Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Health
  • Mengetahui penyebab demam berdarah dengue dan sistim penularannya.

febriwihandoAvatar border
TS
febriwihando
Mengetahui penyebab demam berdarah dengue dan sistim penularannya.

Seseorang terkena demam berdarah dengue apabila ia terkena gigitan nyamuk yang mengandung virus dengue terutama nyamuk Aedes Aegypti. Virus dengue penyebab DBD terbagi menjadi empat jenis, yaitu DEN-1, DEN-2, DEN-3 dan DEN-4. Mengalami infeksi dari salah satu jenis virus dengue ini hanya akan membentuk antibodi terhadap jenis itu saja, sehingga jika terkena virus dengue jenis lain maka antibodi yang telah terbentuk tidak dapat melindunginya.

Singkatnya, seseorang yang pernah sakit Demam berdarah Dengue masih mungkin terkena penyakit ini akibat virus dengue jenis lain. Berdasarkan data yang ada, jenis virus dengue yang paling dominan di negri kita adalah DEN-3 yang mana dapat menimbulkan gejala DBD paling berat.

Sesuai dengan penjelasan di atas bahwa penularan virus ini banyak dilakukan oleh nyamuk Aedes aegypti, adapun ciri-ciri nyamuk ini antara lain:

Pada bagian badan dan kakinya terdapat bintik-bintik putih.
Berkembang biaknya di air jernih dan kemampuan terbangnya maksimal sejauh 200 meter.
Beroperasinya nyamuk ini pada siang hari puncaknya pada waktu pagi dan sore, adapun tempat favorit istirahatnya adalah di antara baju-baju yang tergantung.
Jika nyamuk malaria menggigit dengan cara nungging, berbeda dengan nyamuk ini ketika menggigit ia tidak menunggingkan badan.

Ketika seseorang termasuki virus dengue maka virus tersebut akan berkembang biak terlebih dahulu pada limfa atau kelenjar getah bening. Adapun gejalanya baru muncul di hari ke 4 sampai 6.

Gejala awal demam berdarah dengue hampir mirip dengan infeksi virus pada umumnya, seperi sakit kepala, demam, nyeri otot, mual bahkan muntah. Hanya saja pada penderita DBD ini jarang sekali ditemukan mengalami batuk dan pilek.
0
1.1K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.7KThread10.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.