Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Sebelum Nike & Jordan, Ada Puma & Frazier yang Nggak Banyak Orang Tahu!

pulangrumahAvatar border
TS
pulangrumah
Sebelum Nike & Jordan, Ada Puma & Frazier yang Nggak Banyak Orang Tahu!

Ngomongin soal nama sepatu yang menyematkan nama atlet, dalam benak kita pasti langsung tertuju pada kolaborasi Nike-Jordan. Iya nggak sih?

Sebelum Nike & Jordan, Ada Puma & Frazier yang Nggak Banyak Orang Tahu!

Meskipun sudah pensiun, tapi nama Michael Jordan seolah abadi dan masih terus dibicarakan. Alasannya nggak lain adalah namanya yang tersemat dalam lini koleksi Nike sebagai kontrak seumur hidup. Kerjasama ini diawali pada tahun 1984 dan menjadi kerjasama antara sponsor-pebasket yang terbesar hingga saat ini.

Sebelum Nike & Jordan, Ada Puma & Frazier yang Nggak Banyak Orang Tahu!

Meski demikian, ternyata Jordan-Nike bukan yang pertama lho Gan. Pembuatan sepatu dengan nama atlet pertama kali diinisiasi oleh Puma dan Walter Frazier dan nggak banyak orang tahu soal ini. Secara umum, siluet kolaborasi tersebut dikeluarkan oleh Puma pada tahun 1968 dan merupakan pengembangan Puma Basket yang dirilis lima tahun sebelumnya. Perilisan dua edisi ini sekaligus menjadi tanda bergantinya bahan yang digunakan dalam membuat sepatu basket setelah sebelumnya hampir 40 tahun sepatu khusus untuk basket lekat dengan penggunaan kanvas seperti pada Converse Chuck Taylor All Star dan Pro Keds Royal.

Sebelum Nike & Jordan, Ada Puma & Frazier yang Nggak Banyak Orang Tahu!

Nggak bisa dipungkiri jika nggak akan ada Nike-Michael Jordan, Under Armour-Stephen Curry, adidas-James Harden, dan kerja sama lainnya tanpa adanya Puma-Walter Frazier. Awalnya, Walter Frazier yang memiliki nama sapaan akrab "Clyde" ini mendapatkan signature shoes dengan nama panggilan akrabnya tersebut pada tahun 1973. Tahun tersebut juga seolah menjadi pembuka dari semua kerja sama dengan para atlet atau pebasket profesional.

Sebelum Nike & Jordan, Ada Puma & Frazier yang Nggak Banyak Orang Tahu!

Hmmm, mungkin juga sih kalau Converse mengklaim jika mereka merupakan yang pertama mendaulat Charles “Chuck” Taylor sebagai brand ambassador tahun 1921. Tapi harus diingat Gan jika lelaki yang berprofesi sebagai guru olahraga tersebut bukan pebasket profesional layaknya Jordan ataupun Frazier. Converse menyematkan namanya pada siluet Non-Skid karena dianggap membawa nama Amerika Serikat melalui program pelatihan basket untuk pelajar.

Sebelum Nike & Jordan, Ada Puma & Frazier yang Nggak Banyak Orang Tahu!

Kalau dibandingin sih, prestasi Jordan dan Frazier sama-sama cemerlang di lapangan. Meskipun Jordan selalu dianggap lebih baik karena mampu menyumbang poin lebih banyak saat pertandingan dan juga dianggap sebagai pebasket NBA terbaik sepanjang masa, meskipun hingga saat ini masih menuai perdebatan.

Sebelum Nike & Jordan, Ada Puma & Frazier yang Nggak Banyak Orang Tahu!

Meski begitu, sebenarnya Frazier juga nggak kalah lho, terutama untuk pengaruhnya di luar lapangan. Ia mempunyai gaya berpakaian yang menjadi inspirasi bagi para pebasket NBA hingga kini. Misalnya serpeti jaket berbulu, parka kulit, topi fedora, sneakers dengan warna yang mencolok, serta celana kulit. Style milik Frazier pun sampai diadopsi dalam kultur hip-hop dan breakdance masyarakat afro-amerika yang sampai saat ini. Gils.

emoticon-Wow

Kalau Agan sendiri lebih suka yang mana nih untuk siluet sneakersnya? Menurut ane sih dua-duanya sama-sama keren kok!



rykenpbAvatar border
anasabilaAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 5 lainnya memberi reputasi
6
4.1K
25
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.