Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

danypwAvatar border
TS
danypw
Foto Wajib Saat Liburan

Kini hampir semua orang yang sedang berwisata mengabadikan momen liburannya dengan kamera. Baik itu kamera ponsel, kamera digital hingga DSLR. Tapi terkadang ada yang bingung mau motret apa saja, sehingga ujung – ujungnya justru semua hal difoto. Atau malah karena saking bingungnya malah tidak mendapat satupun foto.

Lantas sebenarnya apa saja sih objek – objek fotografi yang wajib kita abadikan saat liburan ? Berikut objek foto wajib saat liburan !

Passport dan boarding pass

Banyak keuntungan memotret boarding pass, salah satunya adalah sebagai pengingat tanggal pasti kapan Anda berwisata.

Pemandangan luar dari dalam pesawat

Klise sekali sih sebenarnya, tapi pemandangan di bawah sana memang sangat indah !

Tanda Selamat Datang

Terkesan klasik, dan seakan menggambarkan sebuah awal dari petualangan Anda.

Bangunan menarik

Saat melihat suatu bangunan yang menarik di suatu tempat, rasanya memang menyenangkan. Jadi, mengapa tidak mengambil fotonya ?

Festival tradisional

Menghadiri suatu festival atau parade biasanya Anda akan disuguhi beragam aspek menarik, termasuk diantaranya warna, tradisi, dan kebudayaan lokal. Ketiga aspek tersebut bisa membuat foto Anda sempurna !

Landmark terkenal

Eiffel, Patung Liberty, Tugu Jogja, Borobudur, album foto perjalanan wisata Anda ke suatu kota tak akan lengkap jika di dalamnya belum ada simbol atau landmark daerah tersebut.

Pasar

Pasar tradisional, pasar barang antik, pasar satwa, dan pusat perbelanjaan lainnya (kecuali mall) adalah spot – spot fotografi yang asyik. Suasana hiruk – pikuknya, human interest, dan beberapa tema lainnya bisa muncul meski hanya dalam satu lokasi pasar sekalipun.

Gedung pencakar langit

Setiap travelers pasti setidaknya punya satu agenda khusus mengunjungi kota yang memiliki pemandangan gedung pencakar langit. Atau kalau tidak ya soal menangkap momen sunset di balik garis cakrawala yang diambil dari gedung bertingkat.

Aktivitas seru

Pasti ! Ini tidak boleh dilewatkan begitu saja. Momen ketika Anda snorkeling, diving, atau apa saja yang membuat Anda sangat bersemangat untuk melakukannya, jangan sekalipun lupa untuk Anda abadikan dalam foto liburan. Atau Anda akan menyesal.

Buah – buahan

Hampir sama dengan pasar, namun kali ini coba fokuskan untuk mengambil gambar buah – buahan yang dijajakan di kios – kios tepi jalan. Beragam buah dengan segala ragam warna dan bentuk tentu menjadi suatu komposisi foto yang ciamik !

Kehidupan warga lokal

Misalnya ketika warga lokal sedang beribadah. Tapi ingat ! Anda harus melakukannya dengan sopan, jika Anda ragu, mintalah untuk ditemani orang yang tahu betul tentang budaya setempat. Tipsnya, ambilah foto secara sembunyi – sembunyi (candid).

Moda transportasi

Becak, andong, bajaj, kodomo, bemo, Anda pikir semua moda transportasi itu hanya untuk dinaiki ? Difoto dong ! Be creative, people !
0
1.9K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mancanegara
MancanegaraKASKUS Official
5.9KThread2.9KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.