kaskus.battlegroundAvatar border
TS
kaskus.battleground
5 Hero Tanker Terbaik Mobile Legends: Bang Bang, Makin Keras dan Tahan Banting
"Tak akan ada war tanpa Tanker". Hero Tanker merupakan salah satu elemen penting dalam susunan tim. Mungkin banyak yang menganggap Hero Tanker itu selalu menjadi korban, mati paling banyak dan selalu mati paling cepat. Tapi bukan berarti memilih Hero Tanker itu tidak bisa membantu tim menuju kemenangan.

Memiliki keunggulan dari segi HP yang besar dan juga Defense yang tinggi, membuat Hero Tanker sangat dibutuhkan di garis depan pertahan dan sangat berguna saat melakukan Initiate War. Didukung dengan Item yang baik dan benar, Hero Tanker dapat memiliki pertahanan yang sangat tinggi, membuatnya semakin keras dan semakin lama untuk dibunuh lawan. Akhirnya bisa memberikan waktu rekan satu tim untuk melancarkan serangan terhadap musuh.

Berikut adalah 5 Hero Tanker yang menurut ane keras banget dan merepotkan ketika war.


1. Akai
 


Panda yang satu ini emang benar-benar bikin geregetan. Apalagi setelah perubahan drastis beberapa bulan lalu, Akai menjadi Hero kombinasi Tank dan juga Fighter yang sering digunakan pada Ranked Match.

Dengan Skill (Thousand Pounder) Akai, dapat melompat ke arah musuh dan juga stun musuhnya, Skill ke-2 (Blender) Akai melempar katak yang dapat menghasilkan damage, Skill ke-3 (Hurricane Dance) Akai berputar-putar dengan senjata bambunya yang dapat knockback musuh. Ditambah Skill Pasif (Tai Chi) Akai mendapatkan perisai setiap kali menggunakan Skill-nya.

Kelebihan dan Kekurangan
Kelebihan Hero Akai yaitu Immune ketika sedang menggunakan Ultimate dan mendorong musuh keluar dari tempat asalnya. Kekurangan Hero Akai yaitu borosnya mana saat menggunakan Skill.

Combo hero
Karena Akai tipe Hero yang dapat mengendalikan kerumunan musuh dan juga dapat memancing Hero musuh keluar, Akai  lebih cocok kombo dengan Hero yang memiliki serangan besar dan juga cepat agar dapat menghabisi musuh seperti Yun Zhao, dll.


2. Hylos


 
Hylos adalah Tank yang memiliki Skill yang sangat unik. 1 MP yang dimilikinya akan menambahkan 1 HP, sehingga Hylos biasanya memiliki HP yang sangat besar ketimbang Tank lainnya.

Hylos memiliki Skill disable yang bisa menghentikan gerakan musuh selama 1,5s. Selain itu, Skill Ultimate Glorious Pathway bisa menambah kecepatan gerak dari Hylos dan rekan satu timnya. Ditambah dengan Skill 2 Ring of Punishment yang memberikan damage overtime di sekitarnya yang dapat diaktifkan selama HP Hylos masih banyak.

Kelebihan dan kekurangan
Kelebihan Hylos merupakan salah satu kelemahannya. Hylos memiliki Skill Pasif Thickened Blood, Skill ini memberikan kemampuan untuk mengonsumsi HP sebagai pengganti MP ketika MP Hylos habis. Skill 2 dari Hylos Ring of Punishment mengurangi MP sangat besar sehingga Hylos sering kehabisan MP saat terjadi war. Bila Hylos tidak bisa memakainya dengan benar, maka dia bakal sering menggunakan HP sebagai pengganti MP sehingga HP-nya akan terus berkurang dan menjadikanya sasaran empuk bagi lawan.

Combo Hero
Bisa dibilang, hampir semua Hero bisa kombo dengan Hylos. 


3. Grock
 


Grock merupakan salah satu hero Tanker terbaik yang ada. Selain bisa menjadi Tanker yang keras, Grock juga memiliki Physical damage dan Basic Status yang lumayan bagus sehingga membuatnya menjadi Tanker yang serba bisa. 

Semua Skill-nya menghasilkan Physical Damage. Dengan skill-nya Wild charge, Grock bisa membunuh lawan dengan cepat dan Skill 2-nya Guardian’s Barrier melempar barrier ke arah musuh sehingga dapat mengacaukan formasi musuh. Belum lagi jika Grock berhasil menutup jalan bagi musuh sehingga terjebak dan tidak dapat kabur.

Kelebihan dan Kekurangan
Grock memiliki Skill Pasif Ancestral Gift yang memungkinkannya untuk bergerak cepat ketika berada dekat Tower atau tembok di sekitarnya. Kekurangan Grock yaitu pergerakannya sangat lambat apabila jauh dari tembok dan Tower.

Combo Hero
Grock bisa melakukan kombo dengan Fanny. Dengan skill Guardian’s Barrier-nya, Grock bisa menciptakan tembok ekstra sehingga memudahkan Fanny untuk memakai skill-nya.


4. Jhonson
 


Setelah mengalami remake beberapa hari lalu, Jhonson menjadi Hero Tanker favorit dalam Ranked Match. Remake yang terjadi pada Jhonson mengubah tampilan dan juga hampir seluruh Skill-nya dan memiliki damage yang lumayan sehingga bisa membantu teman satu tim saat war.

Hero yang satu ini dapat membantu temannya dengan Skill Rapid Touchdown yang mengubahnya menjadi mobil dan bisa menabrak musuh sehingga terkena efek stun. Dengan Build Item yang bagus, Hero ini bisa sangat berguna bagi tim sebab damage-nya cukup sakit dan berguna saat war berlangsung.

Kelebihan dan Kekurangan
Kelebihan Jhonson memiliki Skill Pasif Electro-airbag. Ketika darah Jhonson di bawah 30%, Skill pasif ini akan aktif dan memberikan Jhonson shield  selama 10 detik. Menjadikannya semakin keras dan susah untuk dibunuh. Kekurangannya ketika berubah menjadi mobil, agak sulit untuk dikendalikan. Salah-salah malah masuk ke markas musuh.

Combo Hero
Combo hero yang cocok dengan Jhonson ialah Hero dengan spesialis CC (Crowded Control) seperti Aurora.


5. Lolita
 


Hero Tank yang satu ini memiliki kemampuan Support yang unik. Yaitu memberikan Shield ke rekan satu timnya berkat Skill Pasif Noumenon Energy Core miliknya dalam waktu tertentu. Skill Ultimate Noumenon Blast bisa menghasilkan area dan juga damage yang lumayan.

Dengan Skill Guardian’s Bulwark, Lolita dapat menangkis semua serangan lawan yang diarahkan ke Lolita atau Hero teman. 

Kelebihan dan Kekurangan
Kelebihan Lolita adalah Skill Pasif Noumenon Energy Core yang dapat memberikan Shield ke seluruh rekan satu tim dan juga bisa membuatnya immune dari serangan stun dan disable yang diberikan musuh. Kekurangannya adalah ketika Lolita memakai Skill 2, Lolita bergerak sangat lambat sehingga membuatnya tidak dapat bergerak secara leluasa.

Combo Hero
Lolita cocok satu lane dengan Hero Roger. Karena Lolita dan Roger memiliki Crowd Control yang baik dan Roger sebagai penyerangnya.

Diubah oleh KASKUS.HQ 15-02-2018 10:50
0
9.7K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mobile Legends
Mobile LegendsKASKUS Official
4.2KThread4.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.