Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nanitrianiAvatar border
TS
nanitriani
8 Anak yang Dikaruniai Otak Genius! Penasaran?
 Berbicara soal "genius", biasanya identik dengan orang-orang berkacamata dengan kening berkerut, betul? Namun, tidak selamanya seperti itu, Gan! Berikut ini ada deretan anak-anak lucu yang dianugerahi otak genius. Penasaran? Langsung baca deh, Gan!

1.     Priyanshi Somani
8 Anak yang Dikaruniai Otak Genius! Penasaran?

Anak genius yang pertama adalah Priyanshi Somani yang berasal dari India. Gadis cantik ini mempunyai keahlian luar biasa dalam berhitung. Kalau kita malah benci pelajaran berhitung ya, Gan?emoticon-Big GrinNah, dia mulai gemar berhitung tanpa kalkulator alias murni menggunakan otak saat usianya 11 tahun. Tidak main-main Gan, dia juga merupakan peserta termuda dalam “Mental Calculation World Cup” pada tahun 2010 dan berhasil menjadi pemenang. Dan yang hebatnya lagi, dia merupakan satu-satunya peserta yang berhasil menyelesaikan soal penambahan, akar kuadrat, dan perkalian dengan keakuratan 100% alias sangat sempurna. Selain itu, dia juga merupakan pemenang dari “Pogo Amazing Kids Awards 2010” dalam kategori genius, hebat gak tuh, Gan? Dan satu lagi nih, namanya tertera di “Limca Book of World Records” dan juga “Guinness Book of World Records”.
2.     Gregory Smith
8 Anak yang Dikaruniai Otak Genius! Penasaran?

Gregory Smith, lahir pada tahun 1990. Dia  menghafal dan membaca buku-buku saat usia 2 tahun. Dia juga telah mendaftar di universitas pada usia 10 tahun. Ketika Gregory lulus, dia adalah orang termuda yang pernah menerima gelar master dari University of Virginia. Kehebatan luar biasa lainnya adalah, dia melakukan perjalanan keliling dunia sebagai aktivis perdamaian dan hak anak-anak dan mendapatkan Hadiah Nobel pada usia 12 tahun, hebat banget ya, Gan? Selain itu, di usianya yang masih sangat muda, dia merupakan pendiri “International Youth Advocates”, sebuah organisasi yang mempromosikan prinsip-prinsip perdamaian dan pemahaman di antara kaum muda di seluruh dunia. Merinding gak sih Gan bacanya? emoticon-Belo
3.     Michael Kevin Kearney
8 Anak yang Dikaruniai Otak Genius! Penasaran?
Dan anak genius yang ketiga ini bernama Michael. Anak lucu ini lahir pada tahun 1984 dan sangat terkenal karena beberapa pencapaiannya yang luar biasa. Percaya atau tidak, dia lulus dari perguruan tinggi pada usia 10 tahun. SEPULUH TAHUN?! Iya, Gan! 10 tahun. Apa kabar Agan-agan nih yang suka nunda-nunda skripsi di usia yang sudak tak muda lagi (hahaha)emoticon-Shutup. Di usia 17 tahun, dia sudah mengajar di perguruan tinggi. Ketika kita lagi seru-serunya pacaran di usia segitu, dia sudah menjadi dosenemoticon-Frown. Michael mulai berbicara kata-kata pertamanya di usia 6 bulan. Selain itu, dia juga mengucapkan kalimat “Saya menderita infeksi telinga kiri” kepada dokter anak dan mulai belajar membaca di usia yang baru 10 bulan. Dan satu lagi, pada tahun 2008, dia berhasil memenangkan 1.000.000 dolar AS pada acara kuis yang berjudul “Who Wants to be a Millionaire?”.
4.     Elaina Smith
8 Anak yang Dikaruniai Otak Genius! Penasaran?

Anak lucu ini bernama Elaina Smith yang berasal dari Inggris. Usianya baru 7 tahun loh, Gan! Tapi, dia sudah menjadi penyiar radio termuda, hebat, ya? Salah satu stasiun radio memberinya pekerjaan ketika dia menelelepon dan menasihati salah satu pendengar radio yang hendak memutuskan pacarnya. Karenanya, dia diundang seminggu sekali untuk memberikan saran kepada ribuan pendengar remaja dalam masalah kisah romansa. Wah kecil-kecil sudah bijak ya, Gan! Kalau kita yang sudah tua ini sih boro-boro, pacar aja gak ada!emoticon-Frownemoticon-Frown
5.     Cleopatra Stratan
8 Anak yang Dikaruniai Otak Genius! Penasaran?

Nah kalau gadis cantik ini, pasti sebagian sudah kenal, ya? Ya, betul, Cleopatra. Penyanyi berusia tiga tahun ini menghasilkan 1000 Euro per lagu. Cleopatra lahir pada 6 Oktober 2002 di Moldova. Dia adalah penyanyi termuda yang mendapatkan kesuksesan dengan albumnya bernama "La Varsta de Trei ani". Dan katanya nih gan, dia pernah tampil live selama dua jam penuh di depan banyak penonton. Keren ya Gan, kecil-kecil sudah nyanyi live selama dua jam. Dan lagi, Cleopatra memegang rekor sebagai artis muda dengan bayaran tertinggi dan menerima penghargaan MTV.
6.     Akrit Jaswal
8 Anak yang Dikaruniai Otak Genius! Penasaran?

Datang dari India lagi nih, Gan. Anak bernama Akrit Jaswal dengan IQ 146 ini dijuluki sebagai “the world’s smartest boy” alias anak laki-laki terpintar di dunia. Bagaimana tidak, dia menjadi perhatian publik pada tahun 2000, ketika dia melakukan prosedur medis pertamanya di rumahnya. Selain itu, pada usia 7 tahun, Jaswal melakukan operasi pada seorang gadis yang menderita luka bakar di tangannya. Kita sih di usia segitu masih main masak-masakkan atau main kelereng (huhuhuemoticon-Frownemoticon-Frown).  Dia memfokuskan kecerdasanya di bidang kedokteran dan menjadi orang termuda yang diterima di universitas kedokteran di India (Universitas Punjab).

7.     Saul Aaron Kripke    
8 Anak yang Dikaruniai Otak Genius! Penasaran?

Anak genius yang selanjutnya bernama Kripke yang lahir di New York pada 13 November 1940. Dia menghabiskan semasa kecilnya di Omaha, Nebraska. Tak kalah hebat dari anak genius yang sebelumnya, dia juga terbilang anak yang ajaib, Gan. Dia membaca seluruh karya dari Shakespeare pada usia 9 tahun. Seluruhnya loh, Gan! Ane aja di umur segitu belum kenal siapa tuh Shakespeare emoticon-Frown. Selain itu, dia juga sudah menguasai karya dari Descartes (anak sastra bakal tahu nih siapa Descartes) dan menguasai ilmu matematika kompleks sebelum dia lulus sekolah dasar. Pada tahun 1958, Kripke sudah mengenyam pendidikan di Harvard University dan lulus sebagai sarjana matermatika summa cumlaude, keren ya, Gan? Di pertengahan tahun keduanya di Harvard, dia sudah mengajar logika tingkat pascasarjana di MIT.
8.     Aelita Andre    
8 Anak yang Dikaruniai Otak Genius! Penasaran?
Nah, kalau anak yang satu ini genius di bidang seni lukis nih, Gan. Aelita Andre lahir pada 9 Januari 2007. Dia adalah seniman cilik yang berasal dari Australia dan dikenal dengan gaya melukis Surrealist. Dia mulai melukis ketika dia baru berusia sembilan bulan, hebat banget ya, Gan?  Karyanya ditampilkan secara terbuka di pameran setelah ia berusia dua tahun. Pameran seni solo pertamanya dibuka di New York City pada Juni 2011, ketika dia berusia empat tahun. Lukisan-lukisan gadis berusia tujuh tahun itu telah terjual seharga puluhan ribu dolar.
Nah, itulah deretan anak-anak yang dikaruniai otak genius. Jangan merasa iri hati dan merasa lemah ketika melihat orang-orang yang hebat. Karena semua manusia pasti mempunyai kelebihan masing-masing dalam bidangnya masing-masing.Jadilah diri sendiri dan lakukan yang terbaik untuk mengetahui kelebihanmu.
emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

 
 
Sumber:
Most Genius Child Prodigies In The World
 Most Genius Child Prodigies of The World
 
 
 
 
 
 
 

Diubah oleh nanitriani 06-04-2019 13:51
0
826
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.