andika.1stravelAvatar border
TS
andika.1stravel
Sambut Obor Paskah Nasional, Anies: Spirit Persatuan di Indonesia


Sambut Obor Paskah Nasional, Anies: Spirit Persatuan di Indonesia

Jakarta -Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan dan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise Ωmenerima peserta kirab Obor Paskah Nasional 2019. Obor ini diharapkan bisa menjadi simbol persatuan dan perdamaian di Indonesia.

Pantauan detikcom di Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Minggu (5/5/2019), Yohana tiba pada pukul 16.30 WIB. Kemudian Yohana sempat melambaikan tangan dan menyalami masyarakat yang hadir di Balai Kota.

Setelah itu Yohana memasuki Balai Kota untuk bertemu Anies yang sudah lebih dulu berada di dalam Balai Kota. Acara penerimaan dan pemberangkatan peserta kirab Obor Paskah Nasional 2019 ini dimulai dengan pertunjukan tari.

Setelah itu Ketua Umum Lembaga Paskah Nasional, Pendeta Alma Shephad Supit memberikan obor kepada Yohana untuk kemudian diberikan kepada Anies. Kirab obor tersebut kemudian diletakkan oleh Anies di podium obor sebagai tanda pelepasan obor yang bernama 'Perdamaian dan Persatuan ke Tanah Poso'.

"Sangat luar biasa saya bisa hadir, kali ini dengan adanya obor sebagai simbol kekuatan dan persatuan kita tidak ada perbedaan. Kita dari Sabang sampai Merauke, kita satu tidak ada perbedaan. Dari sisi agama, suku, budaya, dan bahasa kita adalah satu. Melalui paskah ini membawa kita ke arah perdamaian," kata Yohana saat sambutan.

Yohana juga menjelaskan nantinya acara paskah nasional di Poso diharapkan bisa membawa perdamaian khususnya dari kaum wanita. Dirinya berharap perempuan yang membawa perdamaian berlanjut di keluarga, lingkungan dan masyarakat.

"Paskah Nasional ke 15 di Poso nanti kita akan gerakan semua kaum wanita yang ada di Poso. Kita tunjukan pada masyarakat di Poso, Indonesia dan internasional bahwa perempuan pembawa perdamaian, woman as peace maker. Maka persatuan kita akan mulai dibuat, diciptakan dari keluarga, lingkungan ke masyarakat. Di situ kita tunjukkan tidak ada perbedaan di antara kita," ungkapnya.

Sementara itu, Anies mengapresiasi kegiatan tersebut, apalagi Pemprov DKI Jakarta dijadikan tempat hadirnya Obor Paskah Nasional 2019. Dirinya berharap usaha usaha dan ikhtiar seperti ini bisa menghasilkan perdamaian dan persatuan.

"Kami meyakini bahwa spirit yang dibawa kita semua di tempat ini adalah spirit memperjuangkan dan menjaga persatuan, kita sadari bahwa identitas adalah sesuatu yang kita bawa sejak lahir, itu keputusan yang datang dari Tuhan yang maha mengatur. Tapi persatuan datangnya dari ikhtiar dan usaha kita sebagai manusia," ucap Anies.

Anies kemudian melepas kirab Obor Paskah Nasional 2019 menuju acara di paskah nasional yang diselenggarakan di Poso pada hari Jumat (10/5/2019).

"Dengan memohon berkah dan rahmat Tuhan yang Maha Esa maka Obor Paskah Nasional 2019 secara resmi diberangkatkan lagi ke acara di Poso di Sulawesi Tengah," tutup Anies.

------

Gabener memang cinta obor

Diubah oleh andika.1stravel 05-05-2019 12:04
48y24rdAvatar border
scorpiolamaAvatar border
scorpiolama dan 48y24rd memberi reputasi
2
1.9K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.