rucaramiaAvatar border
TS
rucaramia
Bokek Ditanggal Tua ? Coba Atasi Yuk Dengan 4 Hal Ini !

Tiba dipenghujung bulan, rasanya ya cekak. Itu sih anggapan kamu si anak rantau atau yang baru memulai jadi ibu rumah tangga yang belum bisa memanage keuangan dengan baik ya. Alih-alih ekspektasi yang pingin ini pingin itu malah cuma bisa makan lauk seadanya pake nasi aja udah lebih dari syukur. Cuma ya soal keuangan gak bisa seenaknya, apalagi kalo manage nya buruk bisa gak makan sampai gajian. Tapi Sis, ada kok caranya supaya kamu gak lagi bokek ditanggal tua. Apa aja ?

1. Buat rencana keuangan

Ini hal yang penting banget. Kamu harus bisa menghitung pengeluaran kamu. Mulai dari ongkos, uang makan, keperluan pribadi sampai jajan, dan yang paling penting itu tabungan. Kenapa ? Well, kehidupan dimasa muda itu tidak melulu soal foya foya. Kelak kamu akan menemui masa tua yang seharusnya kamu habiskan dengan bersantai. Atau jangan jauh jauh deh, uang simpanan kamu bisa kamu gunakan saat ini kala kamu dalam keadaan darurat. Ingat ya persiapan itu perlu.

2. Gaji = 50% Tabungan + 50% Kebutuhan

Ini rumus paling sadis yang pernah ane terapkan tapi hasilnya luar biasa. Cukup dengan menekan keinginan dan seadanya, uang gaji yang gak begitu besar bisa cukup sampe akhir bulan. Sesuai dengan rencana keuangan gak boleh satu hari lebih dari nominal itu. Mudahnya, Sistem ini kayak kamu pas jaman sekolah dan uang jajan kamu dipas. Jadi mau gak mau, cukup gak cukup ya harus bisa ngandelin uang itu dengan baik dan bermanfaat.

3. Punya usaha sampingan

Namanya juga manusia yang tidak akan pernah puas dengan kebutuhan hidup. Kalau uang bulanan kamu gak cukup segera putar otak untuk mencukupi hasrat keinginan kamu. Caranya ya punya sumber pendapatan lagi. Misalnya jualan, atau jadi freelance tapi ingat usahanya harus yang halal ya. Jangan mengambil jalan pintas yang akan merugikan diakhir.

4. Hemat

Kalau ingin keuangan terjaga dan tak mengalami kelaparan diakhir bulan. Ya hemat! Eits.. hemat ya, bukan pelit. Beda banget loh. Hemat itu mampu mengerem diri kamu dari membeli barang yang tidak perlu. Sedangkan pelit itu yang kamu butuhin aja mati matian gak kamu beliin.

Ada tips lain barangkali ? Share yuk!
Semoga membantu. See you next~
Diubah oleh rucaramia 23-03-2019 11:13
0
427
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Lifestyle
LifestyleKASKUS Official
10.4KThread10.9KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.