Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

shndrjamesAvatar border
TS
shndrjames
SEJARAH BOLA YANG DIPAKAI DI PIALA DUNIA
SEJARAH BOLA YANG DIPAKAI DI PIALA DUNIA

Para pecinta sepakbola terkadang hanya mengetahui sejarah team kesayangannya atau stadion yang dipakai oleh team favoritnya. Namun mereka sering lupa kalau bola menjadi salah satu bagian penting dari permainan sepakbola sendiri. Piala Dunia 2018 menjadi gelaran piala dunia yang menjadi ajang para pemain memperlihatkan kemampuan mengolah bola. Namun agan tahu gak sih, sejarah dari bola yang dipakai di Piala Dunia sebelum-sebelumnya. Nih ane kasih infonya.

1. Telstar

SEJARAH BOLA YANG DIPAKAI DI PIALA DUNIA

Bola ini pertama kali digunakan pada Piala Dunia tahun 1970 yang belangsung di Meksiko. Produsen dari bola ini, Adidas memang telah menjadi official resmi sebagai pemasok bola untuk Piala Dunia sejak tahun 1970 sampai sekarang.

Bola ini berbentuk monoton dengan hanya memiliki dua warna dan terdapat tulisan yang berisi keterangan mengenai pertandingan dan piala dunia tersebut. Bola ini menjadi bola official pertama untuk Piala Dunia.

2. Tricolore

SEJARAH BOLA YANG DIPAKAI DI PIALA DUNIA

Bola yang dipakai untuk Piala Dunia tahun 1998 yang bertempat di Perancis ini memiliki warna yang berbeda dari bola-bola sebelumnya. Bola ini memiliki warna dasar putih dan corak berwarna biru, yang menjadikannya bola Piala Dunia pertama yang menggunakan warna selain hitam dan putih.

Bola ini juga memiliki teknologi pada zamannya yang membuat bola ini lebih ringan dan lebih mudah dipantulkan dibandingkan bola-bola Piala Dunia sebelumnya.

3. Fevernova

SEJARAH BOLA YANG DIPAKAI DI PIALA DUNIA

Bola Piala Dunia satu ini menjadi sejarah dalam sepakbola, karena untuk pertama kalinya bola Piala Dunia menggunakan warna emas sebagai dasar warna. Bola yang dipakai pada Piala Dunia tahun 2002 yang bertempat di Jepang ini memiliki warna lain dari yang lain.

Bola ini juga memiliki warna kuning, hijau, dan merah sebagai corak pada bola. Corak tersebut diambil dari kebudayaan masyarakat Asia yang memiliki tradisi penuh warna.

4. Jabulani

SEJARAH BOLA YANG DIPAKAI DI PIALA DUNIA

Bola ini digunakan saat Piala Dunia tahun 2010 yang bertempat di Afrika Selatan. Bola ini menjadi bola pertama yang menggunakan teknologi 3-D panels yang membuatnya lebih memiliki akurasi saat ditendang.

Bola ini memiliki warna yang memiliki gradasi di coraknya. Struktur bola ini juga beda dari bola sebelumnya karena pemotongan desain yang berbeda dari desain bola pada umumnya.

5. Telstar 2018

SEJARAH BOLA YANG DIPAKAI DI PIALA DUNIA

Bola yang digunakan pada Piala Dunia 2018 ini menjadi bola yang tercanggih yang digunakan saat ini. Bola ini memiliki desain yang lebih modern dan teknologi terbaru dari Adidas. Adidas menyematkan NFC Chip yang disimpan didalam bola agar lebih mudah untuk dicek kondisi dan saat dipertandingan.

Nama dari bola ini, Telstar 2018 diambil dari nama bola yang digunakan pada Piala Dunia tahun 1970 yang bernama Telstar yang merupakan bola official pertama di Piala Dunia.


Segitu dulu gan Thread buatan ane tentang Piala Dunia kali ini. Kalau agan punya pemikiran lain silahkan komen aja sambil sharing bareng kaskuser lainnya.

Thank You emoticon-Toast emoticon-Toast
0
830
0
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sundul Bola
Sundul BolaKASKUS Official
5.9KThread6KAnggota
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.