indonesiaupdateAvatar border
TS
MOD
indonesiaupdate
Survei Tunjukkan Rakyat Puas, Presiden Jokowi Janji Akan Terus Kerja Keras



JPP, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan penilaian kepada rakyat mengenai kinerja dirinya selaku Presiden dan juga kinerja pemerintah yang dipimpinnya. Apapun penilaian rakyat, Presiden berjanji, dirinya dan seluruh Kabinet Kerja akan terus bekerja keras.

“Ya, tugas kita adalah bekerja keras. Dan saya beserta seluruh kabinet akan terus bekerja keras karea memang tugas kita bekerja,” ujar Presiden menjawab pertanyaan wartawan terkait hasil survei yang dirilis Centre For Strategic and International Studies (CSIS), usai meresmikan Gedung Layanan Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI di Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (14/9/2017).

Dalam survei yang dirilis CSIS, Selasa (14/9/2017) lalu, yang melibatkan seribu orang sampel di 34 provinsi di Indonesia, sebanyak 68,3 persen responden mengaku puas terhadap pemerintahan Presiden Joko Widodo-Wakil Presiden Jusuf Kalla sepanjang 2017.

Tingkat kepuasan publik ini naik tipis 1,8% dibandingkan 2016 yang mencapai 66,5%, dan pada 2015 sebesar 50,6%.

Sebelumnya, lembaga survei Indo Barometer merilis hasil survei 4-14 Maret 2017, yang hasilnya, tingkat kepuasan publik terhadap Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla sebesar 66,4%. Sementara, survei Saiful Mujani Research & Consulting (SMCR) pada 14-20 Mei 2017 mencatat sekitar 69% publik nasional puas terhadap jalannya demokrasi saat ini.

Terkait hasil survei itu, Presiden Jokowi menyerahkannya kepada masyarakat. Namun, hasil survei itu diakui Presiden harus memacu pemerintah untuk bekerja lebih keras lagi.

“Tentang penilaian, baik atau tidak baik, ya itu kita serahkan kepada masyarakat. Tetapi bahwa hasil yang telah ditunjukkan dari survei itu harus memacu kita untuk bekerja lebih keras lagi,” ujar Presiden. (stkb/nbh)

Sumber : https://jpp.go.id/24-nasional/310771...us-kerja-keras

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Presiden Terima Surat Kepercayaan Sembilan Duta Besar Negara Sahabat

- Mendagri: Dalam Waktu Dekat, Polisi Akan Ikut Awasi Dana Desa

- Presiden Jokowi Melayat Istri Hamzah Haz di Patra Kuningan, Jaksel

0
475
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Indonesia Update
Indonesia UpdateKASKUS Official
24.3KThread2.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.