jinkurakura18Avatar border
TS
jinkurakura18
Alphard sama Vellfire Mau Dirombak Lagi Tahun Depan, Gara-gara Salah Desain?
Alphard sama Vellfire Mau Dirombak Lagi Taun Depan, Gara-gara Salah Desain atau Gimana Tuh

Haloooo agan-agan semuanya masih setia nih sama ane si seksi jin kura-kura. Semoga gak bosen dan semoga berfaedah yaa gan informasi dari ane di thread ini.


Toyota Alphard sama Vellfire, merupakan produk dari Toyota yang paling sering mendapatkan penyegaran. Dan tradisi menyegarkan Toyota Alphard & Vellfire bakal berlanjut tahun depan.



Pada awal tahun 2020, lebih tepatnya di bulan Januari pihak Toyota bakal menyegarkan Toyota Alphard & Vellfire lagi. Langkah ini sudah kesekian kalinya sejak Toyota Alphard generasi ketiga ataupun Toyota Vellfire Generasi kedua diperkenalkan beberapa tahun silam.

Bahkan, pada bulan November 2018 kemarin mobil ini juga sempat mendapatkan minor change. Nah, sayangnya belum ada informasi mendalam mengenai apa saja bagian yang dipastikan akan berubah di Toyota Alphard & Vellfire versi 2020 mendatang.



Yang jelas, aspek yang kasat mata seperti eksterior dan interior nampaknya menjadi bagian yang hampir dipastikan bakal diberikan sentuhan baru.

Sedangkan untuk urusan mesin, Toyota Alphard & Vellfire masih akan menggunakan mesin 2AR-FE dengan kubikasi 2.500cc, dan juga tentunya varian mesin hybrid 2AR-FXE yang juga digunakan di Toyota Camry Hybrid.

Nah, ada kemungkinan varian bermesin V6 akan dibuat menjadi varian ramah lingkungan juga dengan menanamkan teknologi hybrid di mesin yang lebih powerful ini.

Menarik untuk dinanti kehadirannya nih gan.

0
2.2K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kendaraan Roda 4
Kendaraan Roda 4KASKUS Official
25KThread11.4KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.