Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga Inggris

DragonAvatar border
TS
Dragon
Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga Inggris
Degradasi merupakan salah satu ancaman terbesar bagi klub-klub yang berlaga di liga ternama di Eropa. Dengan turun kasta ke tingkat kompetisi yang lebih rendah, klub-klub tersebut akan menerima penurunan pendapatan dari jatah bonus siaran televisi, hadiah dari Federasi Sepakbola negara masing-masing, serta pendapatan dari tiket penonton. Selain itu, beberapa pemain utama mereka tentu enggan untuk berlaga di divisi yang lebih rendah, dan kebanyakan dari mereka akan pindah ke klub lain. Dan untuk membeli pemain baru, klub-klub itu hanya bisa menarik pemain-pemain yang berkualitas lebih rendah.

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisHuddersfield degradasi (bbc.co.uk)

Di Liga Primer Inggris, telah terdaftar dua klub yang resmi akan degradasi musim depan, mereka adalah Huddersfield dan Fulham. Huddersfield harus menghadapi kenyataan tersebut setelah kalah 2-0 dari Crystal Palace pada tanggal 30 Maret lalu, dan menyamai rekor Derby County di musim 2007/08 sebagai tim tercepat yang degradasi dengan 32 pertandingan. Sedangkan Fulham menerima nasib tersebut setelah kalah 4-1 dari Watford pada pertandingan 2 April 2019. 4 tim yang menjadi calon klub ketiga yang akan degradasi adalah Cardiff City, Burnley, Southampton serta Brighton & Hove Albion.

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisFulham degradasi (dailymail.co.uk)

Tahukah anda, ada beberapa pemain di Liga Inggris yang mengalami nasib sial dengan degradasi beberapa kali di klub-klub berbeda yang dibelanya. Sebanyak 13 pemain mengalami pengalaman degradasi di berbagai klub, dan mungkin mereka bisa dianggap sebagai pembawa sial bagi klub-klub tersebut. Walaupun kehadiran mereka bukanlah penyebab utama klub-klub tersebut turun pangkat, namun reputasi mereka cukup memalukan. Siapa sajakah 13 pemain tersebut? Mari kita lihat daftar yang dibuat oleh jurnalis Luke Ambler dari website fourfourtwo.com di bawah ini :

1. Robert Green

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisRobert Green (fourfourtwo.com)

Pemain berusia 39 tahun ini berposisi sebagai kiper dan pernah mengalami 4 kali degradasi dari 3 klub yang dibelanya. Green sempat membela timnas Inggris sejak tahun 2005, dan terkenal dengan kesalahannya ketika bertanding melawan Amerika Serikat di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Kini dia bermain sebagai kiper ketiga di Chelsea, dan mungkin akan merasa cukup aman tak akan didekati oleh jurang degradasi. Dia mengalami degradasi di :

[ul]
[li]Norwich : 2004/05[/li]
[li]West Ham United : 2010/11[/li]
[li]QPR : 2012/13[/li]
[li]QPR : 2014/15[/li]
[/ul]

2. Hermann Hreiðarsson

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisHermann Hreidarsson (scoopnest.com)

Hermann Hreidarsson adalah pemain asal Islandia yang berposisi sebagai bek tengah atau bek kiri, dan telah pensiun pada tahun 2014. Pemain bertinggi 191 cm ini mencatat sejarah sebagai salah satu dari 2 pemain yang pernah degradasi dalam 5 klub berbeda dari EPL ke Divisi 1 yaitu di klub : Crystal Palace, Wimbledon, Ipswich, Charlton dan Portsmouth.


3. Nathan Blake

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisNathan Blake (fourfourtwo.com)

Bersama dengan Hermann Hreidarsson, pemain asal Wales ini mencatat rekor 5 kali degradasi dari EPL. Blake mengalaminya saat bermain di Sheffield United musim 1993/94, dua kali di klub Bolton pada tahun 1996 dan 1998, sekali di Blackburn Rovers tahun 1999, dan terakhir di Wolverhampton Wanderers tahun 2004. Setelah pensiun, Blake mendirikan perusahaan pengembangan properti, dan bahkan sempat memenangkan penghargaan sebagai aktor pembantu terbaik di Film Fest Cymrudalam film pendek berjudul The Homing Bird.


4. Steven Caulker

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisSteven Caulker (skysports.com)

Mantan produk akademi sepak bola Tottenham Hotspur ini bermain mengesankan di musim pertamanya di klub Swansea musim 2011/12. Sejak saat itu, karir sepak bola profesionalnya dihantui oleh berbagai masalah seperti persoalan pribadi, cedera dan sebagainya. Dia mengalami degradasi di klub Cardiff City musim 2013/14, dan QPR satu musim setelahnya. Setelah sempat dipinjamkan ke klub Southampton dan Liverpool, dia bermain sebentar di klub Dundee, dan akhirnya pindah ke Liga Turki di klub Alanyaspor pada tahun 2019.


5. Curtis Davies

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisCurtis Davies (fourfourtwo.com)

Pada tahun 2016/17, Davies menjadi menjadi pemain ke 13 yang pernah mengalami 4 kali degradasi, saat Hull City turun ke Divisi 1 Championship. Pemain berposisi Center Back ini pertama mengalami degradasi ketika bermain di klub West Bromwich Albion tahun 2006, Birmingham tahun 2011, dan dua kali di Hull City yaitu musim 2014/15 serta 2016/17.


6. Marcus Bent

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisMarcus Bent (dailystar.co.uk)

Mantan pemain Mitra Kukar ini merupakan pemain yang pernah membela 16 tim sepak bola profesional. Dia juga telah mencetak 40 gol di EPL, dan mengalami degradasi di 4 klub yaitu : Crystal Palace, Ipswich, Leicester City serta Charlton Athletic. Setelah dilepas oleh Mitra Kukar di tahun 2012, Bent pensiun dan sempat ditahan 12 bulan oleh polisi karena melawan mereka saat hendak ditahan karena kepemilikan kokain. Kini di usia 39 tahun, Bent bermain di klub Skotlandia bernama Wick.


7. David Wetherall

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga Inggris

David Wetherall (premierleague.com)

Wetherall terkenal saat gol semata wayangnya ke gawang Liverpool menjaga Bradford dari jurang degradasi pada musim 1999/2000. Tapi setelah itu, klub ini terus mengalami penurunan dari Divisi Utama ke Divisi 4 di tahun 2007. Walaupun mengalami 4 kali degradasi, Wetherall tetap setia di Bradford City dan bermain 300 kali sebelum akhirnya pensiun pada tahun 2008.


8. Paul Dougherty

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga Inggris

Paul Dougherty (nasljerseys.com)

Paul Dougherty mempunyai sebuah rekor yang tidak membanggakan. Saat dia masih remaja, dia mengalami 3 kali degradasi berturut-turut saat membela klub Wolverhampton Wanderers di tahun 1984 hingga 1987. Rekor tersebut juga dialami oleh mantan rekan setimnya di Wolves yaitu bek kanan Geoffrey Palmer, tapi Palmer sempat dipinjamkan ke Burnley pada musim 1984/85. Setelah di Wolves, Dougherty berkelana ke Amerika Serikat dan bermain di 16 tim.


9 & 10. Paul Garner & Tony Kenworthy

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisTony Kenworthy (fourfourtwo.com)

Antara tahun 1975 hingga 1981, klub Sheffield United terus mengalami penurunan dan degradasi dari Divisi Satu ke Divisi Empat. Dua pemain terus setia di Brammall Lane selama periode tersebut dan mereka adalah Paul Garner & Tony Kenworthy. Mereka berdua juga berjuang terus sehingga Sheffield United berhasil naik ke Divisi Dua di tahun 1984.


11. Fabio Da Silva

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisFabio Da Silva (fourfourtwo.com)

Debut sebagai salah satu dari pemain kembar asal Brasil yang bermain di Manchester United, karir Fabio Da Silva tidak sebagus kembarannya Rafael. Fabio mengalami 3 kali masa degradasi, pertama saat dia masih bermain di Manchester United dan dipinjamkan ke klub QPR di musim 2012/13. Lalu dia mengalami nasib yang sama di Cardiff City musim 2013/14, dan terakhir dia degradasi dari Divisi 1 ke Divisi 2 dengan Middlesbrough di musim 2016/17. Sedangkan Rafael saat ini masih bermain di klub Ligue 1 yaitu Lyon.


12. Brad Guzan

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisBrad Guzan (goal.com)

Brad Guzan menjalani 8 tahun karir di klub Aston Villa walau sempat dipinjamkan sebentar ke Hull City pada tahun 2011. Villa mengalami degradasi pada tahun 2016, dan Guzan pindah ke Middlesbrough, yang akhirnya degradasi setahun kemudian. Kini Guzan bermain untuk klub Atlanta United dan berhasil meraih gelar juara MLS Cup pada tahun 2018.


13. Roger Johnson

Bernasib Sial Terus, Ini 13 Pemain Yang Paling Sering Degradasi Di Liga InggrisRoger Johnson (birminghammail.co.uk)

Pemain bertahan ini mengalami degradasi pertama bersama Birmingham pada tahun 2011 yang membuatnya pindah ke klub Wolverhampton Wanderers. Namun di klub barunya, dia juga mengalami 2 kali degradasi hingga ke Divisi 2. Dan terakhir, dia juga turun kasta bersama Charlton pada musim 2016/17.

Referensi :

[ul]
[li]Fourfourtwo.com/features/premier-league-relegation-specialists[/li]
[li]Dailymail.co.uk/sport/football/article-6878487/Watford-4-1-Fulham-Visitors-RELEGATED-Premier-League.html[/li]
[li]Washingtonpost.com/sports/dcunited/huddersfield-matches-record-for-earliest-relegation-from-epl/2019/03/30/66563bca-530e-11e9-bdb7-44f948cc0605_story.html[/li]
[/ul]

0
3.9K
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread12KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.