NyoharisAvatar border
TS
Nyoharis
Pengalaman aupair Imami yang bahagia di Jerman

Halo semua.. saya mau izin share pengalaman saya yang saat ini sedang menjadi aupair di Jerman.. boleh yaa emoticon-Smilie)
Mungkin teman teman skrg ada yang bimbang ingin ambil aupair namun masih agak ragu. Persepsi akan “aupair itu pembantu” menurut saya sangat salah. Kalau pekerjaan aupair diniati dengan baik, pasti hasilnya baik pula.
Saya tinggal bersama keluarga kecil, host dad saya punya sebuah perusahaan consultant dan host mum saya adalah professor di sebuah universitas ternama di Jerman juga mantan HR perusahaan otomotif ternama di Jerman. Hostmum saya campuran china-jerman dan host dad saya pure jerman. Saya awalnya ragu tentang aupair, namun setelah saya join di grup ini dan melihat bagaimana aupair itu, saya jadi terinspirasi untuk berangkat.
Hostmum saya sangat baik.. beliau pun sangat peduli dengan rencana saya untuk lanjut pendidikan master setelah saya aupair dan beliau sering ajak saya untuk pergi ke perusahaan - perusahaan besar seperti Google (bulan februari lalu saya disuruh ikut workshop di Google Jerman, dan beliau yang mendaftarkan).. Senin lalu saya dan beliau mengikuti sebuah workshop di Microsoft Jerman tentang Digital Information. Sunggu sebuah pengalaman yang benar benar saya tidak pernah sangka akan saya dapatkan di pengalaman aupair saya..
Inti dari experience sharing saya adalah, hostmum saya melihat saya bekerja dengan tulus dan sungguh sungguh, saya tidak pernah hitungan waktu/jam kerja dengan beliau, prioritas saya adalah anak mereka dan keluarga ini.. jadi saya selalu berushaa membantu mereka tanpa mereka minta dan walaupun itu bukan tugas saya. Intinya, kalau kita bekerja dengan sungguh sungguh, dengan niat dan hati yang tulus, pasti kita akan mendapatkan lebih dari apa yang kita ekspektasi kan..
9 bulan saya aupair disini, saya tidak pernah merasa seperti pembantu. Tidak pernah sekalipun.
Semangat untuk teman teman yang saat ini sedang proses menjadi aupair emoticon-Smiliegunakan kesempatan ini untuk challenge yourself dan jangan jadikan ini sebuah “beban pekerjaan”, jadikan sebagai momen dan bentuk usaha untuk meringankam beban orang lain emoticon-Smilie
Salam hangat dari Munich,
Imami



tata604Avatar border
tata604 memberi reputasi
1
4.4K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cerita Pejalan Mancanegara
Cerita Pejalan MancanegaraKASKUS Official
840Thread2KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.