tribunnews.comAvatar border
TS
MOD
tribunnews.com
Anies Apresiasi Perjuangan KH Mahfudz Asirun Lawan Politik Uang



TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas jasa dan perjuangan KH Mahfudz Asirun.

Mahfudz yang juga menjabat Rais Syuriah PWNU DKI ikut serta, baik langsung maupun tak langsung memenangkan pasangan nomor 3 Anies Baswedan dan Sandiaga Uno, di Pilkada DKI Jakarta putaran kedua, khususnya di Jakarta Barat.

"Saya kagum akan ketegasan beliau, Kyai Mahfudz ini mengajak warga agar bersama segala jenis politik uang (money politic) salah satunya pembagian sembako yang gencar pada dua hari menjelang putaran kedua Pilkada Jakarta," kata Anies saat mengahadiri Milad dan Tabligh Akbar Ponpes Pesantren Al Itqon, Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (24/4/2017).

Meskipun tindakan sang kyai beserta jajarannya sederhana tetapi efeknya sangat besar. Bahkan, ada yang menyebutkan "Mahfudz Efek" telah memberi perubahan pada perolehan suara Paslon nomer 3 di Jakarta Barat. Di mana pada putaran pertama Pilkada Jakarta dominan memilih paslon nomer 2 Ahok-Djarot.

"Di Jakarta Barat pada putaran kedua kita berbalik unggul dan bahkan perolehan kita kemarin totalnya sampai 3,3 juta suara tertinggi dibanding perolehan suara Jokowi-Ahok pada Pilkada sebelumnya," ujar mantan Mendikbud itu.

Kemenangan yang diperoleh dari usaha dan kerja para kyai, menurut Inisiator Indonesia Mengajar itu harus disikapi dengan sejuk. Sehingga menurut Anies yang menang haruslah yang merangkul dan membuat suasana sejuk.

"Mari yang menang ciptakan kedamaian karena kemenangan ini hanyalah sebuah gerbang menuju perubahan di Jakarta. Sehingga perlu kerja keras bersama seluruh warga," ucapnya.

Sumber : http://www.tribunnews.com/metropolit...n-politik-uang

---

Baca Juga :

- Erwin Aksa tak Dapat Sanksi Dari Golkar Meski Mendukung Anies-Sandi

- Pasca Pilkada DKI, Djarot dan Istri: Don't Forget to Remember Me

- Anies Belum Berencana Temui Partai Pendukung Ahok-Djarot

0
424
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Tribunnews.com
Tribunnews.comKASKUS Official
192.3KThread2KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.