Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

swalayanperakAvatar border
TS
swalayanperak
Untuk pecinta perhiasan. gini nih perawatanya.
Tips bagaimana merawat perhiasan berharga kita.

#swalayanperakgroup

Jewellery atau perhiasan merupakan sebuah benda yang sangat berharga bagi beberapa orang. Bahkan ada beberapa orang yang menjadikan perhiasan sebagai bisnis investasi yang sangat menjanjikan dalam jangka yang panjang. Maka akan sangat sayang jika bentuk indah dari perhiasan yang dimiliki akan menjadi pudar karena tidak dilakukan perawatan Jewellery dengan baik. Bahkan setiap jenis perhiasan memiliki jenis perawatan yang berbeda sehingga perhiasan tetap awet. Dan berikut ini adalah tips praktis Perawatan Jewellery yang disesuaikan dengan jenis perhiasannya :

Jewellery Emas
Untuk perawatan Jewellery yang berbahan emas yang memiliki nilai dan harga yang cukup tinggi, emas juga dianggap sebagai perhiasan yang paling banyak diminati. Bukan hanya digunakan untuk perhiasan, emas juga bayak digunakan sebagai barang yang dibisniskan dalam sebuah investasi. Hal ini karena semakin tinggi karat yang dimilikinya maka harga dari emas ini akan semakin tinggi. Sehingga sangat perlu untuk melakukan Perawatannya dengan cukup baik sehingga keindahan dari emas ini tidak akan memudar. Sebagai salah satu cara untuk merawatnya adalah dengan tidak menggunakan emas dengan kadar yang berbeda secara berdekatan. Misalnya jika Anda menggunakan cincin. Usahakan menggunakan cincin dengan kadar karat yang sama. Cara ini dilakukan untuk menghindari terjadinya pemudaran kadar emas yang tadinya besar menjadi kecil. Selain itu, saat menyimpan emas usahakan bungkus dengan kain yang halus dan simpan dalam keadaan tertutup. Hal ini dilakukan untuk menghindari terjadinya sebuah goresan yang akan membuat emas menjadi luntur. Jika Emas terlihat kotor, maka Anda bisa membersihkannya dengan mengunakan diterjen, air hangat dan juga cairan amonik. Kemudian setelah sudah tercampur Anda bisa membersihkan perhiasan dengan menggunakan sikat.

Jewellery Perak
Dalam perawatan Jewellery berbahan perak adalah hal yang cukup mudah. Hal ini mengingat perak juga menjadi salah satu jenis perhiasan yang cukup di gemari. Perak juga merupakan jenis perhiasan yang sangat mudah terlihat cepat kusam. Sehingga perlu adanya perawatan khusus walaupun sangat mudah. Salah satu caranya dalah dengan menggunakan pasta gigi atau bisa ada bisa menggunakan cairan khusus untuk perhiasan perak. Cara ini digunakan untuk membuat perak kembali berkilau dan tidak terlihat kusam. Jika sempat lakukan perawatan Jewellery perak ini seminggu atau dua minggu sekali. Sehingga perak benar– benar terlihat bersih.

Jewellery Mutiara
Jika Anda ingin melakukan perawatan Jewellery jenis mutiara maka hal yang Anda harus lakukan adalah dengan menggunakan larutan sabun dan juga air hangat. Cara ini bisa dilakukan untuk perawatan Jewellery yang berbahan dari mutiara. Selain itu, saat menyimpan mutiara, usahan simpan dalam kota yang khusus. Hal ini dilakukan untuk menghindari terjadinya sebuah goresan pada permukaan mutiara. Dan jangan juga meletakkan mutiara bersamaan dengan jenis perhiasan berbahan batu dan metal.

Jewellery Berlian
Jika untuk perawatan Jewellery berbahan berlian maka jenis perawatan yang bisa Anda lakukan adalah dengan membersihkannya dengan air hangat, sabun dan lakukan penyikatan dengan lembut. Sehingga kotorannya terangkat.
Sehingga saat akan membeli Jewellery usahakan membeli pada toko yang sudah sangat terpercaya seperti swalayanperakgroup sehingga jika membutuhkan perawatan Jewellery maka Anda bisa melakukan konsultasi terlebih dengan pihak penjual sehingga tidak terjadi kesalahan.
0
480
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Help, Tips & Tutorial Music
Help, Tips & Tutorial MusicKASKUS Official
3.9KThread2KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.