Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tinyladyAvatar border
TS
tinylady
Wow! Vaksin Ebola yang Ampuh Akhirnya Ditemukan!
Wow! Vaksin Ebola yang Ampuh Akhirnya Ditemukan!


WHO Mengembangkan Vaksin Ebola Efektif Pertama emoticon-Wow

emoticon-Hot News


Sudah lebih dari 11.000 orang meninggal karena virus Ebola, yang paling parah mewabah di Afrika Selatan. Menurut para ahli di WHO, akhirnya sudah bisa ditemukan vaksin Ebola yang keefektifannya hampir mencapai 100%.

Vaksin rVSV-ZEBOV yang dikembangkan di laboratorium Kanada, tahun lalu sudah dites di Guinea Afrika Selatan, sesuai yang dikatakan Marie-Paule Kieny, perwakilan dari World Health Organization (WHO) di Geneva.

Dari 6000 orang yang sudah divaksin di Guinea selama wabah Ebola 2015, tidak ada satupun yang terinfeksi Ebola setelah masa inkubasi selama 10 hari. Padahal, pada saat itu terdapat 23 jenis penyakit Ebola yang mewabah ke orang-orang sekitarnya yang tidak divaksin, kata pakar di WHO. “Ini menunjukkan bahwa vaksin ini sangat efisien dan dapat mencapai keefektifan hingga 100%,” kata Kieny. Vaksin menunjukkan kinerjanya dalam beberapa hari dan bisa digunakan tanpa ragu ke anak-anak usia 6 tahun ke atas.

Apakah Vaksin Akan Dipasarkan di Tahun 2018?

Belum ada informasi jelas berapa lamakah vaksin dapat melanjutkan perlindungannya terhadap Ebola. Sebanyak 80 dari 5800 vaksin masih memiliki efek samping, tapi bisa sukses ditangani.

Majalah medis “The Lancet” sekarang ingin mempublikasikan hasil tesnya. Seorang peneliti US, Thomas Beisbert, sangat terkesan mendengar berita tersebut. “Setelah 40 tahun, akhirnya vaksin Ebola yang efektif sudah ditemukan,” tulis Beisbert.

Menurut Kienys, produsen vaksin, Merck perusahan dari Amerika, akan mendapatkan izin untuk memasarkan vaksin Ebola di Amerika dan Eropa hingga akhir 2017. Sebanyak 300.000 dus seharusnya disediakan untuk mencegah kemungkinan wabah. Aliansi global Gavi sudah menjamin 5 juta US dolar.

WHO: Vaksin Rusia tidak terbukti dapat memberi perlindungan

Kieny mengatakan ke Layangan Pers Evangelis bahwa (epd) bahwa vaksin Rusia sebagai pencegah Ebola tidak memiliki bukti dapat melindungi manusia meskipun Rusia sudah mendaftarkan ke WHO. Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan ke media masa di bulan Januari, bahwa dia memiliki vaksin yang sangat efektif.

Satu-satunya tes klinis yang sudah didemonstrasikan dan memiliki perlindungan efektif mencegah Ebola di tubuh manusia adalah studi yang dipublikasikan jurnal “The Lancet” hari Jumat ini (23/12/16), kata Kieny. WHO sudah mengambil andil, sebagaimana tidak ada institusi lain yang sudah menyiapkan ini.

Guinea adalah negara dimana virus Ebola pertama kali ditemukan di bulan Desember 2013. Wabahnya kemudian menyebar ke negara-negara tetangga seperti Sierra Leone dan Liberia; terdapat juga kasus perorangan di Mali, Nigeria, dan Senegal.

Wow! Vaksin Ebola yang Ampuh Akhirnya Ditemukan!


Sesuai data WHO, sekitar 11.300 tewas terjangkit virus Ebola dari total 29.000 pasien yang terdaftar dari beberapa negara. Meskipun begitu, banyak pakar yang berpendapat bahwa jumlah korban lebih banyak lagi. Itu adalah masa wabah Ebola paling mematikan sejak virus ini ditemukan tahun 1976.

Ebola sangat cepat menular segera setelah pasien menunjukkan gejala penyakit ini seperti demam, merasa nyeri, muntah-muntah atau diare. Penyakit ini menular melalui cairan darah.

Rk / cr (epd, afp)

Sumber: Deutsche-Welle

Quote:

sebelahblogAvatar border
anasabilaAvatar border
anasabila dan sebelahblog memberi reputasi
2
1.4K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.4KThread11.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.