Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

danypwAvatar border
TS
danypw
Trik Berburu Tiket Kereta Api

Berikut beberapa tips berburu tiket kereta yang layak Anda ketahui!

Hal termudah untuk mengetahui promo tiket dapat dilakukan dengan stalking status PT KAI. Promo tiket dan berbagai informasi menarik lainnya akan diinformasikan memalui situs resminya. Jadi jika Anda penikmat perjalanan bersama kereta api, jangan lupa untuk berteman dengan beberapa akun media sosial seperti Twitter ataupun Facebook. Selain tahu secara langsung melalui jejaring sosial, umumnya info ini akan dengan cepat menyebar melalui fasilitas share atau retweet.

Jika Anda mendapati promo menarik ini jangan langsung menyebar luaskan informasi tersebut ya! Pastikan Anda telah berhasil melakukan reservasi saat mengeshare info ini. Bukan apa-apa sih, sayang rasanya jika Anda mengalami kehabisan tiket sebelum sempat mengantonginya. Jangan heran juga jika tiket promo akan habis dalam hitungan jam. Karena siapa yang cepat dia yang dapat.

Ada beberapa cara untuk mendapatkan tiket kereta api. Pertama tentu dengan melakukan reservasi tiket baik secara langsung di stasiun kereta api terdekat. Namun jika jadwal Anda padat, pemesanan tiket kereta dapat diakses secara offline. Ada sedikit perbedaan diantara keduanya. Jika Anda memesan secara langsung di stasiun maka Anda akan langsung mengantongi tiket resmi perjalanan.

Namun jika memesannya secara online maka Anda akan mendapatkan bukti transfer yang dapat ditukarkan dengan tiket kereta api. Karena memerlukan waktu untuk menukarkan maka Anda wajib datang lebih awal. Jadi jangan lupa untuk mengecek peraturan terkait penukaran bukti bayar dengan tiket perjalanan resmi Anda. Perhatikan pula batas maskimal penukarannya ya! Kalau tiket sampai hangus tentu akan memporak-porandakan jadwal mudik ataupun liburan Anda.

Jika di stasiun tiket kereta api sudah habis, maka jangan langsung kecewa. Segeralah datang di beberapa minimarket yang tersebar di berbagai penjuru kota di Indonesia. Ada minimarket bertaraf nasional juga menyediakan jasa pemesanan tiket kereta api. Jika tiket resmi di stasiun ataupun web resmi sudah habis, cara ini dapat menjadi salah satu solusinya. Satu yang terpenting, dimanapun Anda memesan tiket, pastikan kecocokan nomor id card dengan nama pemesan tiket. Kalau ada kesalahan maka tiket pesanan Anda menjadi “hangus”.

Baca juga:

Tips Aman Menggunakan Jasa Taksi Saat Travelling
0
1.3K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Domestik
DomestikKASKUS Official
10.2KThread3.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.