Media IndonesiaAvatar border
TS
Media Indonesia
Petahana Gubernur Maluku Daftar Pertama di KPU


PASANGAN calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku, Said Assagaff dan Andreas Rentanubun atau Santun mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum Maluku, Selasa (9/1) sore.



Santun merupakan paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku pertama yang mendaftar di KPU. Said ialah gubernur petahana, sedangkan Rentanubun menjabat Bupati Maluku Tenggara.



Santun datang bersama pimpinan partai politik pengusung tingkat Provinsi Maluku yakni, DPD Partai Golkar, DPD Partai Demokrat, dan DPW Partai Keadilan Sejahtera Maluku.



Ikut mendampingi Santun ialah Ketua Tim Pemenangan Richard Louhenapessy, yang juga Wali Kota Ambon, Wakil Bupati Seram Bagian Timur, Fachri Husni Alkatiri, Wakil Bupati Buru Selatan, Ayub Saleky, dan tim sukses.



Richard sendiri merupakan Ketua DPD Partai Golkar Kota Ambon, sementara Fachri, petinggi DPW PKS Maluku, dan Ayub, kader DPD Demokrat Maluku.



Pasangan Santun kemudian menyerahkan langsung dokumen pencalonan dan syarat calon kepada Ketua KPU Maluku, Syamsul Rifan Kubangun. Setelah menyerahkan dokumen pencalonan dan syarat calon, KPU Maluku langsung melakukan penelitian atas dokumen tersebut.



KPU memeriksa seluruh dokumen, seperti surat rekomendasi dukungan dari tiga parpol pengusung yang harus ditandatangani ketua umum dan sekjen.



Ketua KPU Maluku sempat menskorsing penelitian dokumen Santun, karena salah satu berkas dari Andreas Rentanubun yakni surat keterangan dari Pengadilan Negeri Tual yang menyebutkan Rentanubun tidak sedang dicabut hak politiknya untuk memilih dan dipilih ternyata tidak dibawa.



Rentanubun mengakui berkas tersebut tercecer di daerah asalnya Kota Langgur, Kabupaten Maluku Tenggara. Kemudian salinan berkas tersebut dikirim via email sehingga diserahkan ke KPU Maluku, sedangkan aslinya akan diserahkan ke KPU Maluku, Rabu (10/1) besok.



Setelah itu, KPU Maluku menyatakan berkas pecalonan Santun diterima dan KPU mengeluarkan tanda terima pendaftaran. Tanda terima itu diserahkan Ketua KPU Maluku kepada Ketua Tim Pemenangan Santun. Proses pendaftaran dipantau langsung Bawaslu Maluku.



Kubangun meminta pasangan Santun untuk tidak keluar kota dalam waktu lama, karena setelah ini, akan dilakukan pemeriksaan kesehatan di RSUD dr Haulussy Ambondengan melibatkan juga tim dokter dari Makassar, Sulawesi Selatan.



Sementara paslon perseorangan Gubernur dan Wakil Gubernur Herman Koedoboen dan Abdullah Vanath atau Hebat mengikuti jejak Santun untuk mendaftar ke KPU Maluku. HEBAT yang datang dengan tim pemenangannya diterima seluruh Komisioner KPU Maluku.



Setelah dilakukan penelitian, berkas Hebat diterima dan berkas dokumen dukungan calon perseorangan yang masih kurang diberikan waktu untuk perbaikan pada 18 hingga 20 Januari. (OL-2)


Sumber : http://www.mediaindonesia.com/news/r...kpu/2018-01-09

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Luhut: Reklamasi Urusan Pemprov DKI Jakarta

- Jokowi belum Pikirkan Reshuffle Kabinet

- Presiden Resmikan Bendungan Raknamo

anasabilaAvatar border
anasabila memberi reputasi
1
1.9K
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Media Indonesia
Media IndonesiaKASKUS Official
30.5KThread1.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.