ryanknclAvatar border
TS
ryankncl
Ternyata Cinta Banyak Macamnya, Sampai Ada 7 Nih Jenisnya


Bagi saya, cinta itu memiliki pengertian yang relatif sehingga pemahaman setiap orang pun berbeda mengenai cinta itu sendiri. Beberapa orang berpikir bahwa cinta itu ketika pasangan selalu hadir secara fisik di sisi kita, sementara ada juga yang berpikir bahwa cinta itu merupakan kasih sayang yang berlangsung lama. Beberapa orang percaya akan adanya cinta pada pandangan pertama, sementara yang lainnya percaya bahwa untuk membangun cinta akan membutuhkan waktu yang lama.


Cinta tidaklah sesederhana yang kita pikirkan

Robert J. Sternberg merupakan seorang Psikolog berkebangsaan Amerika, mengemukakan teori Triangular of Love dimana dalam teori tersebut terdapat tiga komponen dalam cinta yaitu intimacy, passion dan commitment. Intimacy merupakan komponen emosional meliputi kedekatan diri yang mengarah pada hubungan, kehangatan dan kepercayaan. Passion merupakan komponen motivasional yang didasarkan pada dorongan dari dalam diri serta berhubungan dengan hasrat fisik/seksual. Commitment merupakan komponen yang berkaitan dengan pola pikir meliputi keputusan untuk mencintai dan tetap bersama dengan orang yang dicintai.


Tingkatan dari ketiga komponen tersebut tergantung pada persepsi setiap individu terhadap cinta.

Tipe Cinta berdasarkan Triangular of Love

1. Liking

Merupakan tipe cinta yang hanya terdiri dari komponen intimacy. Tipe ini di di dalamnya terdapat perasaan kedekatan, pengertian, dukungan emosional, kasih sayang dan kehangatan. Salah satu contoh dari tipe ini adalah hubungan pertemanan.

2. Infatuation

Merupakan tipe cinta yang hanya terdiri dari komponen passion. Tipe ini di dalamnya terdapat ketertarikan secara fisik dan seksual. Tipe cinta ini seringkali terjadi di awal suatu hubungan dan disebut dengan "Cinta pada Pandangan Pertama." Cinta tipe ini dapat hilang dengan cepat karena tidak adanya komitmen dan kedekatan emosional.

3. Empty Love

Merupakan tipe cinta yang hanya terdiri dari komponen commitment. Tipe ini di dalamnya terdapat komitmen yang kuat untuk mempertahankan suatu hubungan. Komitmen merupakan komponen yang menyebabkan hubungan terus berlangsung.

4. Romantic Love


Merupakan tipe cinta yang terdiri dari intimacy dan passion. Individu merasakan adanya kedekatan secara emosional dan ketertarikan secara fisik/seksual namun tidak memiliki komitmen di dalamnya.

5. Companionate Love

Merupakan tipe cinta yang terdiri dari intimacy dan commitment. Tipe ini di dalamnya terdapat kedekatan secara emosional dan komitmen. Cinta dengan tipe ini dapat berlangsung lama dan memuaskan.

6. Fatuous Love

Merupakan tipe cinta yang terdiri dari passion dan commitment. Tipe ini di dalamnya terdapat ketertarikan secara fisik/seksual dan komitmen dalam hubungan, namun tidak ada kedekatan secara emosional. Tipe cinta ini seringkali ditemui pada pasangan yang berkomitmen hanya berdasarkan pada ketertarikan fisik/seksual saja, tanpa adanya keinginan untuk mengembangkan kedekatan emosional agar hubungan lebih stabil.

7. Consumate Love


Merupakan tipe cinta yang lengkap dan menggambarkan hubungan yang ideal. Tipe ini di dalamnya terdapat kedekatan emosional, ketertarikan fisik/seksual dan komitmen di dalam hubungan. Mempertahankan consumate love lebih sulit dari pada mencapainya.

Tanpa ekspresi, bahkan cinta terhebat pun akan mati (Robert J. Sternberg)

SUMUR!
0
1.7K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.