agusriani31Avatar border
TS
agusriani31
Bupati Bonebol Tak Diberlakukan Khusus Urus SIM

GORONTALO- Lirik lagu band Rif andai ku jadi raja tak akan berlaku saat ingin mengurus Surat Izin Mengemudi (SIM) di Polres Bone Bolango Provinsi Gorontalo. Hamim Pou yang notabenya Bupati di Kabupaten itu, diberlakukan sama seperti warga lainya pada Selasa (8/1/2019).

Orang nomor satu di Pemerintahan daerah itu sempat menjalani dari proses antrian dari registrasi, identifikasi, ujian tertulis sampai praktek mengemudi. Tak ada ajudan atau asisten mendampingi bupati saat mengisi formulir dan ujian  “Hari ini saya datang  ke polres Bonebol sebagai salah satu bagian dari warga negara Indonesia, untuk mengurus SIM melalui tes sesuai ketentuan dan prosedur kepolisian yakni ujian teori,  ujian praktek terhadap tata tertib lalu lintas, rambu-rambu di jalan raya serta bagaimana adab kita di jalan,” Ungkap Hamim Pou  usai mengantongi SIM A dan C. 

Lebih lanjut Hamim mengatakan saat mengikuti ujian teori berbasis online, ada sekitar 30 soal yang diujikan. Dan 25 nomor dinyatakan benar secara sistem.  Namun begitu Bupati, merasa senang dengan pelayanan pengurusan SIM di polres Bone Bolango yang berlangsung secara terbuka, ramah, cepat, sangat bernilai, sangat beradab, serta ada SOP-nya. Sesuai SOP dalam pengurusan  dibutuhkan 170 menit.

“Saya tidak sampai satu jam lebih, mungkin lebih cepat kalau saya rajin mengurus memperpanjang  SIM-nya. Hampir 3 tahun Sim saya sudah mati, karena itu saya harus urus kembali dan harus mendatangi Polres,” ujarnya lagi

Sementara itu Kapolres Bonebol yang diwakili Kanit Regident Satlantas Ipda Yudha Bhara Anoraga Putra menyampaikan terimakasih kepeda Bupati Bonebol Hamim Pou yang dalam ini sebagai warga negara ikut melaksanakan prosedur ujian tes permohonan SIM A dan C di Polres Bone Bolango, hal ini tentunya menjadi contoh bagi masyarakat Bone Bolango.

“Alhamdulillah pak Bupati mulai dari registrasi, identifikasi, sampai ujian beliau mengikuti prosedur dengan baik, sehingga mampu mendapatkan nilai 25 poin untuk kelulusan SIM A dan SIM C,“ Ujar Ipda Yudha Bhara Anoraga Putra. (Unu HL)


http://hulonthalolipundo.com/bupati-...usus-urus-sim/





tata604Avatar border
tata604 memberi reputasi
1
696
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Melek Hukum
Melek Hukum
7.5KThread2.1KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.