smartphone130Avatar border
TS
smartphone130
Smartphone Terbaru LG V50 ( Layar Bisa Jadi DUA Gan)
Update Smartphone - Untuk kesempatan ini kami akan membahas Smartphone Terbaru LG V50. Ternyata tidak hanya elektronik seperti AC dan TV atau sebagainya. Kali ini LG mengkeluarkan smartphone terbarunya kembali yaitu LG V50, jika anda sudah penasaran langsung saja simak di bawah ini.


Smartphone Terbaru LG V50

Smartphone Terbaru LG V50| Ternyata LG tak cuma memperkenalkan satu, namun dua perangkat di MWC 2019. Nama resmi dari gadget ini adalah LG v50 ThinQ 5G, di smartphone ini punya keunggulan di aksesoris yang membuat smartphone ini mempunyai layar dua.
Secara Desain pastinya tidak ada perbedaan mendasar antara LG V50 Dengan LG V40. Di LG V50 mengusung latar OLED dengan bentang 6.4 inci dan resolusi QHD+. Layarnya tetap mengusung desain poni lebar yang mengakomodir dual kamera depan yakni kamera selfie standar 8MP+5MP Wide angle.


ketebelan bezelnya dagunya pun tidak berubah dan masih terlihat cukup tebal.
Dan di belakang terdapat tiga buah kamera serupa dengan LG v40 namun tanpa adanya benjolan yang mencembung dari bodi
Hal ini membuat bodi belakang terlihat mulus minus terdapatnya pemindai sidik jari konvensional di bawah panel kamera.

Kamera ini terdiri dari 12MP f1.5 kamera utama, 12MP f2.4 kamera telephoto, serta 16MP f1.9 kamera wide angle.
LG V50 ThinQ mendapatkan sertifikasi IP68 dan memenuhi standar MIL-STD 810G dari militer AS yang berarti punya durabilitas luar biasa.

LG V50 ThinQ mengusung prosesor Snapdragon 855 dipadu moden X50 5G untuk konektivitas 5G. Ini adalah pembeda utama atntara V50 an G8 yang dirilis bersamaan, karena G8 hanya menggunakan prosesor Snapdragon 845.
 
Meski cakupan 5G masih rendah, jika Anda memanfaatkan jaringan 5G dengan smartphone ini, kemampuan mengunduh 1GB tak sampai 5 detik bisa Anda capai.


Smartphone Terbaru LG V50

Seperti yang telah kita lihat di Xiaomi Mi Mix 3 5G, V50 juga memiliki sistem pendingin untuk melawan panasnya modem. Di V50, terdapat sistem pendingin Vapor Chamber

Prosesor terbaru Qualcomm tadi dipadu dengan RAM 6GB dan storage 128GB serta disokong baterai 4.000mAh untuk segala aktivitas 5G terkait


Di samping itu semua, terdapat fitur ekstra seperti Boombox Speaker, AI Camera, Bluetooth 5.0, Quick Charge 3.0, Google Lens, serta Hi-Fi Quad DAC 32-Bit.

Terdapat aksesoris canggih yang bisa digunakan untuk pengalaman lebih menyenangkan dalam menggunakan smartphone ini. Yakni sebuah case khusus yang memiliki sebuah layar terpisah. 

Jadi jika Anda menggunakan case ini, akan ada dual layar layaknya yang bisa ditemukan di Nintendo DS.
Aksesoris ini sangat cocok untuk digunakan melakukan berbagai tugas terpisah serta permainan game.

Sekian infromasi yang kami berikan untuk kalian, jangan lupa selalu di baca informasi smartphone berikut hanya di Updatesmartphone
0
3.4K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet KASKUS Official
10.8KThread8.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.