Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

caksyaifulAvatar border
TS
caksyaiful
Mau Jadi Pebisnis? Ini 5 Tips dari Presiden Inter Milan
Jakarta, IDN Times – Kamu mau jadi pengusaha? Sudah kebayang belum mau usaha apa dan bagaimana usaha kamu nantinya? Atau kamu sudah punya rancangang bisnis tapi kamu belum punya modalnya?


Dalam acara Suara Millenial by IDN Times, pebisnis sekaligus Ketua INASGOC Erick Thohir berbagi tips menjadi pengusaha. Perlu kamu tahu, Erick sudah mulai berjualan sejak usia 9 tahun lho. Ini dia 5 tips dari Erick Thohir.
1. Mulai bisnis dari hal yang kamu suka

Mau Jadi Pebisnis? Ini 5 Tips dari Presiden Inter MilanIlustrasi online shop (Pixabay/fancycrave1)


Kamu yang menyukai sport mungkin tahu bahwa Erick punya beberapa klub olahraga, seperti Satria Muda, DC United, Philadelphia 76ers hingga Inter Milan. Erick juga punya sejumlah bisnis di bidang media. Ia pun mengaku, kedua bidang itu adalah hal yang ia suka.


“Teori saya, kalau kita mencintai sesuatu, itu bisa jadi bisnis. Kebetulan saya senang di media dan sport, saya pulang malam, bangun pagi, itu yg buat saya jadi kurus karena kecintaan dari usaha itu,” katanya kepada IDN Times.
2. Uang nomor dua, yang penting visi misi bisnis kamu

Mau Jadi Pebisnis? Ini 5 Tips dari Presiden Inter MilanIlustrasi (Pixabay)

Jangan patah semangat kalau kamu tidak punya modal untuk membuka usaha. Presiden Inter Milan ini mengingatkan agar kamu fokus dalam menciptakan visi-misi bisnis. Katanya, ketika kamu bisa membuat orang percaya dengan visi-misi usaha kamu, maka uang akan datang.

“Duit uang nomor dua, apalagi sekarang ada investasi, crowdfunding. Uang bisa dicari. Kalau orang percaya sama bisnis kita, visi kita, uang akan datang,” ujarnya.
3. Jangan ikut-ikutan dan buka bisnis yang gak sesuai passion kamu

Mau Jadi Pebisnis? Ini 5 Tips dari Presiden Inter MilanIlustrasi pebisnis (Unsplash/ Olu Eletu)

Erick juga berpesan agar kamu tidak ikut-ikutan tren usaha yang ada atau malah membuka usaha yang kamu tidak suka. Pilih usaha yang kamu yakin dan suka.

“Saya rasa bisnis itu sesuatu yang unik. Tiap orang punya garisnya sendiri. Kadang kalau kita ikut-ikuatan malah gagal, gak sehati malah gak maksimal,” pesannya.
4. Ikuti orang yang menginspirasi kamu

Mau Jadi Pebisnis? Ini 5 Tips dari Presiden Inter MilanIDN Times



Selain orangtua yang juga pengusaha, Erick mengaku mengikuti jejak orang-orang yang sukses pada bidang media dan juga olahraga. Beberapa nama yang menjadi panutan Erick, antara lain: Jacob Oetama yang merupakan pendiri Surat Kabar Kompas dan saat ini ia merupakan Presiden Direktur Kelompok Kompas-Gramedia serta mantan CEO surat kabar Jawa Pos dan Jawa Pos Group Dahlan Iskan.


"Di olahraga saya adore pemain basket Jerry West dari Lakers. Seorang pemain basket, yang sekarang jadi manajer dan profesional. Nah ini hal-hal seperti ini saya follow,” jelasnya.


5. Jangan pernah berhenti belajar

Mau Jadi Pebisnis? Ini 5 Tips dari Presiden Inter Milanunsplash.com/Thought Catalog


Terakhir Erick berpesan agar kamu jangan pernah merasa cukup untuk belajar. Ia mencontohkan dirinya yang hingga saat ini masih banyak belajar sambil mengelola Asian Games 2018.


“Karena penting kita banyak belajar. Dalam posisi apapun kita gak pernah merasa cukup. Nih Asian Games saya banyak belajar. Belajar Perbedaan culture, pandangan,” pungkasnya.

#2019GantiGayaHidup #ubahcarapandang #investasi #inspiratif #tokohinspiratif

Sumber
0
451
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.7KThread41.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.