Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

simamay21Avatar border
TS
simamay21
Mungkinkah korupsi 100% diberantas?

Selamat malam semuanya
Korupsi adalah akar permasalah yang harus dihadapi di setiap negara, termasuk  Indonesia. Pemerintah Indonesiapun sangat peduli dengan penanggulangan korupsi, hal ini bisa tercermin dari pembentukan Komisi pemberantasan korupsi. Begitu banyak kasus korupsi yang sudah di bongkar, mulai dari kasus suap hingga pada kasus-kasus besar lainnya. Tetapi, apakah mungkin korupsi diberantas 100%?

Jawaban yang bisa ane berikan dari pertanyaan itu adalah mungkin. Tetapi, harus ada hal-hal yang dilakukan oleh pemerintah dan segenap warga masyarakat sehingga hal itu bisa terealisasi. nah disini ane akan bagikan hal-hal yang bisa dilakukan menurut pendapat ane:

1. Hukuman berat

beberapa koruptor yang sudah diadili di negeri ini menurut ane masih belum bisa memberikan efek jera, mereka masih bisa tinggal di sel tahanan yang mewah. Menurut ane hal ini  yang tidak memberikan efek jera kepara para koruptor, sehausnya hukuman kepada para koruptor adalah hukuman minimal 10 tahun penjara dan hukuman penjara seumur hidup untuk kasus yang berat, serta mereka harus mengembalikan secara penuh hasil korupsi yang dilakukan.

2. Transparansi
Korupsi bisa terjadi jikalau ada hal-hal yang tidak terlihat dan tidak bisa diakses secara publik. Celah inilah yang nantinya akan dimanfaatkan oleh oknum-oknum tertentu untuk melakukan tindak korupsi. nah ane memberikan ide dengan cara melakukan transparansi di setiap tender-tender besar yang akan dilakukan oleh pemerintah, jika transparansi sudah bisa diberlakukan maka kemungkinan besar kesempatan korupsi akan berkurang.

3. Awasi dan Laporkan
ini adalah tugas dari kita sebagai warga masyarakat, kita harus selalu mengawasi para pejabat -pejabat yang sedang bertugas. jika menemui adanya tindak kecurangan sebaiknya jangan ragu untuk melaporkan ke pihak-pihak yang berwajib.

4. Edukasi sejak dini

ini merupakan langkah yang terakhir, pengenalan untuk tidak korupsi sebaiknya dilakukan ketika masih di usia muda, para anggota KPK seharusnya mulai melakukan kuliah-kuliah umum di beberapa kampus dan juga beberapa sekolah guna memberikan hibauan untuk tidak melakukan tindakan korupsi

nah apabila langkah diatas sudah dilakukan, kemingkinan besar 100% korupsi akan hilang dari Indonesia, dan Indonesia bisa berkembang ke arah yang lebih maju. Sekian yang bisa ane berikan

terimakasih

sumber artikel : pribadi
sumber gambar : terkininews.com
0
343
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.