Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jammurahonlineAvatar border
TS
jammurahonline
Manfaat Senam Ibu Hamil 7 Bulan Dan Prenatal Yoga
Tuh, olahraga senam hamil itu untuk istri penting banget Gan. Kalau gak, susah lahirannya. emoticon-Mewek



Bagi bunda yang sekarang sedang mengandung buah hati Anda, melakukan aktivitas fisik yang ringan atau berolahraga sesuai dengan porsi yang dianjurkan oleh dokter merupakan suatu keharusan. Berolahraga ini banyak manfaatnya dan banyak jenisnya. Salah satu manfaat olahraga ini antara lain mempersiapkan fisik untuk proses melahirkan. Sehingga tidak mengherankan bahwa banyak ibu hamil yang sudah mendekati persalinan rajin mengikuti beberapa kelas olahraga.

Salah satu yang paling diminati misalnya adalah senam ibu hamil, hanya saja kelas senam ibu hamil yang diadakan di rumah sakit bisa dimulai saat usia kandungan masuk 7 bulan. Senam ibu hamil 7 bulan meliputi latihan-latihan fleksibilitas, kekuatan, dan menjaga sistem kardiovaskuler. Senam ibu hamil ini lebih pada latihan pernapasan untuk persiapan persalinan, baik pernapasan dalam maupun pernapasan cepat yang berguna saat kontraksi persalinan.

Semua gerakan senam ibu hamil ini dilakukan dengan posisi duduk dan tiduran di atas matras. Sehingga tidak ada gerakan berdiri ataupun pindah tempat. Klimaks dari gerakan senam ibu hamil ini adalah melatih mulai dari pernapasan saat kontraksi, posisi berbaring kiri dengan kaki kanan diangkatdan dikaitkan dengan yangan uang berguna saat kepala bayi belum terlihat, posisi terlentang dan mengaitkan kedua kaki dengan tangan dan kaki terbuka lebar untuk bersiap melahirkan, sampai latihan mengejan. Secara psikologis senam ibu hamil ini dapat mengatasi panic seperti lupa mengangkat kaki atau lupa cara mengejan saat proses persalinan.

Beberapa efek positif senam ibu hamil ini diantaranya meredakan nyeri dan sakit yang dirasakan pada masa kehamilan, melatih pernapasan, membuat tidur lebih nyenyak, meringankan nyeri akibat pertambahan beban pada tulang belakang, serta memperkuat persendian.

Berhubung senam ibu hamil hanya bisa dilakukan saat usia kehamilan 7 bulan, Anda yang belum memasuki usia tersebut dapat mencoba yoga prenatal dahulu. Anda bisa mengikuti kelas khusus atau membeli DVD tentang yoga prenatal dan berlatih sendiri di rumah.
Yoga ini terdiri dari latihan fisik dan postur (asana), latihan pernapasan (pranayama), relaksasi, dan meditasi. Satu sesi yoga untuk ibu hamil berlangsung tidak lebih dari 30 menit. emoticon-Cool

Sama seperti olahraga yang lain, yoga ini juga memiliki beberapa manfaat menurut yogaleaf.com untuk kesehatan Anda diantaranya adalah:
1.Melatih postur di sepanjang kehamilan.
2.Melancarkan aliran darah, suplai oksigen, nutrisi, dan vitamin dari makanan ke janin.
3.Menguatkan otot punggung.
4.Melatih otot dasar panggul yang berfungsi sebagai otot kelahiran, agar kuat menyangga beban kehamilan, dan menyangga kandung kemih dan usus besar. Karena semakin elastis otot dasar panggul, semakin mudah untuk menjalani proses kelahiran dan semakin cepat pula proses pemulihan pasca melahirkan.
5.Membantu mengurangi ketidaknyamanan fisik selama kehamilan seperti morning sickness, sakit punggung, sakit pinggang, weak bladder, heartburn, sembelit dan lainnya.

Nah… penjelasan di atas sudah cukup memaparkan manfaat yoga dan senam ibu hamil saat Anda hamil. Sehingga bagi bunda yang dalam kondisi kehamilan yang baik, tidak ada gangguan kesehatan selama kehamilan dan dokter Anda memberikan izin untuk berolahraga, sangat direkomendasikan untuk mulai latihan senam ibu hamil dan yoga prenatal.

Latihan senam ibu hamil dan yoga prenatal tidak hanya untuk Anda yang merencanakan persalinan normal, namun ini juga terbukti memberi manfaat terbukti bagus bagus untuk stamina, kesehatan fisik, dan psikologis bunda untuk mempersiapkan kelahiran buah hati Anda. emoticon-Peluk

Semoga bermanfaat ya Gan emoticon-Salam Kenal
0
4.2K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.