Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

djihanibnoeAvatar border
TS
djihanibnoe
Sekelumit Kisah Perjalanan Haji
Spoiler for :


Perjalanan Haji telah usai. Dan haji kali ini memang membawa duka yang mendalam bagi seluruh warga muslim. Karena setelah bertahun-tahun, kebali datang musibah lagi yang terjadi di Mina. Merenggt banyak jiwa yang sedang menyebut namaNya. Semoga mereka diterima disisiNya...Aamiin.

Dibalik kisah tersebut, ada hal2 unik yang tersimpan ketika sedang melakukan perjalan haji. Ini adalah perjalan haji tahun lalu, 2013. Apa saja? Dan mungkin ini juga menjadi paduan bagi agan-agan yang kelak akan melakukan perjalanan haji. Check this out!

1. Jamaah haji Indonesia memang gemar belanja.

Bayangkan, sejak di embarkasi Bekasi saja sdh ada yg belanja beberapa barang yg tidak penting amat dan ujung-ujungnya pada saat pemeriksaan ketika akan menaiki pesawat, barang-barag tersebut sebagian mesti rela ditinggal. Yah, maklum. Orang Indonesia kan konsumtif.

2. Arogannya beberapa jama'ah

Beberapa jama'ah ada yang sadar mesti antri. Tapi tetap saja ada penyerobot, dan begitulah 'pasangan' di dunia; ada yg baik ada yg buruk. Yg lebih menakjubkan lagi pada saat diberi arahan bagaimana cara menggunakannya -sambil menyerobot dan melotot- dengan nada tinggi seorang jemaah menjawab lantang "Kaga usah dikasih tau, saya kan sdh 2x pergi haji!"

Aduh... Mau haji 10x pun percuma kalau sikap dan perbuatan kita tidak berubah. Kalau kata Kyai hajinya belum mabrur, tapi wis mabur kabeh amale(kabur semua amalnya).

3. Ujian kesabaran

Banyaknya bukan main! Jika tidak disikapi dengan baik dapat memicu emosi. Semisal di bandara KAA (King Abd. Aziz) ada yg mesti dengan sidik jari dan foto ulang dikarenakan foto di pasport yang dibuat oleh imigrasi Indonesia kualtasnya sangat buruk. Munngkin karena asal jadi, asal jepret. Belum lagi bertemu dengan orang dari berbagai suku bangsa dan negara yanng belum tentu ramah seperti orang indonesia emoticon-I Love Indonesia (S)

4. Adaptasi

Pertama kali datang ke maktab ada perasaan kurang nyaman dikarenakan suasananya yg pengap. Ditambah dg ruang kamar yg kurang luas. Diseselin 5 tempat tidur tanpa lemari. Selasar yang panas ditambah hiruk pikuk jama'ah, sibuk & bingung mencocokkan kunci kamar. Sementara itu, ibu2 pada jengkel ke suami karena kopernya belum ketemu. Sedangkan tumpukan koper dimana-mana. Dan masalah terbesarnya adalah resiko tertukar dengan jamaah lain kalo kita tidak cermat.

Pengendalian diri memang sangat penting dan alhamdulillah setelah itu rasa nyaman mulai hadir. Syukur atas nikmat karunia-Nya.

5. Lupa mematikan handphone!

Di Indonesia, setiap sholat jum'at ketika khotib akan naik mimbar, selalu dibacakan hadits yg intinya mengingatkan bahwa selama khotib tengah menyampaikan khotbah, sebaiknya jama'ah jgn ngobrol agar ibadah lebih khusu'. Tapi sepertinya pengingat tersebut belum begitu berpengaruh, buktinya ditengah pengumuman kadang masih terdengar saut-sautan suara handphone. Nah, di masjidil Harom, di tengah syahdunya lantunan bacaan imam sering terdengar nada dering "Nokia Tune" di tengah jama'ah manca negara. Suatu saat malah terdengar nada dering lagu "Ceng Doleng-dole" Indramayuan. Bahkan sekali waktu lagu dangdut koplo terdengar!

Bukannya apa-apa sih, tapi barangkai nanti ditengah kekhusyu'an ada yang reflek goyang-goyang jempol emoticon-Malu (S) hehee. Tidak apa, toh manusia tempatnya salah dan lupa. Tap bukan berarti diulang terus yaa. Sebaiknya sebelum melakukan kegiatan yang menuntut khusyuk disilent atau dimatikan handphonenya.

6. Negeri yang amat sangat makmur

Ya benar, benar-benar tidak perlu membatasi penduduknya dalam membeli bensin apalagi pakai acara membagi BALSEM segala. Bayangkan, dengan 1 RS ( riyal saudi), atau setara dg IDR 3.200.- tangki mobil bisa diisi dg 2 ltr bensin, dg kualitas pertamax!
Jadi, 1 ltr pertamax seharga Rp 10.500,- / ltr, di Arab hanya Rp 1.600,-.! Mungkin ada yang bilang, jelas mereka negeri penghasil minyak. Eit, indonesia juga penghasil minyak. Bedanya kita banyak 'dimainkan' oleh asing, sementara di arab sana kebanyakan adalah bisnis perseeorangan/keluarga.

Pastinya mesin kendaraan bisa digeber dengan enteng gan! Apalagi pertamax terkenal adem di mesin. Bikin tarikan tarikannya makun yahuud...

7. Sederhana(?)

Mobil semacam Toyota Camry di Indonesia oleh pemiliknya pasti akan dirawat dg baik agar selalu mulus dan nengkilat. Begitu pula dengan Fortuner. Ya, maklum namanya juga barang mahal. Apalagi Indinesia termasuk negara tropis sehingga mudah untuk membersihkannya. Kalo males tinggal tungguin air hujan aja emoticon-Betty (S)

Akan tetapi, di jalanan depan maktab terlihat berseliweran mobil semisal GMC buatan Amerika yg bodinya tambun, Hilux dari Toyota, Ford, mercedes Benz, juga ada mercy limosin dg 3 pintu, bahkan ada Bentley yg harganya EDUN. Tapi tak satupun yg bodynya mulus, apalagi nampak mengkilat! Bingung?

Rata2 catnya butek tertutp debu dg body penyok serta bekas gesrekam di sana-sini. Bahkan seekor Camry NRIMO (terjemahan : menerima, pasrah) dipakai buat angkut pindang dan telur yg disimpan di jok sebelah supir!

Banyangkan! Mobil camry yg disini disayang bukan main disana justru buat ngangkut pindang yg bikin bau! Mungkin karena disana murah-murah kali ya mobil. Kalo cat butek sih masih bisa nerima. Namanya jg padang pasir.

8. Udara yang panas membara

Udara luar yg relatif bertemperatur tinggi antara 30-50 derajat celcius dengan sinar matahari yg benar-benar teramat menyengat emoticon-Takut (S) . Sedangkan mencuci pakaian mesti dilakukan di atas gedung. Jadinya yg hendak mencuci pakaian selalu berpenampilan gaya, ibarat mau piknik ke pantai : bepakaian rapih, bertopi dan berkaca mata hitam, dan tak lupa sdh berbalur sun block sebelumnya.

Dan berita baiknya adalah, 15 menit setelah baju dijemur dijamin sdh bisa diangkat krn sdh kering. Lapar? Siapkan panci berisi air dan beberapa butir telur! Voila, kini kita bisa mencuci baju sambil ngemil telur.

9. Shoppiiing(lagi)!

Semangat berbelanja jamaah haji Indonesia ibarat "Tak lekang Kena Panas & Tak Lapuk Kena Hujan" segala apalah-apalah dibeli.

Pada kali pertama sempat terkaget oleh suara penjaja dagangan yg mengingatkan saya pada pedagang asongan di Indonesia...

"Assalamualaum selamat datang jama'ah haji Indonesia, kami menyediakan, kamera, ipone, ipad, blackbery, main2 (barangkali maksudnya mainan) ayo lihat2 . . .mora. . .mora (maksudnya murah)"

Suara itu berulang dengan intonasi yang cepat dengan logat orang arab yg baru belajar bahasa indonesia...

Setelah diamati ternyata suara itu adalah rekaman yg kemudian dipancarkan lewat speaker jinjing! Saya hanya bisa geleng-geleng kepala.

10. Kalah fisik

Sudah barang tentu kita sebagai orang Indonesia memiliki tinggi tubuh yg berada dibawah rata-rata bangsa lain. Sebagai perbandingan tinggi rata2 pria di Indonesia hanya 170 cm. Bandingkan dengan negara barat yg tinggi minimal wanitanya saja 170 cm. Dan akibat hal itu, membuat jama'ah dari Indonesia selalu 'nelongso' ketika berada dikerumunan ribuan orang. Khususnya ketika sedang melakukan thawaf. Apalagi banyak orang-orang afrika yg amat sangat menyeramkan. Sehingga banyak jamaah yang melakuukan strategi khusus untuk melindungi kelompok hajinya. Biasanya dengan meniru pertahanan banteng, dimana para laki-laki yang kuat membentuk lingkaran sembari saling berpegangan tangan. Di dalamnya ada ibu-ibu yang muda, pun membuat lingkaran. Karena yang berada dtengah-tengah lingkaran tersebut adalah para lansia baik klaki-laki maupun wanita.

Fakta : kulit mereka hitam legam dengan perawakan yg tinggi besar. Lalu kalian tahu kapalan yg biasanya ada di tumit belakang? Kalo kita berdekatan dengan orang afrika harus hati-hati...

Loh kenapa?

Karena saking kasar dan tajamnya kulit tersebut. Kapalan tersebut bisa melukai kulit kaki tetangga saya ketika dia tengah thawaf...

11. Almuslimu ahlul muslim, demikian sabda Nabi.

Di Harom, tempat bertemu semua muslim dari seluruh dunia; Turki, Pakistan, Iran, Banglades, Uzbekistan, Kurdistan, Malaysia, China, Jepang, Ghana, juga USA dan lainnya. Jika kebetulan duduk bersebelahan akan saling ucap salam, lalu mencoba komunikasi.
Jika komunikasi lancar, obrolan berlanjut dg enak, tapi ada juga yg pake bhs gado2 juga bahasa tarzan....

A : masmuka? (siapa namamu?)
B : oh, nami abdi teh asep kang?
A : man? Asip? (siapa? asip?)
B : lain asip kang, tapi asep
A : oh na'am ana khoir jiddan (ya saya baik-baik saja)
B : -__-

12. And then, Madinah!

Madinah lebih tertata rapi dibanding Makkah, lebih bersih, dan jalan di Madinah nampak kinclong. Tukang sapu jalanan lebih sigap tidak sebagaimana Makkah yg kelihatan kumuh dan kotor. Menjelang November kebetulan mau masuk ke musim dingin sehingga tak terasa panas menyengat, bahkan di hari pertama disambut dg guyuran hujan. Juga ada yg berbeda dibanding Makkah; para staff hotel yg berbaju rapi dg pantolan licin, berdasi dan sepatu mengkilap, berangkat kerja pakai Honda 70-an, bahkan banyak yg gakai sepeda ontel.

Jika di Makkah jamaah sebaiknya mengingat nomor pintu masuk agar tidak nyasar terutama yg disorientasi. Lain halnya dg di Madinah. Di masjid Nabawi yg mesti diingat karena lebih mudah, adalah nomor toilet.

Loh, kenapa toilet?

Yang mudah diinget di masjid Nabawi itu toiletnya karena di setiap pintu gerbang keluar ada toiletnya dg nomor yg tertulis besar-besar, toiletnya juga besar. Maksudnya bangunan toilet yg kelihatan di permukaan memang kecil tapi begitu masuk menuju WC & KM juga tempat wudhu pakainya eskalator. Posisinya ada di groud 1 dan ground 2 di bawah tanah bersama pelataran parkir yg sangat luas di bawah tanah.

Dinding dan lantai toiletnya marmer lagi, mantab! emoticon-Kiss (S)

Jika di Makkah jamaah haji diberi gelang karet yg menunjukkan nomor maktab sehingga memudahkan petugas ketika ada yg kesasar, di Madinah jamaah tdk diberi gelang penanda. Maka jika menemukan org tua yg nyasar mesti diserahkan ke petugas.


Demikian kisah perjalanan haji. Semoga dapat menghibur dan menjadi persiapan bagi jama'ah yang akan berangkat ke Tanah Suci.

Sumber :
- Catatan kecil
- Blog pribadi ane (ruangkepala.blogspot.co.id)
0
1.6K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.