Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

capingappAvatar border
TS
capingapp
6 Tipe Anak Kantoran Saat Bulan Ramadan
Bagi umat Islam, kehadiran bulan Ramadan adalah sebuah keistimewaan sendiri. Menjalankan puasa sebulan penuh, tapi tetap menjalankan aktivitas sehari-sehari memberikan suasana yang semakin spesial saat bulan puasa. emoticon-Angel


Dari sekian banyak umat Islam yang menjalankan puasa, para pekerja kantoran menghadapi tantangannya tersendiri saat harus menahan lapar dan haus sebulan lamanya. emoticon-No Hope


Bulan Ramadan bagi mereka yang bekerja dan menghabiskan banyak waktu di kantor bisa menjadi waktu di mana segala tabiat-tabiat unik dan lucu yang sebelumnya tak pernah terlihat bisa jadi terlihat. emoticon-cystg emoticon-Wow


Oleh karena itu, Caping kali ini akan kasih lihat berbagai tipe anak kantoran saat bulan Ramadan. Mari disimak! emoticon-Ngacir2 emoticon-Ngacir2

Spoiler for Si Asyik Kerja:
Untuk tipe orang satu ini, menahan lapar dan haus hingga terbenamnya matahari bukan jadi tantangan berat. Yang penting saat berada di kantor adalah selalu bekerja secara maksimal tanpa pedulikan waktu.
Tipe orang seperti ini sebenarnya memang udah biasa menahan lapar, soalnya ketika bulan-bulan biasa pun tipe anak kantoran satu ini juga sering melewati jam makan siang. emoticon-Motret emoticon-Peluk



Spoiler for Si Pengeluh:
Berkebalikan dengan anak kantoran tipe asyik kerja, kalai si pengeluh ini kerjaannya terus mengeluhkan rasa lapar dan haus yang ia alami. Bagi tipe pengeluh, waktu akan terasa lama berputar, karena setiap beberapa menit sekali si pengeluh terus menengok arah jarum jam, berharap waktu azan maghrib jadi lebih cepat. emoticon-Entahlah emoticon-Blue Guy Bata (L)


Spoiler for Si Penghasut:
Kalau tipe anak kantoran satu ini, sudah bisa dipastikan kalau dia tidak menjalankan puasa. Karena hal itu, ia pasti akan menghasut teman-teman kantor yang imannya cukup lemah untuk membatalkan puasanya. Tipe satu ini biasanya sangat aktif di kantor, tentu saja hal ini dikarenakan dirinya yang tak berpuasa. emoticon-Marah


Spoiler for Si Mendadak Insaf:
Bukan rahasia lagi sepertinya, kalau di bulan Ramadan itu akan banyak orang yang mendadak insaf. Begitu juga dengan anak kantoran. Saat bulan puasa biasanya tak pernah salat lima waktu, ketika bulan Ramadan, ia justru mendadak berlaga mirip ustaz, bahkan juga jadi rajin salat. Saking rajinnya, ketepatan waktu melaksanakan salat melebih yang biasanya rajin salat di bulan-bulan biasa. emoticon-Mewek emoticon-Angel


Spoiler for Si Pemalas:
Saat berpuasa memang badan itu rasanya menjadi sangat lemas seakan tak berdaya untuk melakukan kegiatan termasuk bekerja. Rasa ingin seharian berada di kasur selalu menghantui tipe orang satu ini. Saat berada di kantor pun, si pemalas jadi terlalu larut sama rasa malasnya, kerjaan pun jadi terabaikan, dan tidur siang jadi hobi barunya di kantor. emoticon-Cape deeehh emoticon-No Hope


Spoiler for Si Terlalu Aktif:
Tipe satu ini berbeda ya dengan tipe Si Asyik Kerja. Sebab, kalau tipe yang ini biasanya justru tak mau terlalu larut akan pekerjaannya. Karena itu, dirinya akan menjadi sangat aktif untuk mengelabui rasa pusingnya karena kerjaan yang menumpuk sambil meghilangkan rasa lapar dan haus yang menerpa. Tapi kadang, karena terlalu aktifnya, pekerjaan pun jadi ditinggalkan dan ketika buka puasa tiba sikapnya berubah drastis menjadi tipe si pemalas. emoticon-Gotta catch 'em all! emoticon-Bola emoticon-Ngacir2 emoticon-#MAR16ERAK

Itu tadi adalah tipe-tipe orang yang kamu bisa ditemui di lingkungan kantor, kamu sendiri termasuk tipe yang mana Capingers? Atau adakah teman kantor kamu yang masuk ke dalam tipe-tipe di atas? emoticon-Jempol emoticon-Toast

Cek berita lainnya di Caping emoticon-Cipok emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol
0
352
3
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
KASKUS Ramadan
KASKUS RamadanKASKUS Official
619Thread71Anggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.