Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

komunitasjalan2Avatar border
TS
komunitasjalan2
Magang Ke Jepang, Ini Rangkaian Proses Dan Persyaratannya


Sebelum bisa kerja magang di Jepang, seorang calon pelamar bisa mencari informasi lowongan kerja magang melalui Disnakertrans maupun lembaga yang berwenang untuk melakukan seleksi kerja magang di Jepang. Jadi ingat, tidak semua lembaga betul-betul bisa memberangkatkan seseorang untuk menjadi pegawai magang di Jepang walau mereka menjanjikan akan memberangkatkan setelah belajar bahasa Jepang di tempat tersebut. Jadi langkah pertama yang bisa dilakukan setelah mencari lowongan kerja magang, adalah memastikan kredibilitas lembaga tersebut. Caranya bisa dengan mengecek keabsahan SK Ijin Penyelenggaraan Pemagangan Luar Negeri milik lembaga tersebut, maupun dengan meminta kontrak kerja antara pihak lembaga dengan lembaga lain yang berwenang mengirim pekerja magang ke luar negeri (atau Sending Organization/SO).


Adapun persyaratan yang dibutuhkan dari calon pegawai magang dapat bervariasi, tergantung jenis pekerjaan yang ditawarkan oleh Accepting Organization (AO), yang adalah perusahaan penerima tenaga kerja di Jepang. Untuk jenis pekerjaan, lowongan untuk calon pekerja laki-laki dan perempuan bisa berbeda jauh. Bidang kerja yang membutuhkan tenaga laki-laki biasanya bergerak di bidang otomotif, pengecatan, mesin bubut, dan pekerjaan yang berhubungan dengan industri dan pabrik. Untuk perempuan, biasanya yang dibutuhkan adalah pegawai di bidang agrobisnis, garmen, peternakan, maupun industri plastik. Kurang lebih berikut beberapa syarat umum untuk melamar jadi pegawai magang:



  1. Pendidikan minimal SMA/SMK/STM. Lebih baik lagi jika pendidikan D3 maupun S1. Untuk jurusannya, tergantung kebutuhan yang diminta oleh AO. Biasanya yang dibutuhkan adalah mereka yang berlatar belakang teknik, pertanian, komputer, perkapalan, maupun Sastra Jepang.
  2. Untuk usia, rata-rata menerima pelamar yang berumur antara 19-27 tahun. Ada juga yang menerima usia minimal 20 tahun.
  3. Tinggi badan minimal 160 cm (laki-laki) dan 150 cm (perempuan). Berat badan ideal.
  4. Sehat jasmani dan rohani. Untuk fisik, diharapkan tidak memiliki riwayat penyakit dalam (seperti asma, jantung, kanker, diabetes, dan sebagainya), memiliki postur badan yang tegak, dan tidak memiliki cacat fisik (seperti kaki bentuk O, luka bakar, tuli, berkaca mata, dan sejenisnya). Satu lagi, calon pegawai magang juga sebaiknya tidak memiliki tato karena di Jepang tato belum diterima secara luas.
  5. Bersedia mengikuti pelatihan yang diwajibkan oleh SO.



Selain persyaratan di atas, ada beberapa dokumen yang harus disiapkan oleh calon pegawai magang. Persyaratan administrasi tersebut bisa bervariasi antar SO, namun biasanya inilah beberapa dokumen yang wajib ada:


  1. Surat Keterangan Berkelakuan Baik (SKKB) yang dikeluarkan oleh Kepolisian. Surat tersebut harus menyertakan tujuan pembuatannya, yaitu untuk mengikuti program kerja magang di Jepang.
  2. Surat keterangan dokter yang menyatakan calon pegawai magang sanggup mengikuti seluruh rangkaian seleksi, dengan keterangan untuk mengikuti kegiatan seleksi pegawai magang ke Jepang.
  3. Foto kopi beberapa dokumen penting seperti KTP (masa berlaku minimal 6 bulan sebelum tanggal keberangkatan yang ditargetkan), Kartu Keluarga (yang sesuai dengan alamat KTP), Kartu Kuning, Akte Kelahiran, dan sebagainya.
  4. Pas foto terbaru. Biasanya ukuran yang diminta antara ukuran 4x6 cm dan 3x4 cm.
  5. Membuat surat lamaran yang dilengkapi dengan materai. Surat lain yang diminta, adalah surat pernyataan bersedia mengikuti seluruh tahapan program seleksi kerja magang di Jepang.
  6. Surat ijin dari orang tua/wali/istri (dilengkapi materai) untuk mengikuti seleksi program magang ke Jepang. Untuk surat ijin dari istri, harus dilengkapi dengan foto kopi akte nikah.
  7. Fotokopi berbagai ijazah yang sudah dilegalisir.
  8. Perlu diperhatikan juga, terkadang ada juga lembaga yang minta sertifikat latihan kerja sejumlah jam tertentu (biasanya berkisar antara 220 jam).



Itu baru contekan mengenai persyaratan umum dan persyaratan administrasi yang diperlukan. Untuk urutan prosesnya, kurang lebih gambarannya adalah sebagai berikut:


1. Pendaftaran


Lowongan magang ke Jepang rata-rata dibuka pada periode tertentu saja. Informasi lowongan kerja tersebut tersedia di Depnakertrans maupun sending organization. Untuk lowongan yang dilakukan oleh pemerintah, sebaiknya calon pelamar datang langsung untuk mengisi formulir dan mendapatkan nomor test. Sedangkan untuk lowongan yang dibuka oleh pihak swasta (alias non pemerintah), biasanya cukup dengan mengajukan lamaran melalui email maupun pos.


2. Seleksi administrasi


Pada tahap ini, panitia akan menyeleksi persyaratan administrasi yang telah diajukan oleh calon pegawai magang. Jika lulus, baru bisa maju ke tahap berikutnya.


3. Tes lain yang diperlukan


Untuk lembaga pemerintah, biasanya setelah seleksi administrasi, dilakukan beberapa tes lainnya seperti tes matematika, bahasa, dan sebagainya. Sedangkan untuk lembaga swasta, setelah lolos dari seleksi administrasi, peserta diwajibkan untuk mengikuti serangkaian pendidikan/training sebagai persiapan kerja magang. Materi pendidikan tersebut meliputi pelatihan bahasa Jepang, latihan fisik, matematika, hingga pengenalan akan budaya Jepang. Terkadang ada juga pihak penyelenggara seleksi yang menambahkan seleksi dengan melibatkan user dari Jepang. Bentuknya bisa dengan wawancara langsung, atau sebatas mengirimkan dokumen ke Jepang. Biasanya, proses check-up medis juga dilakukan di tahap ini.


4. Persiapan keberangkatan


Setelah lolos dari tahap-tahap sebelumnya, peserta program magang akan mendapatkan pendidikan dan pelatihan untuk persiapan keberangkatan. Pada tahap ini, peserta magang akan melakukan kontrak kerja dengan perusahaan yang ditentukan.


5. Berangkat untuk menjalankan kontrak kerja dengan masa kerja 3 tahun.



[url=http://jalan2.com/forumS E N S O Rentry/296-magang-ke-jepang-ini-rangkaian-proses-dan-persyaratannya/]SUMBER[/url]



0
2.3K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.