• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Ini Bumbu Rahasia yang Membuat Mie Ayam Jamur Makin Enak. Yuk, Bikin di Rumah!

yukepodotcomAvatar border
TS
yukepodotcom
Ini Bumbu Rahasia yang Membuat Mie Ayam Jamur Makin Enak. Yuk, Bikin di Rumah!


Mie ayam sudah dari dulu menjadi primadona kuliner tersendiri di Indonesia. Kamu juga bisa dengan menemukan kuliner ini di berbagai warung tenda pinggir jalan atau saat ke restoran. Sebab, menu ini bisa dikreasikan menjadi santapan yang menarik dan lezat sehingga nggak heran kalau nggak sedikit resto yang menyediakan menu ini. Salah satu kreasi yang sering jadi favorit banyak orang adalah mie ayam dengan jamur di dalamnya. Pada umumnya hidangan ini memang hanya diberi topping ayam saja. Jadi biar kamu nggak bosan, cobalah dengan menggunakan jamur sebagai pelengkap rasa.

Mungkin kamu juga penasaran ingin mencoba membuatnya di rumah biar bisa puas makan mie ayam buatan versi tanganmu sendiri. Tenang saja, Yukepo akan berbagai resep mie ayam jamur dengan cara yang cukup simpel dan praktis. Yuk, kepo!


Bahan dasar yang perlu kamu siapkan:



•    200 gram mie telur basah, seduh dengan air panas dan tiriskan.

•    5 batang sawi hijau, dipotong-potong dan direbus, lalu tiriskan.


Bahan untuk topping ayam jamur:



•    200 gram dada ayam fillet dan dipotong dadu kecil-kecil

•    200 gram jamur kancing, lalu masing-masing dibelah menjadi dua bagian.

•    4 siung bawang putih dicincang halus.

•    6 sdm kecap manis.

•    2 sdm saus tiram.

•    1 sdt garam.

•    ½ gula pasir dan merica bubuk.

•    2 batang daun bawang, diiris-iris.

•    100 ml air.

•    Minyak goreng untuk menumis secukupnya.


Bahan untuk membuat kuah:



•    300 gram tulang ayam

•    2 siung bawang putih dan memarkan.

•    2 cm jahe, memarkan.

•    2 sdt garam.

•    1 sdt gula dan merica bubuk.

•    1 batang daun bawang, diris-iris.

•    1 liter air.

•    Minyak goreng untuk menumis secukupnya.


Cara untuk membuat topping ayam jamur:



1.    Panaskan minyak dengan api sedang. Setelah itu tumis bawang putih hingga aromanya harum.

2.    Masukkan potongan daging asam, tumis hingga warnanya kecoklatan.

3.    Lalu tuangkan air dan aduk hingga merata.

4.    Setelah air mulai mendidih, masukkan kecap manis, saus tiram, garam, gula, dan merica. Kemudian aduk merata dan biarkan hingga masak bersama ayamnya.

5.    Terakhir masukkan jamur dan daun bawangnya. Lalu kamu aduk-aduk, koreksi rasa. Setelah itu matikan apinya.

6.    Topping ayam jamur siap untuk digunakan.


Langkah-langkah untuk membuat kuahnya:



1.    Panaskan minyak dengan api sedang, masukkan bawang putih dan jahe, lalu tumis hingga aromanya harum.

2.    Masukkan tulang ayam dan air, aduk hingga rata dan biarkan kuah mendidih hingga keluar kaldunya.

3.    Setelah itu, angkat dan buang tulangnya. Beri bumbu garam, merica, dan gula. Kamu aduk-aduk dan koreksi rasa.

4.    Terakhir kamu masukkan daun bawang dan matikan apinya.

5.    Kuah siap untuk kamu gunakan.


Cara penyajian:



1.    Siapkan mangkuk saji, masukkan mie yang sudah direbus dan sawi hijaunya.

2.    Lalu taburkan topping ayam jamur dan siram dengan kuah.

3.    Mie ayam jamur siap untuk dinikmati.

Sedikit tips tambahan:

•    Untuk fillet dada ayam bisa kamu ganti dengan bagian paha.

•    Saat membuat kuah kaldu, buang semua kotoran yang mengapung di permukaan rebusan agar kuahnya bening.

•    Untuk teman makan bisa kamu tambahkan bakso, pangsit basah atau kering, dan pelangkap lainnya. Bisa kamu sesuaikan selera.

Sebenarnya mie ayam masih bisa kamu kreasikan dengan berbagai bahan tambahan. Misalnya saja dengan bakso, ceker ayam, pangsit basah maupun kering, dan lainnya. Jadi kamu bisa bebas mau memasak seperti apa, bisa disesuaikan dengan selera kamu. Selamat mencoba, ya!


Sumber : https://www.yukepo.com/hiburan/tips/...gn=Partnership

---

Baca Juga :

- Makeup Natural Ala Yuki Kato Ini Bisa Ditiru Oleh Pemula. Cantik Itu Sederhana!

- 9 Sepatu Cantik Ini Terinspirasi dari Sepatu Kaca Cinderella. Sensasi Princess-nya Terasa!

- Biar Nggak Dipanggil “Mamang Penjaga Vila”, Ikuti Aturan Ini Saat Pakai Beanie Hat

tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
6.5K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.