Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

info.coffindoAvatar border
TS
info.coffindo
Pernah Dengar Red Espresso ? Ternyata itu Bukan Kopi Gan
Pernah Dengar Red Espresso ? Ternyata itu Bukan Kopi Gan

Kalau espresso tentu sudah bukan minuman asing lagi bila terdengar di telinga para pecinta kopi karena memang berasal dari biji kopi tapi kalau espresso yang berasal dari teh, dan bukannya coffea tentu adalah minuman yang cukup asing di telinga karena mendengarnya saja belum pernah apalagi melihatnya. Dinamakan sebagai red espresso karena berasal dari daun teh yang biasa juga diseduh dengan air panas namun menggunakan metode penyeduhan ala espresso.

Kabarnya, espresso jenis ini sedang tren di negara barat sana. Lalu seperti apa sih red espresso yang menggunakan teh itu?

Apa itu red espresso?

Sebelumnya telah disebutkan di atas bahwa minuman ini berasal dari daun teh yang biasa juga diseduh dengan air panas namun menggunakan metode penyeduhan ala espresso dan umumnya berwarna merah layaknya teh. Lebih spesifik lagi, teh yang digunakan adalah Rooibost (istilah ilmiahnya adalah Aspalathus Linearis), sejenis tanaman herbal atau tisane yang secara ajaib hanya tumbuh di wilayah pegunungan Afrika Selatan tepatnya di Cederberg, di Western Cape. Selain tumbuhnya yang hanya di dataran tinggi tumbuhan ini juga dipanen secara musiman jadi tidak bisa diperoleh setiap hari kecuali di masa panen.

Layaknya daun teh pada umumnya, daun muda tanaman Rooibost yang berwarna hijau terang akan dipotong secara manual lalu dibundel-bundel ke dalam berkas-berkas gandum dan dikirim turun gunung ke fasilitas pemotongan.

Rooibost dipanen hanya pada awal musim panas dan proses pengolahannya juga mirip kopi. Jadi, daun yang sudah dibundel-bundel tadi kemudian diproses ke dalam mesin pemotong pada sore hari. Di pagi hari esoknya, daun-daun yang sudah dicincang dan terpotong-potong dikeluarkan dari mesin dan dibentangkan di atas tempat khusus pengeringan teh, kemudian disiram agar basah lalu dibiarkan mengering terkena panas matahari musim panas yang mencapai suhu sekitar 40°C. Rooibost hanya dijemur saat matahari sedang terik saja, bila langit mendung maka daun teh ini tidak akan dijemur. Saat malam hari, daun teh akan disimpan untuk kembali dijemur keesokan harinya.

Saat daun teh disiram agar basah, lalu panas matahari mengeringkan air yang terkandung di dalam Rooibost maka terjadi fermentasi ringan. Usai pengeringan warna dari rooibost akan perlahan-lahan berubah dari warna hijau terang menjadi merah kecokelatan. Proses penjemuran akan selesai bila warna daun teh telah berubah sepenuhnya berwarna merah seperti teh lazimnya. Karena akan dijadikan espresso maka daun teh ini digiling dengan tingkat sangat halus seperti bubuk kopi untuk espresso.

[img]emoticon-Rate 5 Star [/img]

Biasanya, teh dinikmati dengan tidak terburu-buru bahkan cenderung santai, sedangkan espresso menikmatinya seakan-akan ada perang dan tak ingin melewatkan minuman nikmat ini maka diteguk cepat-cepat. Beda lagi dengan red espresso, katanya, minuman ini adalah gabungan dari dua budaya minum yang berbeda tadi. Layaknya espresso, kita akan mendapatkan rasa menakjubkan dari red espresso pula sekaligus mendapat manfaat baik dari teh pada umumnya.

Tetapi, beberapa barista profesional mengatakan bahwa red espresso sama sekali tidak seperti espresso yang pahit dan kental. Minuman ini lebih mirip dengan teh aromatik namun dengan rasa cukup kuat dan pekat. Ngomong-ngomong, red espresso juga memiliki crema layaknya espresso. Hal ini disebabkan karena proses yang sama persis dengan pembuatan espresso. Red espresso juga bisa diacmpurkan dengan steamed milk.

Red espresso sudah menjadi minuman yang ngetren di kota-kota besar seperti Tokyo dan Singapura. Di Indonesia belum terdengar kabar kedai mana yang sudah menyediakan minuman ini.emoticon-Rate 5 Star
emoticon-Ngacir
0
1.4K
14
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.