Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • 5 Cara Meminimalisir Kerugian ketika Kehilangan Smartphone Android

rissalAvatar border
TS
rissal
5 Cara Meminimalisir Kerugian ketika Kehilangan Smartphone Android


Misi kaskuser...
Numpang bikin thread lagi... emoticon-Embarrassment
Kali ini ane pengen share & diskusi bila kita kehilangan smartphone, khususnya dengan OS Android.. emoticon-Malu

Bukan menjadi rahasia umum lagi kalo smartphone apapun bentuknya dan jenisnya saat ini menjadi sangat berharga untuk mayoritas masyarakat berbagai kalangan, baik untuk komunikasi sesuai tujuannya, komputer portable untuk pengolahan dan penyimpanan data, mengabadikan moment dengan fitur kamera, mendengar musik favorit, dan juga menjelma sebagai mata pencaharian bagi sebagian orang, baik dengan cara halal ataupun haram emoticon-Hammer

Hal yang paling sering dikeluhkan dan disesalkan ketika kehilangan sebuah smatphone adalah data-data yang tersimpan dalam smartphone tersebut,baik itu berupa gambar, video, kontak, isi chat/percakapan, serta beberapa catatan penting lainnya. Ada sebagian yang rela mengikhlaskan smartphonenya bahkan membayar dengan sejumlah uang, hanya untuk sekedar mengambil data-data yang tersimpan dalam smartphonenya.

Dalam thread ini ane ingin share dan berdiskusi untuk meminimalisir kehilangan data di smartphone, bukan untuk meminimalisir kehilangan. OS Android sengaja ane khususkan di thread ini karena mayoritas penduduk Indonesia menggunakan jenis smartphone ini, dan (bukan bermaksud mendiskreditkan Android emoticon-Embarrassment ) OS saingannya berupa iOS memiliki fitur yang lebih lengkap dalam hal ini.

Langsung aja yak... emoticon-Ngacir
Beberapa cara untuk meminimalisir kehilangan data ketika kehilangan smartphone Android antara lain...

______________________________________________


5 Cara Meminimalisir Kerugian ketika Kehilangan Smartphone Android

- GPS Tracker -

Salah satu usaha yang dapat kita lakukan untuk melacak kembali smartphone kita yang hilang bisa melalui fitur GPS. Cara ini bisa sangat efektif, tetapi hanya memiliki kemungkinan 30%.

Fitur GPS tracker ini dapat kita akses melalui fitur Android Device Manageryang terintergrasi dengan gmail aktif dalam smartphone. Penjelasan lebih lanjut dapat di akses di sini. Kekurangan ADM ini tidak dapat menghidupkan GPS (secara online/jarak jauh/remote) yang sengaja di non-aktifkan oleh user, sementara GPS merupakan salah satu aplikasi yang menguras baterai emoticon-Hammer
Jadi Android Device Manager hanya dapat melacak dimana saat terakhir kita menyalakan GPS dan melakukan sinkronisasi terhadap perangkat smartphone.

Cara lain dapat menggunakan aplikasi pihak ketiga/3rd app yang tersedia di play store.
Salah satu app yang paling mujarab/tested adalah aplikasi Android Lost. Fitur aplikasi ini lebih lengkap dari ADMnya Google, bahkan dapat mengaktifkan GPS, memotret melalui kamera, membaca pesan (SMS), secara jarak jauh. Salah satu app yang recommended dari ane, tapi tentu saja masih terdapat banyak aplikasi lain yang tersedia yang memiliki kelebihan masing-masing. emoticon-Big Grin

Tetapi.....
Tidak seperti iOS yang baik software dan hardwarenya menyatu, melalui fitur "find my iPhone" selama masih terhubung dengan apple id milik kita, user masih bisa melacak keberadaan smartphonenya bahkan mengunci sehingga tidak dapat digunakan oleh pengguna "baru". OS Android pada smartphone hanya seakan menempel pada hardwarenya, sehingga bila terjadi "factory reset" ataupun "re-flashing" maka "ikhlaskanlah dan mari kita berdoa"... emoticon-Hammer

______________________________________________


5 Cara Meminimalisir Kerugian ketika Kehilangan Smartphone Android

- Non Aktifkan SIM Card -

Cara ini untuk menghindari penyalahgunaan nomor handphone kita oleh sang user "baru", dan juga untuk menyelamatkan pulsayang terkandung di dalamnya emoticon-Hammer

Menonaktifkan SIM card dapat kita lakukan di gerai-gerai operator layanan sesuai dengan provider yang kita gunakan. Pengalaman ane ketika menemani teman ane yang kehilangan smartphonenya, syarat "memindahkan nomor" ke dalam sim card baru hanya berupa kartu pengenal dan beberapa nomor yang pernah dihubungi. Hasilnya, nomor bisa kembali dan tak hanya itu, pulsa pun masih dalam keadaan utuh. emoticon-Big Grin

______________________________________________


5 Cara Meminimalisir Kerugian ketika Kehilangan Smartphone Android

- Backup Media -

Media yang ane maksudkan di sini adalah photo/gambar dan video. Cara mambackup media dapat dilakukan dengan dua cara, secara online dan offline.

Saat ini sudah terdapat banyak aplikasi untuk membackup media, seperti misalnya "google photos" untuk membackup file-file gallery dalam smatphone, ataupun aplikasi lainnya. Tetapi agan harus rajin mengupload media tersebut yang tentunya menguras kuota.. emoticon-Hammer

Cara paling efektif adalah secara offline, membackup media ke dalam PC maupun laptop pribadi.Terdapat banyak aplikasi PC Suite dari berbagai macam merk smartphone yang sangat memudahkan untuk memindahkan media, kalaupun terlanjur malas atau terlalu sibuk, smartphone saat ini sebagian besar sudah dilengkapi fitur OTG untuk membaca flashdrive. Colokin flashdrive ke smarphone, copy-paste, selesai.

So, biasakan membacup photo/video pribadi agan-aganwati secara berkala, baik seminggu maupun sebulan, atau segera setelah ada moment berkesan yang terekam dalam smartphone agan-aganwati sekalian.

______________________________________________


5 Cara Meminimalisir Kerugian ketika Kehilangan Smartphone Android

- Backup Data dan Isi Percakapan/Chatting -

Untuk membackup data,simple aja agan bisa memindahkannya ke dalam "Google Drive", "Cloud" Microsoft, ataupun aplikasi lainnya. Sebagian data yang berupa catatan-catatan penting tidak mempunyai kapasitas yang terlalu besar dan tidak akan terlalu memakan kuota penggunaan internet.

Untuk kontak/daftar nomor telepon, biasakan menyimpannya/melakukan sinkronisasi dengan gmail agan. Sebagian user biasanya menyimpan kontak ke dalam memory perangkat maupun ke dalam SIM card, sehingga ketika kehilangan perangkat maka artinya juga kehilangan daftar nomor handphone penting. Ane sarankan di sini aturlah penyimpanan default kontak ke akun gmail agan-aganwati sekalian, pindahkan bila terlanjur tersimpan di memory perangkat/SIM. Hal ini berguna bila agan membutuhkan daftar nomor telepon, agan bisa mengaksesnya melalui akun gmail melalui desktop, dan juga bisa langsung melakukan sikronisasi kontak di smartphone baru tanpa harus menulis dan mendata kembali.

Chat/percakapan penting juga merupakan salah satu yang harus senantiasa di backup.
BBM merupakan aplikasi chatting yang rentan, baik sistem keamanannya dan sistem backupnya, (bukan bermaksud menjelekkan) ane sarankan sebaiknya untuk menghindari penggunaan aplikasi BBM untuk membicarakan hal-hal yang sangat penting. Hal ini bukan tanpa alasan, BBM dapat dengan mudah dibajak hanya dengan e-mail BB ID, di samping itu back-upnya hanya tersimpan di memori perangkat. Sehingga ketika kita kehilangan smartphone, contact BBM akan dapat kita restore kembali tetapi tidak dengan isi percakapan.
Aplikasi Chatting yang mendukung backup salah satunya "Whatsapp" yang bisa dibackup melalui google "Drive", dan juga "Telegram" yang mana semua isi chat hanya tersimpan dalam server. Untuk aplikasi chat lainnya ane gak begitu tau karena gak pake selain 3 app di atas.. emoticon-Malu

BTW, sampai saat ini ane belum menemukan bagaimana cara untuk membackup daftar panggilan/call log dan pesan singkat/SMS emoticon-Hammer

______________________________________________


5 Cara Meminimalisir Kerugian ketika Kehilangan Smartphone Android

- Simpan Data di Memory Internal -

Penyimpanan data di Memory Internal smartphone di salah satu sisi sangat merugikan user.Hal ini karena (biasanya) terbatasnya memory internal sebuah smartphone, juga berpotensi akan kehilangan data saat smartphone tersebut secara tidak sengaja rusak. Hal yang paling masuk akal adalah dengan menyimpannya di memori eksternal (SDcard) yang lebih besar secara kapasitas dan bersifat portable.

Di sisi lain, penyimpanan di Internal akan sangat membantu ketika kita kehilangan smartphone.
"Pengguna baru" biasanya akan segera melakukan reset factory sehingga semua data di memory internal secara otomatis terhapus. Bila "pengguna baru" tingkat advance, melihat smartphone yang terkunci, maka ia akan melakukan proses "flashing", yang mana biasanya juga akan menghapus seluruh data di memory internal. Cara lainnya agan-aganwati bisa melakukan proses penghapusan file/erasing secara jarak jauh melalui aplikasi Android Device Manager ataupun Androidlost di atas, tetapi hal ini hanya mampu mencakup system data hingga memori internal.
***salah satu fitur androidlost ada erase sdcard, tapi ane belum pernah coba emoticon-Peace

dan apa yang terjadi dengan data dalam SDcard..? Masih akan tetap utuh dan dapat di akses dengan mudah oleh sang "pemilik baru".
Entah mengapa OS Android tidak dapat menggapai akses hingga ke dalam SDcard, mungkin ini salah satu penyebab Google meminimalisir penyimpanan ke dalam SDcard sejak peluncuran OS Android Kit-Kat sampai saat ini.. emoticon-Embarrassment

______________________________________________


Mungkin ini beberapa saran dari ane untuk meminimalisir kehilangan data ketika kehilangan smartphone.
Sekali lagi, hanya meminimalisasi. Sekali lagi, kehilangan data, bukan kehilangan smartphone.


Kalo ada yang mempunyai pendapat dan berbagi solusi silahkan gan.. emoticon-Embarrassment
Ane di sini ingin share, diskusi, saran, bukan bermaksud mengajar... emoticon-Hammer

Makasih gan... emoticon-Ngacir
Diubah oleh rissal 09-02-2016 08:35
0
3.3K
30
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.