perawatan jerawat
0
289
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.7KThread10.1KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.