Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

devanchaniagoAvatar border
TS
devanchaniago
9 VERSI 'PANGGUNG SANDIWARA'
‘PANGGUNG SANDIWARA’ adalah salah satu lagu Indonesia legendaris. Diciptakan oleh musisi rock Ian Antono dan liriknya ditulis oleh penyair kondang Taufiq Ismail. Banyak yang salah kaprah mengatakan lagu ini milik band rock GOD BLESS. Faktanya lagu ini tidak pernah direkam di album GOD BLESS. Dalam sejarahnya dari era 70an sampai sekarang lagu ini sudah direkam oleh 9 penyanyi top. Berikut ulasannya :

9 VERSI 'PANGGUNG SANDIWARA'

01. Versi DUO KRIBO (1978)
Duo Kribo adalah duo musik yang menggabungkan vokalis berambut kribo yang populer di era 70an, Achmad Albar dan Ucok Harahap. Lagu ‘Panggung Sandiwara’ adalah hit dari studio-album ke-4 mereka yang dirilis tahun 1978.

02. Versi GRACE SIMON (1979)
Grace Simon salah satu penyanyi top di era 70an. Di tahun 1979 beliau merilis sebuah album yang semua materi lagunya digarap oleh Ian Antono. Salah satu lagu yang terdapat di album GRACE SIMON ’79 itu adalah lagu ‘Panggung Sandiwara’.

03. Versi RAMLI SARIP (1982)
Ramli Sarip adalah composer, produser sekaligus penyanyi. Beliau banyak menciptakan lagu lagu untuk penyanyi & band rock Malaysia di tahun 80/90an. Ternyata musisi berkebangsaan Singapore ini juga tertarik dengan lagu 'Panggung Sandiwara; dan kemudian merekamnya. Ramli Sarip sudah beberapakali mengundang Ian Antono ke[removed][removed] Malaysia untuk mengawal langsung lagu ini saat dinyanyikan di konsernya.

04. Versi ACHMAD ALBAR (1988)
Ini adalah project solo Achmad Albar diluar God Bless. Dirilis tahun 1989 dan aransemen musiknya dibuat oleh Eet Syahrane.

05. Versi NICKY ASTRIA (1989)
Setelah merilis 4 solo-album di Aquarius Musicindo, Nicky Astria akhirnya merilis album the-best-of pertamanya di tahun 1989 yang berisi 20 lagu (dengan 3 lagu baru), salah satu lagu baru itu adalah ‘Panggung Sandiwara’ yang jadi best-cut dari album ini.

06. Versi NIKE ARDILLA (1997)
Kalau Nike Ardilla tidak meninggal mungkin lagu ini tidak pernah dirilis. Karena Nike sendiri yang minta ke produsernya untuk merekam lagu ini untuk koleksi pribadinya karena Nike suka bangat dengan lagu ini. Bukan untuk dimuat di album komersil. Tapi setelah Nike Ardilla meninggal produsernya justru meng-komersilkan lagu ini dengan merilisnya di album kompilasi Nike Ardilla BEST SLOW VOL.2 yang dirilis tahun 1997. Aransemen musiknya ditangani langsung oleh Ian Antono.

08. Versi DUTA SO7 (2004)
Tahun 2004 label Sony Music Indonesia merilis sebuah album ‘Tribute to Ian Antono’. Salah satu track yang terdapat di album ini adalah ‘Panggung Sandiwara’ yang dibawakan oleh Duta bersama band-nya Sheila On 7.

07. Versi TERE (2005)
Di awal tahun 2000an nama Tere sebagai solois wanita terbilang cukup produktif di industri musik. Tahun 2005 Tere merilis studio album ke-3 nya berjudul ‘BEGITU BERHARGA’ dengan menyertakan lagu ‘Panggung Sandiwara’ di album tersebut. Lagu ini coba di-interpretasi secara berbeda oleh Tere.

09. Versi TANTRI KOTAK (2010)
Lagu ‘Panggung Sandiwara’ versi Tantri terdapat di album ke-3 Kotak band berjudul ‘ENERGI’ yang dirilis tahun 2010. Lagu ini diakui Tantri sang vokalis sebagai lagu persembahan untuk ayahnya. Sang Ayah dulu melatih vokal Tantri dengan lagu ‘Panggung Sandiwara’.

Versi siapa favorit kalian ?? emoticon-Smilie
Diubah oleh devanchaniago 13-11-2015 14:16
0
14.3K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.