Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

gilbertagungAvatar border
TS
gilbertagung
Fakta Menarik Mengenai Anime dan Industrinya



Jepang dikenal sebagai negara yang sukses menggunakan soft poweruntuk menyebarkan pengaruh ke seluruh dunia. Hampir setiap anak muda di setiap negara di dunia mengenal budaya populer Jepang. Salah satunya adalah serial animasi atau lebih dikenal sebagai anime. Sejak dekade 1970-an, serial animasi Jepang mulai diekspor ke berbagai negara termasuk Indonesia. Komunitas penggemar anime tumbuh di berbagai negara. Ternyata, banyak sekali fakta menarik mengenai anime dan industrinya. Apa sajakah itu?

#1

Pada 2015, ada 341 serial animasi Jepang yang ditayangkan di televisi Jepang, terdiri atas 233 judul baru (debut pada tahun tersebut) dan 108 judul yang telah ditayangkan sebelum tahun 2015 dimulai. Selain itu terdapat pula 77 film animasi Jepang yang tayang di bioskop dengan durasi keseluruhan 5.931 menit dan pendapatan mencapai 46,9 miliar yen pada tahun yang sama.

#2

Durasi seluruh serial animasi Jepang yang tayang selama 2015 adalah 115.533 menit atau 80 hari, 5 jam, dan 33 menit.

#3

Pendapatan yang diperoleh industri animasi Jepang pada 2016 mencapai 1,826 triliun yen atau US$15,9 miliar.

#4

Sen to Chihiro no Kamikakushi atau Sprited Away merupakan satu-satunya film animasi Jepang yang memenangi Academy Awards, juga merupakan satu-satunya pemenang yang digambar manual karena hampir semua film animasi pemenang Oscar adalah buatan komputer / CGI. Film karya Hayao Miyazaki yang dirilis pada 20 Juli 2001 ini dibuat dengan biaya US$19 juta dan meraup pendapatan hingga US$289 juta di seluruh dunia. Film ini mendapat banyak penghargaan, bahkan mendapat Piala Oscar untuk kategori Best Animated Feature pada 2003.

#5

Apa serial animasi Jepang dengan jumlah episode terbanyak yang masih tayang? One Piece? Doraemon? Salah! Jawabannya adalah Sazae-san. Serial ini pertama kali tayang pada 5 Oktober 1969 di Fuji Television dan masih tayang hingga sekarang setiap hari Minggu pukul 18.30 JST. Jumlah episodenya mencapai lebih dari 2.500 dengan 7.500 segmen. Serial adaptasi komik karya Machiko Hasegawa ini telah mendapat rekor Guinness sebagai serial animasi dengan masa penayangan terlama di dunia.

#6

Dalam bahasa Italia, terdapat kata anime yang berarti "jiwa" (Bentuk jamak. Bentuk tunggal : anima). Poster film berikut adalah poster film Italia - Prancis yang dirilis pada 2014 yang jika judulnya diterjemahkan ke bahasa Inggris menjadi "Dark Souls" atau "Jiwa-jiwa yang Kelam".


#7

Alat musik khas Indonesia digunakan dalam beberapa serial animasi Jepang, salah satunya adalah film animasi legendaris Akira yang tayang pada 1988. Musik gamelan dapat didengarkan dalam serial ini.



Selain di film Akira, musik gamelan juga dapat didengarkan dalam soundtrackfilm The Fast and the Furious : Tokyo Drift yang dirilis pada 2006.



Demikian threaddari saya kali ini. Keberhasilan industri animasi Jepang dalam mendominasi industri animasi global menunjukkan bahwa sebuah negara tidak hanya dapat menggunakan kekuatan militer dan ekonomi untuk mendominasi sebuah negara, tetapi juga kekuatan budaya. Sebagai negara yang memiliki keragaman budaya dan sedang membangun industri kreatifnya, Indonesia dapat menggunakan kekuatan budaya untuk meningkatkan posisi Indonesia di mata dunia. Terima kasih telah membaca dan semoga hari Anda menyenangkan.


Referensi I
Referensi II
Referensi III
Referensi IV
Referensi V
Referensi VI











Diubah oleh gilbertagung 19-05-2018 06:00
tata604Avatar border
tata604 memberi reputasi
1
27.2K
128
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Anime & Manga Haven
Anime & Manga HavenKASKUS Official
6.6KThread8.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.