Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pcjamesAvatar border
TS
pcjames
Review Film Silence (Spoiler Alert)
Hai agan agan, balik lagi dengan ane PCJAMES. Hari ini ane kembali menulis thread nih. Kali ini ane menulis thread untuk kompetisi dari Kaskus Kreator yaitu 5 Threads Challenge. Jadi tulisan ane untuk kompetisi ini akan berisi konten full original dari segi gambar gan, mengikuti aturan kompetisi.

Review Film Silence (Spoiler Alert)

Source : https://web.facebook.com/SilenceMovie/photos/a.1333188720045294/1333188413378658/?type=3&theater

Sutradara : Martin Scorsese
Penulis : Jay Cocks
Rumah Produksi : Paramount Pictures
Tahun : 2016
Durasi : 161 Min
Pemain : Andrew Garfield,Adam Driver
Genre : History,Drama
Box Office : $16,3 Million

Review Dan Sinopsis :

Oke,ini film pertama yang gue tonton secara full ditahun ini.Film ini adalah film hebat yang bertema agama yang mirip temanya dengan Hacksaw Ridge yang juga dibintangi aktor utama yang sama,yaitu Andrew Garfield.Kalau Hacksaw Ridge menunjukkan kekuatan iman yang menunjukan keberhasilan,sementara Silence menunjukkan perjuangan mempertahankan iman.Sebagai seorang umat Kristen juga saya menarik untuk menyaksikannya,tetapi saya sedikit was was karena Martin Scorsese pernah membuat film agama berjudul “The Last Temptation Of Christ” yang sangat menyimpang dari  kisah aslinya dan membuat banyak orang geram.Tetapi setelah saya cek,film ini premiere di Vatikan (Pusat Katolik Dunia) saya mulai bisa tenang menontonnya.(Resiko penyimpangan mungkin kecil.)Saya akan menmberikan sinpsisnya secara garis besarnya dan endingnya.

Film ini menceritakan tentang dua pendeta asal Portugal bernama Rodrigues (Garfield) dan Garrpe (Driver).Mereka diberi tahu jika mentornya Ferreira (Neeson) telah murtad menjadi Buddha setelah disiksa dan dianiyaya di Jepang.Rodrigues dan Garrpe terkejud dan seakan akan tak percaya mendengarnya.Mereka pun memutuskan untuk berangkat ke Jepang.Mereka pun bertemu Kichijiro,seorangg pemabuk dan akhirnya mereka ke Jepang bersama.Kichijiro selalu menolak dan marah jika disebut orang Kristen,karena dia pernah meninggalkan imannya agar tak dibunuh pemerintah Jepang.Mereka pun sampa dijepang dan disambut hangat warga Kristen Jepang.Tetapi,warga Kristen di Jepang disiksa bahkan dibunuh oleh pemerintah Jepang.Rodrigues dan Garrpe pun berdoa dan terlihat sedih.Mereka pun ahirnya berpisah.Rodrigues ke kota A  dan Garrpe ke kota lainnya.Rodrigues pun akhirnya bertemu Kichijiro lagi.Kichijiro tiba tiba bersikap ramah,Rodrigues pun merasa tak percaya.Suatu saat Rodrigues kehausan dan Kichijiro mencari minum untuknya.Kichijiro pumembaakan kendi berisi air tapi tiba tiba kendi itu jatuh dan pecah.Akhrinya mereka pergi ke sungai dan minum.Saat Rodrigues minum ia melihat mukanya menjadi Yesus saat melihat ke air dan berubah lagi.Ia pun tertawa “sakit”.Tak disangka tiba tiba tentara jepang datang dan menangkapnya.Ternyata Kichijiro menghianatinya dan dibayar 30 keping uang perak oleh tentara Jepang.Rodrigues pun dipenjara dan melihat para warga Kristen disana disiksa dan dibunu karena tak mau menginjak gambar Yesus.Suatu saat Ia melihat warga Kristen ditenggelamkan di laut dan melihat Garrpe ditenggelamkan juga saat hendak menyelamatkan warga warga tersebut.Ia pun menangis dan berdoa lagi kepada Tuhan,tetapi ia muali merasa bahwa ia berdoa hanya untuk mendapat balasan hampa/Tuhan terdiam.

Singkat cerita,ia pun dipertemukan oleh Ferreira.Ternyata informasi itu benar,Ferreira kini murtad dan menulis buku astronomi dan buku yang mencela Kekristenan untuk Jepang.Setelah mendengar itu,Rodrigues kecewa dan ia berkata bahwa ia tak bisa memanggil Ferreira lagi sebagai Bapak.Rodrigues pun dipenjara lagi.Ia berdoa dan berpikir sama seperti sebelumnya bahwa Tuhan hanya gadiam.Akhirnya ia diberi pilihan oleh pemerintah Jepang.Ia dapat membebaskan warga tersebut dari penganiyaan kalau ia mau menginjak gambar Yesus.Ia pun menangis sambil menatap gambar itu,tiba tiba Tuhan berbicara “Injaklah nak,tak apa Injaklah saja.Saya tahu penderitaan mu,aku yang memikul salib ini untukmu.”Dengan berat hati,ia pun menginjaknya.Ia pun langsung menangis dan bersujud sambil mencium gambar itu.Ia pun murtad menjadi buddha selama 40 tahun dan menikahi wanita Jepang.Suatu saat ia dipertemukan lagi dengan Kichijiro.Kichijiro berkata “Bapa tolong ampuni aku !” tetapi Rodrigues berkata bahwa ia sudah bukan pendeta lagi.Tetapi Kichijiro tetap bersujud dn meminta pengampunan,disitu Tuhan berbicara.Tuhan berkata bahwa ia tak pernah diam,ia akan meindungi anaknya.Rodrigues pun menangis.Saya menarik kesimpulan bahwa peristiwa itu adalah titk balik Rodrigues menjadi Kristen lagi.Namun,Kichijiro akhirnya ditangkap karena memakai kalung Rasul Paulus.Beberapa tahun kemudian Rodrigues pun meninggal dunia dan hendak dikremasi.Saat saat terakhir ia pun terlihat menggengam salib yang ia bawa pertama kali saat ia ke Jepang di tangannya.Ini menandakan bahwa ia tak pernah kehilangan imannya.

Film ini mengajarkan saya untuk tidak mengambil keputusan sebelum filmnya selesai.Banyak orang bertanya tanya mengapa Rodrigues murtad,kita harus menontonnya sampai habis.Film ini juga memiliki sinematografi yang bagus.Berbeda dengan film bertema agama tahun 2016 yang hebat seperti Hacksaw Ridge yang dapat meraup $160 Million dollar yang melampaui budgetnya yaitu 40 juta dollar sama seperti Silence,film ini hanya meraup tak sampai stengahnya.Film ini juga harusnya memberi Andrew Garfield mendapat nominasi aktor terbaik sehingga ia memiliki dua nominasi dalam satu kategori.Namun harapan gue pupus.Film ini juga cukup bagus dan gue ga bosen sama sekali.Tahun ini Andrew Garfield sedang naik daun dengan membintangi dua film hebat yang bertema agama,disutradarai oleh dua sutradara hebat dan dua duanya sebagai tokoh agama yang kuat.Andrew Garfield menjadi dua tokoh Kristen walaupun ia beragama Yahudi,tetapi ia memainkannya dengan sangat hebat.Ia juga berkata bahwa ia mulai tertarik mempelajari tentang Kristen dan mulai jatuh cinta dengan agama ini.

Pesan Dari Film Ini :

  • Iman kita harus kuat
  • Tuhan tak pernah diam
  • Orang yang jahat pada kita bisa saja mebuat kita ke jalan yang benar lagi
  • Tuhan pasti menolong anaknya yang menderita


Plus :

  • Terdapat Banyak Pesan Moral
  • Cinemoatography yang sangat hebat
  • Akting Andrew Garfield yang sangat hebat
  • Durasi Yang Panjang Tetapi Tak Membosankan


Min :


  • Visualisasinya Kurang Sadis
  • Dapat menimbulkan penarikan kesimpulan yang berbeda beda


IMDB : 7,6/10


RT : 83%


Personal Score : 7/10




Parental Guide :


Sex And Nudity : 0/10


Violence And Gore : 7/10


Profanity : 5/10


Alcohol,Smoking,Drugs : 0/10


Frightening Scene : 7/10


Total : 19/50 (15+)


0
1.7K
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Movies
Movies
20KThread18.6KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.