mbssurabayaAvatar border
TS
mbssurabaya
4 Film dengan Tema CCTV
Halo gan.
Ane newbie nih, salam kenal.
Ane mau share film-film dengan tema Anti-Mainstream, Salah satunya Film dengan Tema CCTV atau yang ada hubungannya sama CCTV emoticon-Big Grin
Berikul listnya , cekidoot


1. Paranormal Activity
Sudah tahu Film hits satu ini kan? Paranormal Activity adalah salah satu film horror yang populer dan bisa membuat bulu kuduk merinding. Paranormal Activity merupakan film dengan tema yang anti-mainstream dimana film berupa rekaman-rekaman kejadian dari kedua aktor maupun rekaman CCTV. Dan pengambilan di film ini full dari Cameta CCTV yang membuat film ini seakan-akan kisah nyata. Paranormal Activities sendiri sudah memiliki 6 series. Dari Paranormal Activities 1 yang diputar tahun 2007 sampai Paranormal Activity: The Ghost Dimension yang diputar tahun 2015. Film ini sangat recomended bagi kalian pecinta film horor loo.
Spoiler for "Paranormal Activity":



2. Montage
Montage, film Korea bertema penculikan. Tidak seperti Paranormal Activities yang pengambilan gambarnya full dengan CCTV, Film ini memanfaatkan CCTV untuk mengungkap kasus penculikan.
Singkat cerita, film ini menceritakan tentang penculikan yang terjadi 15 tahun silam. Selama itu korban diduga masih menyimpan trauma mendalam. Detektif yang menangani kasus ini seakan sudah kehabisan akal untuk dapat mengungkap kasus yang sudah terjadi hampir 15 tahun belakangan ini. Ditambah lagi ia merasa korban masih belum bisa dimintai keterangan dan masa penyelidikan kasus sudah mendekati masa limitasi atau disebut tutup buku. Hal ini mengakibatkan penculik akan berkeliaran dengan bebas. Melihat kondisi korban yang meminta detektif agar tidak menyerah dengan kasusnya, akhirnya si detektif luluh kembali dan mencoba mencari pelaku atas kasus tersebut.
Ia kemudian mencoba pergi lagi ke TKP dan tanpa diduga, ada sebuah petunjuk yaitu terdapat setangkai bunga mawar putih tepat di lokasi kejadian. Ketika ia menanyakan kepada si korban melalui telepon, ternyata si korban tidak merasa menaruh bunga itu di lokasi kejadian karena yang tahu lokasi tersebut hanyalah polisi.
Tersadar ada yang janggal, detektif langsung pergi melihat rekaman CCTV untuk mendapatkan wajah orang yang menyimpan bunga tersebut. Namun wajahnya terlihat samar sehingga detektif sulit mengenalinya. Ia langsung terjun ke lokasi bersama rekannya berharap masih ada jejak dari pelaku. Ditemukan jejak mobil yang masih baru di perbukitan dekat lokasi. Detektif kemudian mencoba mencari mobil yang menggunakan CCTV pada jam dimana tersangka sedang melintasi lokasi kejadian.
Namun hasil penelusuran nihil. Mobil yang dikendarai tersangka tidak berplat nomer. Tak gentar mencari si pelaku, detektif akhirnya mencoba mencari mobil yang bentuk bannya sama dengan yang ia temukan di lokasi. Namun jumlah mobilnya tidak sedikit sehingga ia kembali frustasi. Di malam hari, detektif masih belum menyerah. Ia kembali memperhatikan rekaman video CCTV dan tidak sia-sia.
Dan bagaimanakah akhirnya? Apakah Sang detektif berhasil memecahkan misteri penculikan? Silakan tonton saja film ini.
Spoiler for "Montage":



3. War Games
Film ini menceritakan tentang seorang pemuda yang diburu oleh perusahaan agen pemerintah karena disangka sebagai teroris karena dia memainkan game yang uangnya berasal dari rekening teroris yang ada di timur tengah. Teknologi untuk menangkap pemuda ini sangat canggih, antara lain :

Teknologi komputer yang dapat mengakses CCTV diseluruh dunia
Teknologi komputer yang yang dapat mengenali membaca suara, gerakan bibir dari cctv seperti cara menganalisis
Sungguh canggih kan teknologi dalam film ini?
Spoiler for "War Games":



4. The Hunger Games
The Hunger Games menceritakan tentang seorang gadis berusia 16 tahun bernama Katniss Everdeen (Jennifer Lawrence) yang tinggal di sebuah tempat bernama Distrik 12, di mana mayoritas penduduknya bekerja sebagai penambang. Singkat cerita, Katniss harus mengikuti The Hunger Games dimana 24 anak terpilih ditempatkan di suatu arena di Capitol. Di arena yang dipenuhi dengan CCTV canggih itu, ke 24 kontestan diharuskan saling membunuh dan kompetisi tersebut disiarkan secara langsung oleh televisi dalam konsep reality show. Film ini diangkat dari novel terkenal yang memiliki 3 series. Apakah kamu sudah menonton filmnya? Dijamin seru deh.
Spoiler for "The Hunger Games":


Dari 4 film tersebut kita tahu kan bahwa ternyata tema CCTV bisa juga jadi tema untuk film yang anti-mainstream kan. Jadi, apa ada referensi film lagi yang bertema anti-mainstream?

source : http://blog.mitrabuanasekurindo.com/...gan-tema-cctv/
0
7.5K
0
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Movies
Movies
19.9KThread17.7KAnggota
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.