tribunnews.comAvatar border
TS
MOD
tribunnews.com
Tottenham Hotspur Vs Everton: Duel Dua Pencetak Gol Terbanyak



TRIBUNNEWS.COM - Laga antara Tottenham Hotspur dan Everton di Stadion White Hart Lane, Minggu (5/3/2017) malam WIB, akan menjadi duel dua top scorer Liga Inggris saat ini, Harry Kane dan Romelu Lukaku.

Kane dan Lukaku, sama-sama sudah mengoleksi 17 gol di Liga Inggris musim ini.

Pertarungan adu tajam dan adu cerdik di depan gawang di antara dua striker itu, akan menjadi salah satu pemandangan menarik pada laga itu.

Pelatih Tottenham Mauricio Pochettino mengatakan, Kane dalam kondisi fit setelah mengalami benturan pada laga melawan Stoke City pekan lalu, di mana striker Timnas Inggris itu mencetak hatrik bagi kemenangan 4-0 Spurs.

Pemain berusia 23 tahun itu berlatih secara intensif untuk menghadapi laga kali ini.

"Saya sampai harus menyeretnya keluar dari lapangan lantaran dia ingin terus berlatih bahkan di tengah hari bolong," ujar Pochettino, seperti dikutip Standard Sports.

Pelatih Everton Ronald Koeman mengakui, sulit untuk memilih striker mana yang lebih baik di antara Kane atau Lukaku.

Kedua pemain itu, masing-masing memiliki kekuatan dan kelemahan masing-masing.

"Mereka memiliki insting yang sama dalam penyelesaian, dan pergerakan di area penalti. Tapi, (Harry) memiliki pergerakan yang mungkin lebih baik, lebih cerdik, sedangkan Romelu secara fisik lebih kuat. Yang jelas, keduanya membutuhkan dukungan dan kreativitas dari pemain-pemain lain di belakang mereka," ujar Koeman seperti dikutip Liverpool Echo.

Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Minggu (6/3/2017)

Sumber : http://www.tribunnews.com/superskor/...-gol-terbanyak

---

Baca Juga :

- Arsenal dan Tottenham Hotspur Berebut Dapatkan Roberto Mancini

- Sunderland Siap Sulitkan Manchester City

- Peluang Manchester City Lanjutkan Tren Kemenangan

0
341
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Tribunnews.com
Tribunnews.comKASKUS Official
192.3KThread2KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.