Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hiraanjuna234Avatar border
TS
hiraanjuna234
Irak Buka Lowongan Jadi Menteri via Online, Pendaftarnya Puluhan Ribu

MATA INDONESIA, JAKARTA  Setelah melewati masa sulit pasca runtuhnya Saddam Hussein dan empat tahun terakhir harus berperang melawan ISIS, Irak kini mulai berbenah.

Perdana Menteri Irak yang baru Adel Abdul Mahdi meminta keterlibatan semua warga untuk mengisi posisi penting di pemerintahan, salah satunya adalah posisi menteri yang lowongannya terbuka secara umum via online.


Melamar sebagai menteri via online adalah sesuatu yang unik. Namun, cara Abdul Mahdi untuk mendapatkan orang-orang terbaik yang akan bekerja bersamanya dalam kabinet ini ternyata mendapat respon yang fantastis. Sudah 36.006 lebih pelamar yang mendaftar. Wow!

“Saya tak punya banyak waktu tersisa untuk merampungkan kabinet. Mereka yang punya keahlian, spesialisasi dan pengalaman praktis, silahkan mendaftar di web khusus pemerintah,” kata Abdul Mahdi di akun Facebook-nya, Minggu 14 Oktober 2018, mengutip Anadolu Agency.

Abdul Mahdi juga memperlihatkan rincian beragam pelamar yang sudah terdata. Sekitar 97 persen dari para calon independen secara politis, 15% adalah perempuan dan para kandidat berasal dari semua provinsi di Irak. Semua posisi menteri pun telah terisi pelamarnya.

Namun, sampai saat ini, baru 9.317 pelamar yang melengkapi dokumen sesuai permintaan pemerintah sebagai syarat kelengkapan pendaftaran.

Melalui metode baru ini, Abdul Mahdi berharap dapat membentuk kabinet menteri teknokrat yang berkaliber tinggi, bebas dari ketegangan politik, tuduhan favoritisme, korupsi, dan ketidakmampuan dalam bekerja.

“Kami ingin Irak juga bebas dari masalah etnis dan sektarian yang melanda negeri sejak jatuhnya Saddam Hussein tahun 2003 lalu,” ujar Abdul Mahdi
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
1.2K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.5KThread41.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.