johnkimAvatar border
TS
johnkim
Daftar nama korban serangan teror Sarinah
Daftar nama korban serangan teror Sarinah
JAKARTA, Indonesia (UPDATED) — Serangan teror yang diwarnai ledakan dan baku tembak di Sarinah, Jakarta Pusat pada pagi tadi, Kamis, 14 Januari, sejauh ini memakan 31 korban korban baik masyarakat sipil maupun aparat kepolisian.

24 korban luka-luka sedangkan sisanya meninggal dunia. Korban yang telah teridentifikasi terdiri dari enam anggota Polri yang semuanya terluka, 18 warga sipil yang empat di antaranya meninggal, lima warga asing yang satu di antaranya meninggal yaitu masing-masing satu warga Aljazair, Austria, Belanda, Jerman dan Kanada. Warga asing yang meninggal adalah warga Kanada.

Sementara itu dua korban belum teridentifikasi.

Berdasarkan keterangan Wakil Kapolri Budi Gunawan maupun Menkopolhukam Luhut Panjaitan, terdapat juga terduga pelaku serangan teror di antara mereka yang meninggal.

Berikut daftar lengkapnya beserta rumah sakit tempat mereka berada berdasarkan informasi dari Polda Metro Jaya:

RS Polri Kramat Jati menampung tujuh korban meninggal dunia. Dua di antaranya belum teridentifikasi:

1. Ahmad Muhazab Sarono - Warga sipil, kelahiran 5 Juli 1990, alamat di Krangkeng, Indramayu, Jawa Barat

2. Sugito - Warga sipil, kelahiran 23 Februari 1973, alamat di Purwasari, Karawang, Jawa Barat

3. Muhamad Ali - Warga sipil, kelahiran 17 Maret 1976, alamat di Kampung Sanggrahan, Kembangan, Jakarta Barat

4. Amir Qali - WNA Kanada, kelahiran 23 Juni 1990

5. Dian Juni Kurnadi - Warga sipil, alamat di Jalan Jenderal Sudirman Kav 18, Jakarta dan Kotawaringin, Kalimantan Tengah.

RSCM merawat empat korban yakni satu anggota Polri dan tiga warga sipil:

1. Aiptu Deni - Anggota Polri, luka di kaki

2. Indah Pustpita Sari - Warga sipil, luka di kening sebelah kiri dan perut memar

3. Mira Puspita - Warga sipil, luka kaki kanan dan jilbab terbakar

4. Venosia Dyah Mavianti - Warga sipil, luka robek di kepala belakang.

RS Gatot Subroto merawat sembilan korban yakni tiga anggota Polri dan enam warga sipil yang dua di antaranya warga asing (Belanda dan Aljazair):

1. Aiptu Dodi Maryadi - Anggota Polri, luka tembak di perut

2. Aiptu Budiyono - Anggota Polri Jakarta Pusat, luka tembak di perut

3. Aiptu Budi Rachmat - Anggota Polri, luka tembak di dada kiri

4. Anggun Antiasari - Warga sipil, luka kaki kanan

5. Chairul - Warga Sipil, luka punggung kanan dan tangan kanan

6. Yohanen Antonius Maria - WNA Belanda, luka tangan kiri patah dan tempurung kaki pecah

7. Morat Armeswali - WNA Aljazair, luka di dada kiri dan kaki kiri patah

8. Agus Kurnia - Warga sipil, luka di kepala

9. Permana - Warga sipil, luka punggung kiri.

RS Abdi Waluyo merawat enam korban yakni satu anggota Polri, satu sekuriti Polda, tiga warga sipil dan dua warga asing (Jerman dan Austria):

1. Aiptu Suhadi - Anggota Polri, luka tembak di punggung dua kali

2. Rais - Warga sipil sekuriti kafe Starbucks, luka tembak di kepala

3. Aldi Tardiansyah - Warga sipil sekuriti kafe Starbucks, luka serpihan di telinga

4. Afrizal - Warga sipil, luka serpihan di dahi dan siku kiri

5. Stoifl - WNA Austria, luka robek pergelangan tangan kanan dan kiri

6. Frank Feunen - WNA Jerman, luka robek di dahi dan leher

RS Husada merawat satu warga:

1. Rititwi Putra - Warga sipil, luka punggung kiri belakang

RS Tarakan merawat satu warga:

1. Brigadir Suminto - Anggota Polri, luka tembak di tangan sebelah kiri tembus ke ketiak

RS MMC merawat tiga orang:

1. Adi Saputro - Warga sipil, luka kepala bagian kiri.

2. Jhon - Warga sipil, trauma.

3. Meisy Sabartian - Warga sipil, luka bagian mata kaki kiri.

sumber :http://www.rappler.com/indonesia/119022-daftar-nama-korban-ledakan-sarinah-rspad


warga kanada namanya ketimur-timuran ?
salah sasaran dong ni telolis ?
0
705
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.3KThread40.5KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.