Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fortimersAvatar border
TS
fortimers
Begini Akhir Kasus Pelik Monyet Selfie di Sulawesi
Jakarta - Foto seekor monyet selfie dengan wajah tersenyum di Sulawesi telah lama menjadi perdebatan, bahkan menjadi kasus hukum. Kini sepertinya semua pihak yang terlibat bisa bernapas lega karena kemungkinan, masalah pelik ini telah usai.

Begini Akhir Kasus Pelik Monyet Selfie di Sulawesi

Foto tersebut berasal dari kamera fotografer David Slater di Sulawesi pada 2011. Kameranya diambil seekor monyet yang tanpa sengaja menjepret diri sendiri. Foto jadi perdebatan karena Slater mengklaim pemilik hak ciptanya. Padahal yang menjepret adalah sang monyet.

People for the Ethical Treatment of Animals (PETA), organisasi pembela hak hewan berbasis di Amerika Serikat, menggugat Slater beserta perusahaan penerbitnya Blurb dengan alasan seharusnya monyet bersangkutan memiliki hak ciptanya. Slater dituding mengeksploitasi foto itu untuk meraih keuntungan.

Tahun 2016 lalu, PETA kalah di pengadilan karena hakim menyebutkan kalau monyet atau binatang tidak dapat memiliki hak cipta foto. PETA kemudian banding mewakili monyet yang diberi nama Naruto itu.

Dikutip detikINET dari BBC, hakim pengadilan yang lebih tinggi di Amerika Serikat akhirnya memutuskan pemilik hak cipta adalah tetap sang fotografer, David Slater, yang asal Inggris. Sebagai jalan tengah, Slater telah sepakat mendonasikan 25% pendapatan dari foto itu untuk melindungi habitat Naruto.

"PETA dan David Slater sepakat kasus ini menumbuhkan kesadaran soal isu hak-hak binatang, tujuan yang didukung oleh keduanya, dan mereka akan bekerja di bidang masing-masing untuk mencapai tujuan itu," demikian pernyataan mereka.

Naruto sendiri saat ini disebutkan dalam keadaan sehat dalam penangkaran di Sulawesi dan menjadi atraksi populer. Monyet jenis Macaca nigra ini termasuk dalam kategori langka.

Sumber: https://m.detik.com/inet/fotostop-news/d-3639520/begini-akhir-kasus-pelik-monyet-selfie-di-sulawesi

Emang untung nya apa yee ni foto. emoticon-No Hope Punya hak cipta nya. emoticon-Bingung
Bisa dijual gitu?
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
3.5K
18
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.1KThread41.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.