• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Kisah Warga yang Meraup Untung dari Aksi Demo 22 Mei, Ada yang Sampai 3 juta/hari

Ikrom.lestariAvatar border
TS
Ikrom.lestari
Kisah Warga yang Meraup Untung dari Aksi Demo 22 Mei, Ada yang Sampai 3 juta/hari
Selamat pagi Agan and sista kaskuser tercinta yang sudah tentu selalu kece 😎😎. Alhamdulillah setelah dua hari ibukota Jakarta sedikit mencekam karena aksi demo 22 Mei, kini suasana kembali tenang meskipun masih banyak aparat yang berjaga-jaga.
emoticon-Hansipemoticon-Hansipemoticon-Hansip





Aksi demo yang dilakukan oleh oknum tak bertanggung jawab dengan melakukan tindakan anarkisme meninggalkan jejak kelam. Demo tersebut dipicu lantaran tidak terima dengan hasil KPU pada pilpres 2019 tahun ini. Seolah hal ini mencerminkan sudah matinya demokrasi di negara kita.

Banyak cerita pilu setelah kejadian anarkisme tersebut. Bahkan kerugian cukup besar dialami para pegiat bisnis di lokasi titik terjadinya aksi demo yang berakhir ricuh. Bahkan sampai toko kelontong milik warga sekitar pun habis dijarah oleh massa.

Ratusan korban luka dan beberapa orang meninggal menjadi akhir cerita pelik dibalik aksi demo 22 Mei. Pihak aparat keamanan pun menangkap ratusan orang yang diduga menjadi provokator aksi.

Selain beberapa cerita pilu diatas, ada juga warga yang mampu memanfaatkan momen sehingga menguntungkan bagi dirinya. Saat aksi demo dari tanggal 21-22 Mei, ia membuka WC umum di lokasi dan mendapatkan keuntungan dalam sehari bisa mencapai Rp. 3 juta.

Seorang netizen mengunggah ucapan terimakasih kepada para pendukung Prabowo yang melakukan aksi demo disertai foto lembaran uang dari hasil usahanya membuka WC umum ke laman facebook Jujun Kapal Api Filter.

Spoiler for screenshot:

Hasil screenshot unggahan tersebut lantas dibagikan lewat cuitan twitter @bbygemzin. Cuitan dari @bbygemzinitupun ramai diperbincangkan dan banyak netizen yang meninggalkan celotehnya di kolom komentar.

Spoiler for penjual kopi:

Hal diatas serupa dengan kisah para penjual kopi yang dengan santai lewat di lokasi aksi demo. Hadirnya penjual kopi tersebut langsung diserbu oleh para anggota brimob yang sedang beristirahat setelah mengamankan para demonstran.

Jika jiwa bisnis sudah melekat dalam diri, seperti apapun situasinya selalu ada cara dan ide untuk menghasilkan uang. Asalkan hal tersebut tidak dilakukan dengan cara curang dan kotor pasti hasilnya berkah.


GIF
istijabahAvatar border
RetnoQr3nAvatar border
taradidijieAvatar border
taradidijie dan 6 lainnya memberi reputasi
7
2.4K
28
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread•82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.