Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sibegojekAvatar border
TS
sibegojek
5 Negara Bebas Visa di Eropa yang Bisa Agan Datengin


Benua Eropa itu ibarat benua yang paling populer di dunia dan jutaan turis memimpikan bisa menginjakkan kaki di benua ini. Tapi buat kita orang Indonesia pasti mikir bikin visa ribet, mahal terus ada kemungkinan ditolak dan akhirnya malah nggak jadi-jadi ke Eropa.

Tapi negara-negara di Eropa ternyata nggak semuanya harus ribet bikin visa loh gan. Ini dia beberapa negara di Eropa yang bisa agan datengin tanpa kebingungan urus visa-nya:

1. Armenia



Ada apaan di Armenia? Banyak gan! Agan bisa berkunjung ke Geghard, biara peninggalan zaman Medieval yang masuk dalam UNESCO World Heritage Siten dan ada Khor Virap, biara yang ada di kaki Gunung Arafat. Jangan sampai ketinggalan buat nyobain kereta gantung terpanjang di dunia, Wings of Tatev.

Buat yang mau ke sini, agan bisa apply visa on arrival (VoA) langsung pas sampe di bandara, tepatnya di bagian imigrasi Zvartnots International Airport. Masa berlakunya? 120 hari kunjungan gan!

2. Kosovo



Meski terdengar kurang touristy, negara yang baru merdeka di tahun 2008 ini ternyata punya panorama yang keren banget. Kalo agan punya residence permit dari salah satu negara Schengen atau visa multiple entry Schengen yang masih berlaku, agan bisa masuk Kosovo bebas visa selama 15 hari. Mau ngapain di sana? Agan bisa datang ke Prizren, kota tua bersejarah peninggalan Ottoman dan Byzantium.

3. Georgia




Letaknya ada di persimpangan Eropa dan Asia gan. Di negara ini, ada desa bersejarah Svaneti yang punya pemandangan cantik banget, kota warna warni Tbilisi dan juga Gregeti Trinity Church yang letaknya di atas bukit. Buat agan yang punya visa Schengen atau Amerika Serikat yang masih berlaku, agan bisa langsung cuss ke Georgia tanpa apply visa lagi loh.

4. Turki




Siapa sih yang nggak mau melihat pemandangan cantiknya Cappadocia sambil naik balon udara? Atau berkeliling kota Selcuk untuk menikmati peninggalan sejarah masa Romawi dan Yunani kuno? Buat agan yang nggak mau ribet, bisa langsung urus eVisa yang gampang banget. Jangan lupa buat mampir ke Grand Bazaar, pasar tertua di dunia ya gan!

5. Belarus



Per tanggal 12 Februari 2017, WNI pemegang paspor biasa bisa dapetin fasilitas bebas visa ke Belarus selama masuk dari Bandara Internasional Minsk dengan jangka waktu tinggal selama maksimal 5 hari gan. Tapi inget ya, kebijakan ini gak berlaku kalo agan terbang dari salah satu bandara di Rusia menuju Belarus atau akan terbang ke Rusia setelah dari Belarus. Di Belarus ini ada banyak banget bangunan klasik, tepatnya di kota Minsk. Buat agan yang suka bertualang, coba deh ke Belovezhskaya Pushcha National Park, nggak akan nyesel!

Jadi, tunggu apalagi gan? Buruan nabung terus jalan-jalan deh ke Eropa emoticon-Traveller

Sumur
0
1.4K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Travellers
TravellersKASKUS Official
23.1KThread11.4KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.