Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

surayrusAvatar border
TS
surayrus
GanSis, Jangan Lupa Salurkan Minat dan Bakat Anakmu Untuk Wujudkan Cita-citanya!
Agan Sista!

Bagaimana kabar buah hatimu?
Pasti menyenangkan deh melihat perkembangan si kecil hingga dewasa kelak.

GanSis, Jangan Lupa Salurkan Minat dan Bakat Anakmu Untuk Wujudkan Cita-citanya!

GanSis ingin anakmu berprofesi sebagai apa nantinya?
Kalian sudah pernah menanyakan cita-cita anakmu belum?
Apa cita-citanya?

Dokter?
Seniman?
Pilot?
Guru?
Arsitek?

Apapun cita-cita anakmu, sudah semestinya Agan Sista sebagai orangtua mendukung cita-citanya, yang penting anakmu memiliki cita-cita yang baik. Salah satu dukungan yang bisa Agan dan Sista berikan kepada anak-anakmu adalah dengan mengarahkannya kepada kegiatan yang berhubungan dengan cita-citanya tersebut.

Misalnya anakmu memiliki cita-cita menjadi seorang arsitek, GanSis bisa mengarahkannya mulai dari hal-hal yang kecil loh, seperti memintanya untuk menggambar kamar tidur impiannya dan memberinya kebebasan untuk menata kamar tidurnya sendiri.

Seperti yang dilakukan oleh sebuah kelompok belajar non formal yang bernama telusuruang, pada Hari Sabtu, 25 Mei 2019 lalu, di daerah Tanah Kusir, Kebayoran Lama. Telusuruang yang berfokus dalam menggali minat dan bakat anak melalui pengenalan profesi, mengadakan Weekend Workshop yang bertemakan arsitektur khusus untuk anak-anak loh. Workshop tersebut terbagi menjadi dua sesi GanSis, yaitu My Own Bedroom dan Cardboard Furniture.



My Own Bedroom

GanSis, Jangan Lupa Salurkan Minat dan Bakat Anakmu Untuk Wujudkan Cita-citanya!

Pada sesi ini, peserta yang terdiri dari anak-anak berusia 7-13 tahun akan diberikan lima potong cardboard yang akan dirangkai menjadi sebuah ruangan kamar tidur, yaitu terdiri dari satu potong cardboard sebagai lantai dan empat potong cardboard lainnya sebagai dinding ruangan. Selain itu, anak-anak para peserta workshop juga akan diberikan pola-pola miniature furniture GanSis, pokoknya mereka harus bisa membuat furniture yang dihasilkan dari pola-pola yang sudah disediakan tersebut deh.

GanSis, Jangan Lupa Salurkan Minat dan Bakat Anakmu Untuk Wujudkan Cita-citanya!

Nah, setelah ruangan kamar tidur dan furniture-furniturenya selesai dibuat, mereka akan dibimbing untuk mengatur layout furniture dan peletakkan bukaan pintu serta jendela masing-masing sesuai dengan impian kamar tidur masing-masing anak, GanSis. Selain itu peserta juga dibebaskan untuk mewarnai “kamar tidur impian” mereka sesuai dengan keinginannya masing-masing.

GanSis, Jangan Lupa Salurkan Minat dan Bakat Anakmu Untuk Wujudkan Cita-citanya!

Hmm, pasti seru banget ya kalau anak-anak dibiarkan berkreasi untuk membuat kamar tidur impiannya sendiri. Kamar tidur impian yang awalnya hanya ada di dalam angan-angan saja, kini sudah terealisasi dalam bentuk nyata, bentuk 3 dimensi, ya walaupun masih dalam ukuran super kecil, ehehe. Tapi gamasalah GanSis, mungkin nanti kamar tidur impiannya itu bisa benar-benar terealisasikan.


Cardboard Furniture

GanSis, Jangan Lupa Salurkan Minat dan Bakat Anakmu Untuk Wujudkan Cita-citanya!

Berbeda dengan sesi sebelumnya, kali ini para peserta akan diberikan potongan-potongan cardboard yang harus mereka rangkai hingga membentuk sebuah objek yang memiliki fungsi GanSis, kali ini mereka harus merangkainya menjadi meja atau kursi sesuai dengan contoh yang sudah diberikan sebelumnya.

GanSis, Jangan Lupa Salurkan Minat dan Bakat Anakmu Untuk Wujudkan Cita-citanya!

Oh iya, merangkai cardboardnya ada syaratnya loh, yaitu ga boleh menggunakan lem atau alat perekat lainnya.

Eh, gimana-gimana?
Ga pake lem?
Emang kuat?

Tenang aja GanSis, kumpulan cardboard yang dirangkai dengan cara yang tepat tanpa menggunakan lem atau alat perekat lainnya akan menghasilkan objek dengan struktur sederhana yang pasti kuat kok!

GanSis, Jangan Lupa Salurkan Minat dan Bakat Anakmu Untuk Wujudkan Cita-citanya!

Nah, setelah objek berhasil dirangkai, peserta yang terdiri dari anak-anak berusia 7-14 tahun ini juga diperbolehkan untuk mengecat objeknya sesuai dengan keinginannya masing-masing loh.



Gimana GanSis?
Menarik banget kan workshop yang diadakan oleh telusuruang?
Apalagi kalau workshop yang diadakan sesuai dengan cita-cita anakmu.
Dijamin anakmu bakal seneng banget deh kalau bisa ikutan!

Anakmu ga bercita-cita menjadi arsitek?
Tenang aja GanSis, ga hanya bertemakan arsitek kok.
Telusuruang juga akan mengadakan workshop lain dari profesi yang berbeda!
tata604Avatar border
tata604 memberi reputasi
1
1.4K
5
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kids & Parenting
Kids & ParentingKASKUS Official
4.1KThread5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.