Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

p0congkaskusAvatar border
TS
p0congkaskus
Reshuffle Kabinet, Golkar Klaim Punya Banyak Stok Menteri
Reshuffle Kabinet, Golkar Klaim Punya Banyak Stok Menteri



RILIS.ID, Jakarta— Partai Golkar siapkan kadernya jika diamanatkan kembali untuk masuk Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla.

"Kalau diminta, kita banyak stoknya, stok jadi menteri," ujar Ketua DPP Golkar, Roem Kono, di Komplek Parlemen, Jakarta, Kamis (13/7/2017).

Meski demikian, kata Roem, Golkar enggan mencampuri wacana kocok ulang personalia kabinet Jokowi-JK. Dalihnya, bukan kewenangan partai beringin.

"Itu kan hak prerogatif Presiden," jawab Wakil Ketua Komisi IV DPR ini diplomatis.

Ketua Umum Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) tersebut mengungkapkan, Golkar hingga kini belum mengetahui adanya wacana reshuffle.

Karenanya, sampai sekarang belum melakukan rapat-rapat internal pada tataran elite pengurus menyangkut kabar itu. "Oh, enggak ada (pembahasan di Golkar soal reshuffle, red)," tandas Roem.

Sumber rilis.id di Istana Negara sebelumnya menyatakan, Presiden Jokowi sudah bulat untuk kembali merombak kabinetnya. Rencananya, digelar akhir bulan ini.

Alasan kinerja menjadi dasar utama Presiden mengocok ulang para pembantunya. Kedua, ungkap sumber, konsolidasi partai pendukung untuk 2019.

Beberapa nama yang disebut-sebut keluar kabinet ialah Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, Asman Abnur, serta Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Sebelum melakukan reshuffle, Jokowi sudah membahasnya dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Menteri-menteri yang akan dicopot pun sudah dipanggil di luar rapat-rapat formal Kepresidenan.

Santer disebut-sebut porsi Golkar bakal ditambah dari posisi yang ada sekarang, dimana cuma menjabat satu kursi. Yakni, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto.

sumber: http://rilis.id/reshuffle-kabinet-go...k-menteri.html

tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
4.7K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.3KThread41.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.