Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

coco.bandicootAvatar border
TS
coco.bandicoot
Guyonan Jokowi dan Wajah 5 Diktator Dunia
Karena menerbitkan Perppu No. 2 Tahun 2017 tentang ormas, Presiden Joko Widodo mendapat banyak kritikan dari sejumlah pihak. Jokowi bahkan disebut sebagai pemimpin diktator oleh mereka yang merasa aktivitasnya terbatasi oleh Perppu ini.

Saat acara Peresmian Pasanggiri Nasional serta Kejurnas Tingkat Remaja Perguruan Pencak Silat Nasional (Persinas) ASAD di Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin, Lubang Buaya, Selasa (8/8), Presiden sempat melontarkan guyonan soal ia yang disebut sebagai diktator.

Kala itu ada seorang santri yang ragu-ragu ketika diminta Jokowi maju untuk menjawab pertanyaan. Jokowi pun berguyon. "Enggak usah takut, Presidennya bukan diktator kok. Masa wajah kaya gini dibilang diktator?" kata Jokowi yang disambut gelak tawa para hadirin.
Jokowi di Pesantren Minhaajurrosyidiin Jaktim. (Foto:Nicha Muslimawati/kumparan)

Tak lama kemudian, pernyataan Jokowi ini kemudian menjadi perbincangan hangat. Muncul satu pertanyaan: Apakah diktator itu identik dengan muka kejam?

Untuk sekadar menggambarkan, kumparan
(kumparan.com ) membeberkan beberapa nama diktator di dunia ini dengan gaya berbeda. Mungkin, tak sampai taraf dapat kesimpulan untuk menjawab pertanyaan di atas, hanya bermaksud membuka cakrawala saja.

Berikut beberapa nama diktator di dunia yang dirangkum kumparan :

1. Idi Amin (Uganda)

Kekuasaan Idi Amin di Uganda tak sampai satu dekade, antara tahun 1971-1979. Namun selama 8 tahun berkuasa, Idi Amin menerapkan sejumlah kebijakan yang bertentangan dengan nilai-nilai kemanusiaan.
Sebagai seorang yang lahir dan besar di dunia militer, Idi Amin mengawali kariernya sebagai koki di Angkatan Darat Inggris pada 1946. Awalnya kariernya tak terlalu mengkilap, sebab Uganda dikuasai oleh Inggris pada periode Idi Amin berkuasa.

Baru setelah Uganda merdeka, karier militer Amin melesat hingga mencapai pangkat mayor jenderal. Dari situ baru kelihatan gaya kepemimpinan Idi Amin yang berkarakter keras.

Idi Amin Dada (Foto:Wikimedia Commons.)

Puncaknya, ia melakukan kudeta yang menggulingkan Presiden Milton Obote pada tahun 1971. Selama masa kekuasaannya, banyak pelanggaran HAM dilakukan Amin.

Amin disebut telah membantai 300 ribu warga sipil. Korbannya kebanyakan adalah suku Acholi dan Lango pendukung pemimpin sebelumnya Milton Obote. Tak sampai di situ, ia juga mengusir 50 ribu-70 ribu orang Asia di Uganda. Akibatnya, perekonomian Uganda runtuh dengan nilai perdagangan, manufaktur, dan pertanian yang merosot.

Yang lebih aneh lagi, Amin juga pernah memerintahkan tahanan berkelahi satu sama lain menggunakan palu sampai mati. Dan itu tak terjadi sekali dua kali.

Tak cuma kejam, Amin juga pemimpin yang dikenal megalomania. Ia pernah memberikan Victoria Cross, penghargaan tertinggi Inggris untuk dirinya sendiri atas sederet keberanian yang diklaimnya. Amin memang merupakan mantan sersan di Militer Inggris.

Amin pernah berniat untuk menganeksasi provinsi Kagera, Tanzania, pada tahun 1978. Hal ini memicu perang Uganda-Tanzania.
Perang ini membuat Idi Amin mengakhiri delapan tahun kekuasaannya. Amin kemudian mengasingkan diri ke Libya dan Arab Saudi hingga meninggal dunia pada 16 Agustus 2003.

2. Jenderal Alfredo Stroessner Matiauda (Paraguay)

Alfredo Stroessner Matiauda. (Foto:Wikimedia Commons)

Tak tanggung-tanggung, Stroessner berkuasa di Paraguay selama 35 tahun penuh pada 1954-1989. Saat berkuasa, dia menerapkan hukum militer yang terus diperbarui setiap 90 hari, selama 32 tahun.

Sederet tindak kekejamannya yang di luar nalar pernah dilakukannya kepada pihak-pihak yang ingin melawan. Bayangkan, ia pernah menginterogasi tahanan politik di kubangan manusia.

Tak cuma itu, ia bahkan tak segan melemparkan beberapa tahanan politik dari pesawat udara. Ia benar-benar menganggap mereka yang melawannya adalah pihak yang bisa diapakan saja untuk dilenyapkan.

Kekuasaan 'abadi' Stroessner akhirnya berhasil dilengserkan lewat kudeta yang dipimpin Jenderal Andres Rodriguez. Stroessner kemudian mengasingkan diri ke Brasil selama 17 tahun.

Stroessner meninggal dunia di kota Brasilia pada 16 Agustus 2006 akibat penyakit hernia.

3. Adolf Hitler (Jerman)

Siapa tak kenal Hitler? Gaya orasinya yang khas dengan kata-kata provokatif dan tajam menjadi
trademark -nya. Tak hanya memiliki mulut yang tajam, ia juga kerap menelurkan kebijakan 'gila' untuk ras tertentu, khususnya Yahudi Eropa.

Sebagai pemimpin Nazi di Jerman pada Perang Dunia II, Hitler menguasai sebagian besar Eropa Barat. Hitler kerap mengagungkan dirinya sendiri, dia gila kekuasaan sekaligus sangat benci terhadap Yahudi Eropa.

Dia benar-benar diktator keji yang diperkirakan telah membantai lebih dari 6 juta orang, yang kebanyakan orang Yahudi Eropa. Hitler membunuh dengan menjebloskan mereka di kamp-kamp konsentrasi.

Adolf Hitler (Foto:Wikimedia Commons.)
Orator ulung. Ya, Hitler juga sebagai tukang omong yang bisa dengan mudah mengambil hati para pendengarnya. Ia berpidato soal membunuh kemanusiaan tapi dengan cara yang 'elegan' dan bisa diterima pengikutnya.
Sebuah kalimat paling terkenal yang pernah keluar dari mulut Hitler adalah: "Kemanusiaan adalah ekspresi kebodohan dan sikap pengecut.".

Hitler tewas bunuh diri di Berlin bersama kekasihnya Eva Braun setelah bunker persembunyian mereka terkepung pasukan Sekutu Barat pada 30 April 1945.

4. Saparmurat Niyazov (Turkmenistan)
Niyazov mengawali kariernya bukan dari dunia militer. Ia mengawali kariernya sebagai seorang politisi sederhana yang mengetuai lembaga tertinggi Republik Soviet Sosialis Turkmenistan.

Baru setelah Nyzarov merdeka pada tahun 1991, ia mengubah wajahnya sebagai seorang diktator. Pertama sekali yang ia lakukan adalah mengubah namanya menjadi Turkmenbashi yang berarti "Pemimpin Seluruh Bangsa Turkmen".

Saparmurat Niyazov. (Foto:Wikimedia Commons. )
Dia benar-benar seorang megalomania atau orang yang begitu mencintai dirinya sendiri. Ia menciptakan sebuah pengultusan terhadap dirinya.

Atas ambisinya pribadi, ia mengubah nama beberapa kota, sekolah dengan namanya sendiri. Entah apa yang menjadi alasannya, ia kemudian mengubah nama Bulan September menjadi Ruhnama yang merupakan buku otobiografinya.

Bahkan, buku ini menjadi pelajaran wajib di sekolah, menggantikan aljabar. Baginya aljabar tak lebih penting dari bagaimana seorang anak harus mengenal siapa dirinya.

Yang lebih ajaib lagi ia pernah menamai sebuah meteor dengan namanya sendiri.
Kenarsisannya berakhir setelah ia meninggal dunia pada tahun 2006. Kepemimpinannya diteruskan oleh Gurbanguly Berdimuhamedov.

5. Joseph Stalin (Uni Soviet)

Selain Hitler, mungkin kamu tak asing lagi dengan nama yang satu ini. Yap benar, dia adalah Joseph Stalin yang merupakan Perdana Menteri Uni Soviet dan Sekretaris Jenderal Partai Komunis dari 1922 hingga 1953.
Ia begitu kejam. Siapapun yang melawannya akan dibantai. Selama berkuasa, ia telah membantai jutaan manusia.
Stalin mengubah Soviet dari negara agragria menjadi superpower dengan industri dan kekuatan militernya yang maju pesat.

Joseph Stalin. (Foto:Wikimedia Commons)
Ia juga merupakan seorang megalomania. Dia menamakan banyak kota dengan namanya, menulis ulang sejarah dengan menyertakan dirinya sebagai tokoh utama, dan menambahi mitos seputar kehidupannya.
Bahkan ia menjadikan namanya bahkan menjadi salah satu kata dalam lagu kebangsaan Soviet.

Stalin meninggal karena stroke pada tahun 1952, jasadnya diawetkan dan dibaringkan di mausoleum Lenin di Lapangan Merah Moskow hingga tahun 1961.

Sebenarnya ada beberapa nama diktator lain yang mungkin kamu rasa harus dimasukkan di sini. Masih ada nama Kim Jong Il, Bennito Mussolini dan lain-lain.

Kalau kamu ingin menambahkan siapa mereka, silakan tulis di kolom komentar.

https://m.kumparan.com/wisnu-prasety...diktator-dunia

Buapak saiyah dulu nyaris presiden seumur hidup emoticon-Ngakak

Simbah saiyah juga nyaris seumur hidup emoticon-Ngakak
0
3.3K
24
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.8KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.