Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Hati-hati Saat Bermain Media Sosial, 2 Brand ini Merasakan Getahnya!

yulifsarAvatar border
TS
yulifsar
Hati-hati Saat Bermain Media Sosial, 2 Brand ini Merasakan Getahnya!
emoticon-Motretemoticon-Hammer2 emoticon-Hammer2 emoticon-Hammer2 emoticon-Hammer2 emoticon-Motret

Terkadang orang lupa, jika sebenarnya perilaku di media sosial dan di dunia nyata itu tidak boleh berbeda. Jangan mentang-mentang ada di balik layar, kita jadi bisa bicara sekenanya. Gampangnya, jangan menulis apa yang tidak akan kamu katakan ke khalayak ramai atau lawan bicaramu di dunia nyata.

Hati-hati Saat Bermain Media Sosial, 2 Brand ini Merasakan Getahnya!

Nah, entah lupa akan hal itu atau memang pribadi dan attitudenya kurang baik, administrator dari dua brand ini melakukan blunder yang bikin keduanya viral.

Yang pertama datang dari dalam negeri. Para feminis dan wanita Indonesia dibuat geram dengan twit dari akun twitter official Ditjen Pajak yang menjawab seorang penanya lowongan pekerjaan dengan cara yang seksis.

Perilaku ini sangat disayangkan, karena masih membawa nilai-nilai yang menyarankan perempuan untuk menjadi 'istri orang saja' ketimbang mengejar cita-citanya dan mengejar karirnya sendiri. Untungnya, setelah ditegur oleh banyak pihak, Ditjen Pajak yang dibawahi oleh Kementrian Keuangan dan superwoman idola kita, Sri Mulyani, meminta maaf lewat Twitternya.


Hati-hati Saat Bermain Media Sosial, 2 Brand ini Merasakan Getahnya!

Satu lagi datang dari dunia kosmetik nih, girls! Tahu Z Palette? Z Palette ini adalah brand yang membuat gebrakan dengan menjual tempat eyshadow yang berdasar magnet, sehingga kamu bisa menaruh, menyatukan, dan membawa eyeshadow, blush on, bronzer, atau apa pun yang berbentuk pan dalam bentuk palatte.

Harga yang dipatok oleh Z Palette ini nggak bisa dibilang murah, sekitar Rp 300.000,- atau US$18. Dan ketika brand ini meluncurkan produk baru yang berguna untuk melelehkan kosmetik agar bisa masuk pan (bentuknya kira-kira mirip kompor elektronik) dengan harga US$85, banyak yang komplain atau pun sekadar bertanya soal harganya itu. Tahu apa jawaban Z Palette? Mereka bilang kalau mungkin orang-orang itu saja yang 'terlalu miskin' untuk afford produk mereka.
Sangat nggak profesional dan termasuk bullying, tidak? Parahnya lagi, hingga tulisan ini diturunkan, nggak ada permintaan maaf dari Z Palatte. Ada sih, semacam apology letter yang tidak mengandung permintaan maaf, tapi sudah dihapus, tuh. Kira-kira apa penyebab mereka melakukan ini ya girls?

Yang pasti, orang-orang jadi kehilangan kepercayaan dengan brand ini. Duh, memang yang namanya perilaku di media sosial, harus dijaga!




emoticon-Coolemoticon-Cape deeehh emoticon-Cape deeehh emoticon-Cape deeehh emoticon-Cape deeehh emoticon-Cape deeehh emoticon-Cape deeehh emoticon-Cool
0
2.2K
23
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.